Menuju konten utama
AVC U20 2024

Format Kompetisi Voli Putra AVC U20 2024 & Syarat Lolos Grup

Format kompetisi voli putra AVC U20 2024 dari penyisihan pool sampai klasifikasi dan syarat lolos. Live Moji TV dan Vidio, mulai 23-30 Juli 2024.

Format Kompetisi Voli Putra AVC U20 2024 & Syarat Lolos Grup
Ilustrasi Voli. foto/Istockphoto

tirto.id - Format kompetisi Men's Asian U20 Volleyball Championship 2024 akan bergulir dari babak penyisihan pool hingga ditutup fase klasifikasi penentuan peringkat. Jadwal voli putra AVC U20 2024 dihelat mulai hari ini 23-30 Juli 2024 di DBL Arena dan Gelora Pancasila, Surabaya.

Tayangan AVC U20 Putra 2024 bisa ditonton melalui TV nasional secara free to air (FTA) di Moji TV. Sedangkan tayangan over the top (OTT) atau livestreaming diakses via Vidio.

Jadwal AVC U20 2024 di Surabaya menjadi edisi ke-22, sejak turnamen level junior itu digelar pertama kali pada 1980 silam. Turnamen tahun ini sekaligus jadi momentum emas bagi para atlet muda di Tanah Air.

Pasalnya, Indonesia terhitung jarang tampil di AVC U20. Dikutip dari PBVSI, sepanjang sejarah kejuaraan ini kontingen Indonesia hanya tampil 2 kali, yakni tahun 1980 dan 1988. Dengan demikian edisi ke-22 pada 2024 bakal menjadi keikutsertaan Indonesia untuk kali ke-3.

Tidak hanya itu, kejuaraan AVC U20 2024 juga menjadi kualifikasi Piala Dunia Voli FIVB U21 2025. Terdapat jatah 4 tiket bagi para tim terbaik AVC (Asia) yang akan diperebutkan.

Format Kompetisi AVC U20 2024 & Syarat Lolos Grup

Kompetisi AVC Voli U20 2024 diikuti total 16 tim peserta. Para peserta kemudian dibagi dalam 4 pool penyisihan, atau masing-masing pool diisi 4 tim. Indonesia selaku tuan rumah masuk di Pool A.

Indonesia akan bersaing dengan Arab Saudi, Hong Kong, dan Australia. Kemudian Pool B diisi Iran, China, China Taipei, dan Qatar. Pool C ada India, Bangladesh, Jepang, dan Kuwait. Serta Pool D dihuni Korea Selatan (Korsel), Vietnam, Thailand, dan Kazakhstan.

Laga penyisihan dimainkan dengan format single-round robin. Setiap tim dalam grup yang sama akan saling berjumpa. Artinya, setiap tim di fase penyisihan punya jatah 3 laga.

Indonesia akan menghadapi Hong Kong pada Selasa (23/7/2024). Kemudian ditantang Arab Saudi, pada Rabu (24/7/2024). Serta terakhir Merah Putih berhadapan dengan Australia, pada Kamis (25/7/2024).

Babak berikutnya adalah babak klasifikasi perempat final. Seluruh tim di fase penyisihan akan otomatis lolos ke babak klasifikasi perempat final, namun dibagi menjadi 2 yakni kelompok atas dan bawah. Kelompok atas untuk menentukan peringkat 1-8, sementara kelompok bawah untuk penentuan peringkat 9-16.

Masing-masing 8 tim teratas (juara dan runner-up) masuk perempat final kelompok atas. Sedangkan 8 tim terbawah (peringkat 3-4 pul) akan memainkan perempat final kelompok bawah.

Tim pemenang di bagan atas akan bertemu di semifinal 1-4. Berikutnya tim kalah bagan atas berjumpa di semifinal 5-8. Hal yang sama berlaku untuk pemenang di kelompok bawah, untuk perebutan semifinal 9-12, serta tim kalah bagan bawah penentuan posisi 13-16.

Jadwa AVC U20 2024 ditutup dengan laga final. Total akan terdapat 8 laga final, yakni grand final penentuan peringkat 1-2. Kemudian final untuk penentuan klasifikasi peringkat: 3-4, 5-6, 7-8, 9-10, 11-12, 13-14, dan 15-16.

Tim Indonesia datang dengan harapan besar. Ketua Umum PBVSI, Imam Sudjarwo, menyatakan bahwa pihaknya menargetkan Timnas mencapai 4 besar. Pasalnya finis 4 besar bakal diganjar lolos ke Piala Dunia U21 2025.

"Mudah-mudahan dengan dukungan dari masyarakat Indonesia, kita bisa masuk empat besar karena target kita adalah empat besar untuk masuk di Piala Dunia under-21,” kata Imam, dilansir dari Antara.

Dengan target itu Indonesia mesti memburu minimal posisi 2 besar Pool A, demi melangkah ke perempat final kelompok atas. Kemudian wajib menang di perempat final tersebut sebagai syarat mutlak lolos Piala Dunia U21 2025.

Imam yakin Indonesia mampu menyelesaikan target tersebut. Terlebih pihaknya menyatakan skuad Timnas saat ini sudah cukup teruji di kompetisi Proliga 2024. Sebagai catatan, Indonesia U20 turut bersaing di Proliga 2024 dalam skuad Garuda Jaya.

"Persaingan tidak terlalu sulit ya yang di pul kita. Kan lawannya Hong Kong, kemungkinan bisa diatasi. Kemudian untuk Australia dan Arab Saudi –jangan dilihat tim-tim senior mereka ya—, dilihatnya yang U20-nya, bisa kita lawan untuk yang tiga negara ini," terang Imam.

Urutan Format AVC U20 2024 dari Babak Penyisihan sampai Final

Berikut roadmap AVC U20 2024 mengacu jadwal yang dirilis Dinas Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudpora) Surabaya:

  • Babak penyisihan: 16 tim (4 pul atau masing-masing pul 4 tim)
  • Perempat final atas: Tim peringkat 1-2 pul A-D
  • Perempat final bawah: Tim peringkat 3-4 pul A-D
  • Semifinal 1-4: Pemenang perempat final atas
  • Semifinal 5-8: Tim kalah perempat final atas
  • Semifinal 9-12: Pemenang perempat final bawah
  • Semifinal 13-16: Tim kalah perempat final bawah
  • Final 15-16: Tim kalah semifinal 13-16
  • Final 13-14: Tim menang semifinal 13-16
  • Final 11-12: Tim kalah semifinal 9-12
  • Final 9-10: Tim menang semifinal 9-12
  • Final 7-8: Tim kalah semifinal 5-8
  • Final 5-6: Tim menang semifinal 5-8
  • Final 3-4: Tim kalah semifinal 1-4
  • Final 1-2: Tim menang semifinal 1-4

Hasil Drawing AVC U20 Putra 2024

Berikut hasil drawing pembagian pul penyisihan AVC U20 2024

  • Pool A: Indonesia (H), Arab Saudi, Hong Kong, Australia
  • Pool B: Iran: China, ChinaTaipei, Qatar
  • Pool C: India, Bangladesh, Jepang, Kuwait
  • Pool D: Korea Selatan, Thailand, Kazakhstan, Vietnam

Jadwal AVC U20 2024 Babak Penyisihan sampai Final

  • Penyisihan Pul: 23-25 Juli 2024
  • Perempat final: 27-28 Juli 2024
  • Semifinal: 29 Juli 2024
  • Final: 30 Juli 2024

Baca juga artikel terkait AVC U20 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama