tirto.id - Jadwal semifinal BWF Swiss Open 2025 hari ini akan dimulai pukul 18.00 WIB di St. Jakobshalle, Basel Swiss. Live streaming Swiss Open 2025 jika tidak ada perubahan dapat Anda saksikan di Vidio.
Jadwal Swiss Open 2025 hari ini akan diwarnai dengan aksi tiga wakil Indonesia. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, Putri Kusuma Wardani, dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan berjuang meraih tiket ke babak final BWF World Tour Super 300 ini.
Febriana/Amallia akan bermain di laga pembuka melawan ganda putri China yakni Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian. Belum ada rekor pertemuan yang terjadi di antara kedua pasangan. Pasalnya wakil China memang baru terbentuk setelah Jia berpisah dengan Chen Qing Chen dan Zhang juga dipecah dari Zheng Yu.
Pemenang laga antara mereka akan berhadapan dengan pemenang semifinal ganda putri lain antara Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India). Liu/Tan menjadi favorit karena unggul head to head 5-1 atas Jolly/Pullela.
Putri Kusuma Wardani di sisi lain akan melakoni laga tidak mudah menghadapi Chen Yu Fei asal China. Laga ini diprediksi menarik ketika Putri menjadi unggulan 4 dan Chen ada di posisi unggulan 5.
Tapi secara rekor pertemuan, Putri belum pernah bisa mengalahkan Chen. Dari dua pertemuan sebelumnya Chen selalu menang yakni di babak 32 besar Denmark Open 2023 dan pekan lalu di babak 16 besar All England Open 2025.
Jika menang, Putri akan berhadapan dengan pemenang semifinal tunggal putri lainnya antara Line Højmark Kjærsfeldt (Denmark) vs Michelle Li (Kanada). Saat ini Li unggul pertemuan melawan Kjærsfeldt berkat kemenangan di babak 16 besar German Open 2022.
Sementara itu Fikri/Daniel juga tidak akan menjalani laga mudah melawan Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen. Secara rekor pertemuan, Fikri/Bagas unggul 2-0 ketika mengalahkan saudara kembar asal China Taipei itu di 16 besar Japan Open 2024 dan 16 besar Korea Open 2024.
Tapi di Swiss Open 2025 ini, Lee/Lee menjadi pasangan yang membunuh kiprah ganda putra Indonesia lain. Pertama saat mereka mengalahkan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana 21-19 dan 23-21 di babak 16 besar. Lalu di perempat final kemarin Lee/Lee juga mengandaskan Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani 21-19, 14-21, 21-13.
Nantinya pemenang laga Fikri/Daniel vs Lee/Lee akan berhadapan dengan pemenang ganda putra lainnya antara Hiroki Midorikawa/Kyohei Yamashita (Jepang) vs Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh (Thailand). Wakil Thailand saat ini unggul H2H 0-1 ketika mengalahkan Midorikawa/Yamashita di perempat final Indonesia Masters 2025.
Kemudian dari semifinal tunggal putra hari ini akan ada pertandingan antara Lin Chun-Yi (China Taipei) vs Weng Hong Yang (China) dan Li Shi Feng (China) vs Christo Popov (Prancis). Laga All Chinese Final berpotensi terjadi ketika Weng Hong Yang dan Li Shi Feng saat ini unggul head to head atas lawan masing-masing.
Sedangkan dari semifinal ganda campuran ada laga antara Zhu Yi Jun/Zhang Chi (China) vs Liu Kuang Heng/Jheng Yu Chieh (China Taipei) dan Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin (China). Dua laga tersebut akan menjadi pertemuan perdana antara masing-masing pasangan yang bertanding.
Jadwal dan Order of Play BWF Swiss Open 2025
Berikut adalah jadwal dan order of play semifinal BWF Swiss Open 2025, Sabtu 22 Maret:
LAPANGAN 1
Mulai Pukul 18.00 WIB
- WD: Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian (China) - H2H: 0-0
- MD: Hiroki Midorikawa/Kyohei Yamashita (Jepang) vs Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh (Thailand) - H2H: 0-1
- WD: Liu Sheng Shu/Tan Ning (Chia) vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India) - H2H: 5-1
- WS: Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Chen Yu Fei (China) - H2H: 0-2
- MD: Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin (Indonesia) vs Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen (China Taipei) - H2H: 2-0
Mulai Pukul 23.00 WIB
- WS: Line Højmark Kjærsfeldt (Denmark) vs Michelle Li (Kanada) - H2H: 0-1
- MS: Lin Chun-Yi (China Taipei) vs Weng Hong Yang (China) - H2H: 1-2
- XD: Zhu Yi Jun/Zhang Chi (China) vs Liu Kuang Heng/Jheng Yu Chieh (China Taipei) - H2H: 0-0
- MS: Li Shi Feng (China) vs Christo Popov (Prancis) - H2H: 2-0
- XD: Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin (China) - H2H: 0-0
Live Streaming BWF Swiss Open 2025
Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan semifinal BWF Swiss Open 2025 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Sabtu 22 Maret, akan tayang live di Vidio mulai pukul 18.00 WIB. Selain itu Anda juga dapat mengikutinya lewat live score di laman resmi BWF.
Link Streaming BWF Swiss Open: Vidio
Link Live Score BWF Swiss Open 2025: BWF
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan BWF Swiss Open 2025 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya