Menuju konten utama

Hasil Barcelona vs Celta Vigo di Liga Spanyol, Skor Akhir 2-2

Pertandingan Barcelona vs Celta Vigo berkahir dengan skor 2-2.

Hasil Barcelona vs Celta Vigo di Liga Spanyol, Skor Akhir 2-2
Pemain Barcelona Messi merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Laga Barcelona vs Celta Vigo berahir imbang 2-2 dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Sabtu (2/12/2017). Dua gol Blaugrana dicetak Lionel Messi dan Luis Suarez, sementara gol balasan tim tamu lahir lewat kaki Iago Aspas dan Maxi Gomez

Tuan rumah langsung menebar ancaman pada menit kedelapan. Umpan cantik Ivan Rakitic dilanjutkan sebuah sepakan sudut sempit oleh Luis Suarez. Peluang tak menghasilkan gol lantaran bola hasil upaya Suarez masih dapat ditangkap penjaga gawang Ruben Blanco.

Alih-alih unggul, Barcelona justru dikejutkan oleh gol tim tamu pada menit ke-20. Berawal dari sepakan Maxi Gomez yang mampu ditepis penjaga gawang Marc Andre Ter Stegen, bola muntah kemudian jatuh ke arah Iago Aspas. Tanpa basa-basi, Aspas langsung mengambil alih bola dan menceploskannya ke gawang dari jarak enam yard. Skor 0-1.

Tak butuh waktu lama bagi tuan rumah untuk kemudian menyamakan skor. Hanya berselang dua menit, pemain bintang Lionel Messi sukses mencatatkan namanya pada papan skor. Bola berawal dari umpan Paulinho yang sejatinya ditujukan untuk Luis Suarez. Skor 1-1.

Barcelona sebenarnya mampu membalikkan kedudukan pada menit ke-25. Kerjasama Lionel Messi dan Luis Suarez diakhiri dengan sepakan yang menggetarkan jala lawan. Namun gol tersebut dianulir wasit lantaran Suarez dinilai lebih dulu berada dalam posisi offside.

Momentum untuk tuan rumah kembali datang pada menit ke-32. Sepakan beruntun Messi dan Suarez gagal menemui hasil. Bola hasil upaya Messi dihentikan mistar gawang, sementara sepakan lanjutan Suarez mampu diblok penjaga gawang Ruben Blanco.

Lima menit kemudian giliran Paulinho yang mengancam. Umpan silang Ivan Rakitic ditanduk oleh pemain asal Brazil itu, namun bola lagi-lagi mampu diamankan penjaga gawang Ruben Blanco.

Celta Vigo sempat merespons pada penghujung babak pertama. Umpan Pione Sisto mengarah kepada Daniel Wass, namun gol urung tercipta lantaran Wass tak dapat memanfaatkan bola untuk menghasilkan penyelesaian akhir yang baik. Skor 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, upaya Barcelona membalikkan skor akhirnya menemui hasil, tepatnya di menit ke-62. Berawal dari skema serangan terstruktur, Jordi Alba menyodorkan bola kepada Lionel Messi yang kemudian menggiring bola ke daerah pertahanan lawan. Messi kemudian mengirim umpan silang yang dimaksimalkan dengan baik oleh Luis Suarez untuk membobol gawang tim tamu. Skor 2-1.

Blaugrana yang kian di atas angin hampir memperlebar jarak tiga menit kemudian. Penjaga gawang Ruben Blanco menjadi penyelamat tim tamu berkat aksinya menggagalkan upaya Lionel Messi.

Berniat menambah gol, Barcelona justru kecolongan pada menit ke-70. Pergerakan individu Iago Aspas di sektor sayap diakhiri dengan sebuah umpan terukur yang disambar Maxi Gomez dari jarak delapan yard. Bola menghujam deras ke gawang Marc Andre Ter Stegen dan mengubah skor menjadi imbang 2-2.

Gol Maxi menjadi yang terakhir dalam laga Barcelona vs Celta Vigo. Kedudukan 2-2 bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA EROPA atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan