Menuju konten utama

Hasil Barcelona vs Sporting Skor Akhir 2-0: Blaugrana Juara Grup D

Barcelona memastikan diri lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup D usai menekuk Sporting Lisbon dengan skor 2-0.

Hasil Barcelona vs Sporting Skor Akhir 2-0: Blaugrana Juara Grup D
Pemain Barcelona merayakan gol. REUTERS / Albert Gea

tirto.id - Barcelona mengamankan poin penuh dalam laga pamungkas fase grup Liga Champions berkat skor 2-0 kala menjamu Sporting Lisbon di Stadion Camp Nou, Rabu (6/12/2017). Gol kemenangan Blaugrana dicetak Paco Alcacer dan bunuh diri Jeremy Mathieu.

Barcelona lebih dulu mengancam pada menit ke-12. Usai menerima umpan Aleix Vidal, Paco Alcacer melepaskan tendangan kaki kiri. Bola masih dapat diblok pertahanan lawan. Peluang tersebut diikuti oleh sepakan kaki kanan Denis Suarez dari luar kotak penalti yang melambung terlalu tinggi.

Sporting merespons empat menit kemudian lewat aksi Bruno Fernandes. Dari jarak jauh, ia melepaskan tendangan kaki kanan yang dapat ditangkap dengan baik oleh penjaga gawang.

Barcelona kembali menghasilkan momentum lewat upaya tendangan bebas tiga kali berturut-turut. Aleix Vidal, Luis Suarez, dan Andre Gomes gagal mencatatkan nama masing-masing di papan skor.

Umpan Thomas Vermaelen pada menit ke-24 hampir berbuah gol andai penyelesaian akhir Luis Suarez tak melebar di kiri gawang. Sementara peluang balasan tim tamu lewat Bruno Fernandes masih dapat diamankan penjaga gawang.

Hingga wasit meniup peluit turun minum belum ada gol tercipta. Skor masih 0-0.

Pada babak kedua, jual beli serangan masih berlangsung. Barcelona memulai dengan sepakan Aleix Vidal dari sektor kanan kotak penalti yang masih dapat diblok. Sementara Sporting merespons lewat sepakan kaki kiri Gelson Martins yang melebar di kanan gawang.

Pada menit ke-56 usaha Ivan Rakitic pun tak menemui hasil. Sepakan sang gelandang dapat diblok pertahanan lawang.

Kebuntuan lantas pecah tiga menit berselang. Barcelona unggul lewat gol Paco Alcacer. Berawal dari skema sepak pojok, Denis Suarez melepaskan umpan silang yang ditanduk dengan baik oleh Alcacer. Bola mengarah ke sudut kanan atas dan mengubah skor menjadi 1-0.

Lionel Messi hampir saja menggandakan keunggulan Blaugrana pada menit ke-74. Sepakan terukurnya dengan kaki kiri sekadar melebar di kiri gawang.

Delapan menit kemudian upaya serupa juga dihasilkan Messi, kali ini usai menerima umpan Denis Suarez. Gol tambahan urung tercipta lantaran sepakan Messi masih dapat diamankan penjaga gawang Rui Patricio.

Sporting pun sempat memberi perlawanan pada menit ke-83 lewat aksi Bas Dost. Sayangnya striker haus gol itu gagal mengonversi umpan Fabio Coentrao menjadi gol, sepakannya terlampau tinggi di atas gawang.

Bertekad menyamakan kedudukan, Sporting justru tertinggal lebih jauh pada masa injury time. Bek mereka, Jeremy Mathieu justru menggandakan keunggulan Barcelona lantaran insiden gol bunuh diri.

Kemenangan pun diperoleh tuan rumah. Kedudukan 2-0 untuk kemenangan Barcelona. Hasil ini sekaligus membawa Blaugrana menjuarai Grup D berkat capaian 14 poin dari enam kali bertanding.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan