tirto.id - Pertandingan Persiba Balikpapan vs Sriwijaya pada Piala Gubernur Kaltim 2018, Sabtu (24/2/2018) telah usai dengan hasil skor akhir 0-1. Gol tunggal Sriwijaya FC ditek Alberto Goncalves.
Tambahan tiga poin membuat Sriwijaya FC untuk sementara bertengger di puncak klasemen Grub B Piala Gubernur Kaltim 2018 dengan tiga poin. Sedangkan Persiba yang tergeredasi dari Liga 1 musim lalu harus menjadi juru kunci klasemen.
Namun posisi kedua tim bisa jadi berubah, tergantung hasil laga Persebaya vs Madura United yang bakal berlangsung malam ini.
Pada laga Sabtu sore ini, kedua tim bermain alot. Bermain di depan pendukungnya, Persiba Balikpapan masih kesulitan menembus rapatnya pertahanan Sriwijata FC. Sebaliknya Sriwijaya FC mampu memberikan tekanan ke gawang Persiba Balikpapan yang dijaga kiper Fajar Setya. Namun berkat kesigapan Fajar, Beruang Madu tidak kebobolan.
Lepas dari tekanan Sriwijaya FC, Persiba mampu memberikan tekanan balik. Bryan Cesar berhasil mengancam gawang Sriwijaya, namun upaya itu belum membuahkan gol.
Setelah water break babak pertama, Sriwijaya mengambil-alih permainan. Serangan-serangan Laskar Wong Kito membuat Fajar Setya harus berjibaku menyelamatkan gawangnya. Meski begitu, babak pertama laga Persiba Balikpapan vs Sriwijaya ini ditutup dengan skor 0-0.
Pada awal babak kedua tim saling berbalas serangan, tapi belum tercipta gol. Baru pada menit ke-80, Sriwijaya memecah kebuntuan. Berawal dari umpan tendangan bebas, Alberto Goncalves melakukan sundulan, bola mengoyak gawang Persiba Balikpapan. Tuan rumah tertinggal satu gol.
Di penghujung laga, Sriwijaya FC mendapatkan peluang emas. Bermula dari serangan balik cepat Marco Sandy gagal mencetak gol meski tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Fajar Setya.
Sampai peluit panjang ditiup wasti laga Persiba vs Sriwijaya FC ditutup dengan skor 0-1.
Susunan Pemain:
Persiba Balikpapan:
Fajar Setya, M. Kasim, Hery Susilo, Sigit Meiko, Fathul Rahman, Yus Arfandy, Bryan Cesar, Yosep Yopi, Siswanto, Dimas Galih, Frenky Turnando
Sriwijaya FC:
Dikri Yusron, Novan Setya, Bio Pauline, Achmad Faris, Zalnando, Rachmat Hidayat, Yoo-Hyun Koo, Ichsan Kurniawan, Nur Iskandar, Patrich Wanggai, Yogi Rahadian
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH