Menuju konten utama
Final Indonesia Master 2023

Hasil Final Indonesia Master 2023 Hari Ini: Tuan Rumah 2 Gelar

Hasil final Indonesia Master 2023 hari ini, Minggu 29 Januari, tuan rumah rebut 2 gelar juara, oleh tunggal putra Jonatan Christie & ganda putra Leo/Daniel

Hasil Final Indonesia Master 2023 Hari Ini: Tuan Rumah 2 Gelar
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Daniel Marthin (kanan) didampingi rekannya Leo Rolly Carnando (kiri) mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis ganda putra Jepang Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi pada babak semi final turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (28/1/2023). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/nz

tirto.id - Hasil final Indonesia Master 2023 hari ini, Minggu 29 Januari, di Istora Senayan, Jakarta. Tuan rumah sukses merebut 2 gelar juara turnamen badminton berkategori Super 500 ini, melalui tunggal putra Jonatan Christie serta ganda putra Leo/Daniel. Sementara kontingen Cina juga pulang dengan 2 gelar juara.

Trofi pertama Merah Putih dalam hasil final Indonesia Master 2023 hari ini dipersembahkan oleh tunggal putra Jonatan Christie. Melakoni all Indonesian final kontra Chico Aura Dwi Wardoyo, Jojo menang straight game 21-15 dan 21-13, dalam durasi 44 menit.

Indonesia Master 2023 menjadi gelar turnamen Super 500 perdana bagi Jojo. Di sisi lain, Chico gagal menambah koleksi trofi Super 500 miliknya, selepas pernah menjuarai Malaysia Master edisi tahun 2022 lalu.

Sementara gelar kedua tuan rumah dipersembahkan oleh ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Di laga puncak, ganda berjuluk The Babbies tersebut sukses menundukkan wakil Cina, He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Leo/Daniel menunjukkan performa bagus pada gim pertama. Mereka memetik 7 angka beruntun untuk memimpin 10-4. Pasangan peringkat 17 dunia itu terus mempertahankan keunggulan, hingga menutup gim pertama 21-17.

Awal gim kedua pasangan Indonesia sempat keteteran ketika ganda Cina mampu unggul 8-11 saat interval. Akan tetapi performa bagus Leo/Daniel saat poin kritis berhasil membalikkan skor, sekaligus mengunci kemenangan 21-16.

Sebelum itu, Cina sudah lebih dulu mengemas gelar juara pada match pembuka siang tadi, dari sektor ganda putri. Duet pemain muda Liu Sheng Shu/Zhang Shu Xian, berhasil menundukkan ganda Jepang peraih 3 kali runner-up Kejuaraan Dunia, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Berduel dalam durasi 67 menit, Liu/Zhang unggul straight game dengan skor sangat ketat 22-20 dan 21-19. Ini juga menjadi gelar perdana turnamen BWF World Tour bagi Liu/Zhang.

Sementara tambahan gelar berikutnya datang dari duel all Chinese final di sektor ganda campuran. Kombinasi pasangan baru Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping, menundukkan kompetriot mereka sendiri, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin, via rubber game 21-15, 16-21, dan 21-19.

Lalu gelar juara tunggal putri jatuh ke tangan pemain muda Kore Selatan, An Se Young. Di partai final, pemain unggulan 3 itu mampu menundukkan tunggal putri Spanyol berstatus unggulan 7, Carolina Marin.

Duel Se Young kontra Marin berjalan sangat alot dalam total durasi 80 menit. Marin berhasil merebut gim pertama dengan skor 18-21. Kemudian Se Young membalas 2 gim berikutnya, lewat 21-18 dan 21-13.

Usai Indonesia Master 2023, jadwal seri badminton BWF World Tour 2023 akan berlanjut pekan depan, dengan kejuaraan Super 300 di Thailand.

Jadwal badminton Thailand Master 2023 akan dihelat pada 31 Januari sampai 5 Februari di Bangkok, Thailand. Turnamen ini menyediakan hadiah total 210.000 dolar AS.

Hasil Final Indonesia Master 2023 Hari Ini

Berikut hasil lengkap final Indonesia Master 2023 hari ini, Minggu (29/1/2023).

[WD] LIU Sheng Shu/ZHANG Shu Xian (Cina) vs Yuki FUKUSHIMA/Sayaka HIROTA (Jepang) / 22-20, 21-19

[WS] AN Se Young (Korsel) vs Carolina MARIN (Spanyol) / 18-21, 21-18, 21-13

[XD] FENG Yan Zhe/HUANG Dong Ping (Cina) vs JIANG Zhen Bang/WEI Ya Xin (Cina) / 21-15, 16-21, 21-19

[MS] Jonatan CHRISTIE (Indonesia) vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) / 21-15, 21-13

[MD] Leo Rolly CARNANDO/Daniel MARTHIN (Indonesia) vs HE Ji Ting/Zhou Hao Dong (Cina) / 21-17, 21-16

Baca juga artikel terkait INDONESIA MASTER 2023 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya