Menuju konten utama

Gandeng Coca-Cola, BeApp Rilis Aplikasi Konser Musik Online

Ray mengatakan, kerja sama dengan Coca-Cola itu akan membuat aplikasi #BeApp bisa dikenal para penggemar musik di seluruh dunia.

Gandeng Coca-Cola, BeApp Rilis Aplikasi Konser Musik Online
Ilustrasi Konser Musik. foto/istockphoto

tirto.id - #BeApp, sebuah platform streaming konser musik resmi bekerja sama dengan Coca-Cola dalam menghadirkan Coke Studio Sessions. Kolaborasi tersebut akan menampilkan konser musik yang bisa dinikmati orang seluruh dunia.

"#BeApp diciptakan untuk menghubungkan para pecinta konser musik melalui sebuah platform digital. Kami rasa hal tersebut merupakan sesuatu yang sangat penting, terutama di situasi seperti sekarang ini,” kata Ray Smith, pendiri #BeApp seperti dilansir Antara, Kamis (18/6/2020).

Ray mengatakan, kerja sama dengan Coca-Cola itu akan membuat aplikasi #BeApp bisa dikenal para penggemar musik di seluruh dunia. Tak hanya itu, tetapi juga memberikan sebuah pengalaman yang baru dan unik.

Sebelumnya, kolaborasi ini menampilkan konser musik dari lebih dari 100 musisi mancanegara tersohor seperti Katy Perry, DJ Khaled, Nicky Jam dan Gryffin pada Mei lalu.

Konser musik itu ditampilkan satu per satu secara digital untuk mendukung The International Red Cross and Red Crescent Movement.

Selain itu, Coke Studio Sessions juga menandai debut aplikasi #BeApp, sebuah layanan streaming konser musik sosial yang dikembangkan oleh dua tokoh veteran industri teknologi Ray Smith dan Ross Mason.

Ada beberapa fitur interaktif yang ditawarkan #BeApp, yaitu Berbagi Melalui Aplikasi (In-App Sharing) semacam fitur berbagi lewat aplikasi #BeApp yang bisa membuat penggemar mengajak teman dan keluarga mereka untuk bergabung dan menyaksikan pertunjukan musik bersama.

Baca juga artikel terkait KONSER MUSIK

tirto.id - Musik
Sumber: Antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH