Menuju konten utama

E-Form BNI Prakerja: Link hingga Cara Daftarnya

Apabila peserta telah memiliki rekening BNI, peserta Program Kartu Prakerja dapat langsung mendaftarkan nomor rekening miliknya tersebut.

E-Form BNI Prakerja: Link hingga Cara Daftarnya
Ilustrasi Kartu Prakerja. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Bagi Anda yang sudah lolos seleksi dan menerima Kartu Prakerja bisa mulai mencairkan uang insentif yang diberikan pemerintah lewat rekening bank maupun dompet digital.

Saat ini, BNI menjadi satu-satunya bank mitra di Kartu Prakerja. Selain melalui BNI pencairan juga dapat dilakukan melalui dompet e-wallet yang bisa dipilih, di antaranya LinkAja, OVO, atau GoPay milik masing-masing peserta.

Dana insentif tahap pertama yang akan diberikan adalah Rp1 juta, dana ini merupakan biaya pelatihan Program Kartu Prakerja yang diikuti. Dengan kata lain, dana sebesar Rp1 juta tersebut tidak dapat dicairkan.

Sedangkan sisa uang insentif yakni intensif pasca-penuntasan pelatihan sebesar Rp600 ribu dan insentif pasca-pengisian survei evaluasi sebesar Rp50 ribu akan dicairkan menyusul selama empat bulan.

Apabila pelatihan telah selesai dilakukan oleh peserta, uang insentif pertama sebesar Rp600 ribu akan langsung dikirimkan ke rekening BNI Karu Prakerja.

Pembukaan tersebut dapat dilakukan bersamaan dengan pendaftaran Program Kartu Prakerja.

Melansir laman BNI, apabila peserta telah memiliki rekening BNI, peserta Program Kartu Prakerja dapat langsung mendaftarkan nomor rekening miliknya tersebut.

Di sisi lain, BNI juga menyediakan pembukaan rekening secara daring untuk mempermudah.

Berikut adalah tahapan cara membuka rekening BNI Kartu Pekerja:

1. Buka halaman e-form BNI. Sementara itu, peserta juga dapat membuka laman tersebut melalui laman resmi Prakerja.go.id dan klik gambar logo BNI.

2. Setelah terbuka, isi formulir daring pembukaan rekening yang tersedia.

3. Peserta Kartu Prakerja dapat memilih jadwal kedatangan pembukaan rekening di kantor cabang BNI terdekat sesuai dengan domisili. Pilih tanggal dan jam kedatangan ke kantor cabang.

4. Setelah selesai, aka nada kode verifikasi yang dikirimkan melalui SMS.

5. Pendaftaraan melalui e-form BNI telah berhasil. Anda dapat menyimpan dan mencetak e-form tersebut dan dibawa ke kantor cabang BNI sesuai dengan waktu kedatangan yang telah dipilih.

6. Di kantor cabang BNI, peserta dapat langsung mengaktivasi BNI Mobile Banking dan Kartu Debit BNI.

Dengan membuat rekening BNI untuk menerima dana bantuan dari pemerintah, para peserta juga akan mendapat keuntungan lain berupa:

- Rekening tabungan dapat dibuka tanpa setoran awal.

- Tidak dikenakan biaya administrasi untuk tahun pertama.

- Biaya administrasi yang ringan untuk tahun selanjutnya.

- Fasilitas BNI Mobile Banking untuk memudahkan transaksi kapan saja dan dimana saja.

- Disertai fasilitas Kartu Debit BNI untuk tarik tunai di ATM BNI dan bisa digunakan untuk bertransaksi di merchant favorit dengan berbagai penawaran menarik.

Baca juga artikel terkait PRAKERJA atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH