tirto.id - Pemain sepak bola nasional Malaysia, Faisal Halim disiram air keras oleh pria tidak dikenal pada Minggu (5/5/2024). Kepolisian Malaysia saat ini sudah mengamankan pelaku penyiraman air keras Faisal Halim dan tengah menggali motifnya.
Peristiwa penyiraman air keras Faisal Halim terjadi saat ia sedang mengunjungi pusat perbelanjaan di Klang Valley, bersama keluarganya. Kejadian itu sempat viral di X (dulu Twitter) Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Hannah Yeoh, angkat bicara.
Melalui unggahannya tadi malam, Yeoh mengutuk penyerangan tersebut dan meminta pihak kepolisian segera bertindak. Yeoh juga berjanji untuk bekerja sama dengan pihak berwenang dalam proses penyelidikan.
"Sedih mengumuman pemain Selangor FC, Faisal Halim, menjadi korban serangan (cairan) asam," tulis Yeoh melalui akun X @Hannahyeoh, sembari mengunggah ulang foto Faisal Halim usai kejadian.
Faisal Halim (26) merupakan pesepakbola terkenal di Malaysia. Sosok yang dijuluki Mickey ini merupakan pemain sayap kiri Selangor FC dan tergabung dalam Tim Nasional (Timnas) Malaysia.
Kronologi Penyiraman Air Keras Faisal Halim
Kejadian penyiraman air keras Faisal Halim terjadi di Minggu malam, sekitar pukul 17.51 waktu setempat. Saat itu, Halim bersama keluarganya sedang mengunjungi arena bermain go-kart di sebuah pusat perbelanjaan di Klang Valley, Damansara, Petailing Jaya.
Tiba-tiba dua orang pengendara motor tak dikenal mendekatinya dan menyiramkan air keras ke Faisal Halim.
"Dia diserang oleh beberapa pria yang menyiramkan cairan asam ke tubuhnya," kata orang terdekat Halim, seperti yang dikutip dari The Star.
Serangan itu menyebabkan tangan dan punggung Halim terpapar cairan asam dan mengalami luka bakar tingkat dua. Pelaku penyerangan diduga menargetkan wajah pemain Timnas Malaysia itu.
Usai kejadian tersebut, Faisal Halim langsung mendapat pertolongan pertama. Berdasarkan foto yang diunggah oleh jurnalis Malaysia Zulhemi Zainal Azam di X, wajah dan tubuh Faisal Halim tampak basah kuyup dibungkus sebuah handuk merah muda.
Pakaiannya dilepas, diduga untuk mengurangi efek zat asam menempel ke tubuhnya. Ia duduk dengan wajah terkejut dan di sisi kiri kanannya berserakan beberapa botol air mineral kemasan yang sudah kosong.
Diduga air kemasan tersebut digunakan untuk mencuci wajah Halim usai penyerangan terjadi.
Pihak Selangor FC memang belum menyampaikan secara detail kondisi terkini Halim. Mereka jelas mengecam aksi penyerangan yang membahayakan pemainnya.
Selangor FC meminta semua penggemar memberikan dukungan moral untuk Halim dan menghormati privasi keluarga.
Pelaku Penyiraman Air Keras Faisal Halim dan Motifnya
Polisi telah berhasil menangkap pelaku tidak lama setelah kejadian penyerangan air keras Faisal Halim. Penangkapan pelaku sudah dikonfirmasi oleh Komisaris Kepolisian Selangor Datuk Hussein Omar Khan.
Masih dikutip dari The Star, pelaku merupakan pemuda berusia 20 tahun. Ia saat ini sudah ditahan oleh pihak kepolisian untuk penyelidikan lebih lanjut.
Masih menurut polisi, motif penyerangan pelaku juga masih diselidiki. Polisi setidaknya telah mengumpulkan keterangan dari tiga orang, termasuk Halim untuk mencari tahu penyebab penyerangan.
Sejumlah warganet Malaysia mengatikan serangan ini dengan aksi teror untuk pemain Timnas Malaysia. Pasalnya, seminggu sebelum penyerangan Halim pemain Timnas Malaysia lainnya, yaitu Akhyar Rashid juga mengalami serangan serupa.
Mengutip MalaysiaMail, Rashid dirampok dan dipukul menggunakan tongkat oleh dua orang tak dikenal. Akibatnya, striker Timnas Malaysia itu mengalami luka-luka.
Sejauh belum ada keterangan lebih lanjut dari otoritas setempat terkait dugaan warganet. Kendati demikian, Presiden Asosiasi Sepak Bola Malasia (FAM) Datuk Haji Hamidin Haji Mohd Amin menjelaskan bahwa yang dialami Rashid dan Halim adalah "insiden terpisah."
Ia juga meminta agar semua penggemar dan masyarakat Malaysia mendoakan kesembuhan Halim dan Rashid.
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Iswara N Raditya