Menuju konten utama

Euro 2016: Timnas Wales Miliki Semangat Sebesar Benua

Pelatih tim nasional Wales, Chris Coleman, menilai negaranya secara geografis mungkin kecil namun memiliki semangat sebesar benua setelah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Eropa berstatus juara Grup B usai membungkam Rusia 3-0 di Stadion Municipal, Toulouse, Prancis, Selasa (21/6) WIB.

Euro 2016: Timnas Wales Miliki Semangat Sebesar Benua
Tim nasional Wales merayakan kemenangan Gol.Foto/UEFA

tirto.id - Pelatih tim nasional Wales, Chris Coleman, menilai negaranya secara geografis mungkin kecil namun memiliki semangat sebesar benua setelah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Eropa berstatus juara Grup B usai membungkam Rusia 3-0 di Stadion Municipal, Toulouse, Prancis, Selasa (21/6) WIB.

"Sebagai sebuah negara wilayah geografis kami kecil, namun jika anda menilai kami dari segi semangat anda bisa melihat malam ini kami seperti sebuah benua," kata Coleman selepas pertandingan sebagaimana dilansir laman resmi UEFA.

Coleman mengaku puas dan bangga dengan penampilan yang diperlihatkan para pemainnya di lapangan.

"Saya harus menyampaikan betapa bangganya dengan para pemain. Mereka berani mengendalikan bola, menciptakan banyak peluang, setelah kekalahan menyakitkan dari Inggris. Kami menikmati penampilan malam ini," kata Coleman.

Coleman mengatakan ia menyongsong pertandingan melawan Rusia dengan harapan bisa menempatkan diri di babak 16 besar.

"Fokus kami menempatkan diri di posisi memiliki peluang melaju ke 16 besar setelah laga pamungkas penyisihan grup," katanya.

"Dan jika Anda memperhitungkan grup berisi Inggris, Rusia, dan Slowakia, Anda tahu persis itu tidak akan mudah dan semua akan ditentukan hingga laga terakhir. Bisa lolos dari grup ini adalah sesuatu yang luar biasa," pungkas Coleman.

Berkat kemenangan tersebut Wales berhasil meraih enam poin dan melaju ke babak 16 besar sebagai jawara Grup B, menyusul hasil imbang di laga lain antara Slowakia melawan Inggris.

Pada babak 16 besar Wales akan berhadapan dengan salah satu peringkat ketiga terbaik, entah dari Grup A, C, atau D.

Baca juga artikel terkait EURO 2016

tirto.id - Olahraga
Sumber: Antara
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari