Menuju konten utama

Hasil Final Denmark Open 2019, Momota Kembali Rengkuh Gelar Juara

Kento Momota sukses merengkuh gelar juara di sektor tunggal putra Denmark Open 2019 usai mengalahkan wakil Cina, Chen Long di final dengan skor 21-14 dan 21-12.

Hasil Final Denmark Open 2019, Momota Kembali Rengkuh Gelar Juara
Pebulu tangkis tunggal putera Jepang Kento Momota menunjukkan piala dan medali usai menang atas pebulu tangkis Denmark Viktor Axelsen dalam partai final Blibli Indonesia Open 2018 di Jakarta, Minggu (8/7). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Kento Momota berhasil merengkuh gelar juara sektor tunggal putra Denmark Open 2019. Di partai final, sang juara bertahan asal Jepang tersebut sukses menumbangkan unggulan-5 asal Cina, Chen Long.

Bertarung selama 44 menit pada partai penutup di Odense Sportspark, Odense V, Denmark, Minggu (20/10/2019), Momota membukukan kemenangan straight game dengan skor 21-14 dan 21-12.

Torehan empat angka beruntun menandai awal yang bagus bagi Momota di gim pertama, skor 4-0. Namun delapan angka berturut-turut dari Chen Long seketika mengubah laju permainan, papan skor berbalik menunjukkan angka 4-8 untuk wakil Cina.

Memasuki paruh akhir gim pertama, Momota berhasil menipiskan skor 13-14. Selepas itu momentum permainan mulai berbalik sepenuhnya ke arah Momota. Berkat torehan delapan angka beruntun, tunggal putra peraih dua kali gelar juara dunia tersebut sukses menutup gim pertama lewat skor 21-14.

Momota kian nyaman menampilkan performa terbaiknya di gim kedua. Kali ini ia tercatat tak pernah sekalipun tertinggal dalam perolehan angka. Mampu memimpin cepat 7-2, Momota menutup interval dengan keunggulan 11-6.

Defisit angka Chen Long kian melebar saat Momota unggul 16-10 pada paruh akhir gim kedua. Berkat penempatan pukulan yang prima serta serangan efektif, Momota menyudahi pertandingan lewat skor akhir 21-12.

Kenangan Kento Momota atas Chen Long di final Denmark Open 2019, sekaligus mengubah rekor head to head kedua pemain menjadi imbang 5-5. Trofi Denmark Open 2019 juga tercatat sebagai gelar ke-9 bagi Momota sepanjang tahun ini.

Kemenangan Momota di partai final sektor tunggal putra juga turut mengobati kekecewaan skuad Jepang yang gagal merengkuh gelar dari sektor tunggal putri.

Sebelumnya di pembuka laga final, tunggal putri Nozomi Okuhara tak mampu mengimbangi ketangguhan sang juara bertahan asal Taiwan, Tai Tzu Ying. Bertarung selama 40 menit, Nozomi menyerah dua set langsung dengan skor 21-17 dan 21-14.

Di lain pihak, kekalahan Chen Long juga melengkapi hasil buruk bagi kontingen Cina di final. Dari tiga wakil Cina yang berhasil menembus babak puncak, tak ada satupun yang berhasil mengonversinya menjadi gelar juara.

Ganda campuran Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping tumbang di tangan pasangan Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Ganda putri Chen Qing Chen/Jia Yi Fan kalah oleh pasangan Korea Selatan, Baek Ha Na/Jung Kyung Eun. Terakhir Chen Long menyerah di hadapan Momota.

Baca juga artikel terkait BWF WORLD TOUR atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Hendi Abdurahman