Menuju konten utama
Bursa Transfer Liga 1

Hariono Resmi Berlabuh ke Bali United

Hariono secara resmi diumumkan menjadi pemain Bali United pada Sabtu (28/12/2019).

Hariono Resmi Berlabuh ke Bali United
Para pesepak bola Bali United membawa trofi seusai penganugerahan juara Liga 1 2019 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (22/12/2019). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/aww.

tirto.id - Hariono secara resmi bergabung ke Bali United. Sebagaimana dikutip situs web resmi klub pada Sabtu (28/12/2019), mantan pemain Persib Bandung itu menjadi bagian dari Serdadu Tridatu musim depan.

CEO Bali United, Yabes Tanuri mengungkapkan alasan dibalik perekrutan Hariono lantaran kebutuhan tim menyongsong Liga 1 2020 dan kompetisi Asia. Akan tetapi, tidak disebutkan durasi kontrak penggawa kelahiran Sidoarjo tersebut.

“Ya, kami informasikan bila Hariono resmi bergabung dengan Bali United untuk musim kompetisi tahun 2020. Setelah mengadakan pertemuan dengan tim pelatih, nama Hariono menjadi salah satu pemain yang dibutuhkan untuk musim depan. Kebetulan tawaran kami juga diterima oleh pemain yang bersangkutan,” ucap Yabes.

Setelah Deltras Sidoarjo dan Persib Bandung, kini Bali United menjadi tim ketiga di level kompetisi sepak bola tertinggi Indonesia yang dibela Hariono. Bersama Deltras, Hariono bermain selama 4 musim.

Pada 2008, pemain yang kerap berposisi sebagai gelandang bertahan ini bergabung ke Persib Bandung atas rekomendasi Jaya Hartono bersama tiga penggawa lain yakni Waluyo, Hilton Moreira dan Airlangga Sucipto.

Sejak itu, Hariono pun tak pernah berpindah klub. Meskipun pelatih Persib selalu berganti, nama Hariono tetap diandalkan di lini tengah. Hasilnya, ia membawa Maung Bandung meraih trofi Liga Indonesia pada 2014. Setahun kemudian, ia juga turut mengantarkan Persib menjuarai Piala Presiden.

Direkrutnya Hariono seolah menandakan bahwa Serdadu Tridatu melakukan persiapan serius untuk musim depan. Seperti yang diketahui, selain berlaga di Liga 1, musim depan Bali United juga akan mewakili Indonesia di kancah kompetisi Asia.

Musim ini, Bali United sukses menjadi yang terbaik di Liga 1. Di bawah arahan Stefano Cugurra, Ilija Spasojevic dan kawan-kawan menorehkan 64 poin, selisih 10 angka dengan Persebaya yang bercokol di peringkat kedua.

Baca juga artikel terkait BURSA TRANSFER LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Iswara N Raditya