Menuju konten utama

Dukung Megawati Bertemu Prabowo, Ganjar: Menyejukkan Masyarakat

Ganjar Pranowo menilai semua pemimpin parpol harus saling bertemu dan berkomunikasi agar suasana masyarakat jelang Pemilu 2024 jadi sejuk.

Dukung Megawati Bertemu Prabowo, Ganjar: Menyejukkan Masyarakat
Bakal capres dari PDIP, Ganjar Pranowo saat mengikuti Gun Walk di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (24/9/2023). (Tirto.id/Fransiskus Adryanto Pratama)

tirto.id - Bakal capres dari PDIP Ganjar Pranowo menyambut baik wacana pertemuan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Ganjar menilai semua pemimpin harus saling bertemu dan berkomunikasi.

Menurut Ganjar, semua pimpinan partai politik mesti bertemu meski berbeda koalisi pada Pilpres 2024. Hal itu perlu dilakukan agar masyarakat tidak tercerai berai meski berbeda pilihan dalam Pemilu 2024.

"Ya, ketemu lah. Semua pemimpin ketemu intensif komunikasi itu bagus biar masyarakat juga tidak ada pembelahan kecurigaan," kata Ganjar di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (24/9/2023).

Saat ini, PDIP dan Gerindra berbeda koalisi partai politik pada Pilpres 2024. Gerindra mendaulat Prabowo Subianto menjadi bakal calon presiden, sementara PDIP mengusung Ganjar Pranowo.

Kedua bakal capres itu hingga kini belum mengumumkan cawapres pendampingnya masing-masing.

"Banyak pemimpin berkomunikasi terus menerus, karena itu yang akan menyejukkan masyarakat semua," tutur Ganjar.

Dalam keterangan terpisah, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto wacana duet Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024. Hasto menegaskan Ganjar tetap menjadi bakal calon presiden meski ada kabar tersebut.

"Jadi siapa yang akan mendampingi Pak Ganjar Pranowo, posisinya pak Ganjar adalah calon presiden. Yang diusung oleh PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo. Kami saling melengkapi, tidak beririsan tapi saling memperkuat basis pemilih dan didukung relawan,” kata Hasto dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (23/9/2023).

Terkait dengan siapa yang akan mendampingi Ganjar, Hasto mengklaim hal itu melalui kajian yang mendalam. Ia nengatakan keputusan cawapres pendamping Ganjar tinggal menunggu momentum yang tepat untuk diumumkan.

Hasto mengklaim Megawati mendengarkan aspirasi para ketua umum partai dalam penentuan cawapres. Tidak hanya itu, Hasto menuturkan Mega juga berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo dalam penentuan pendamping Ganjar.

Lebih lanjut, Hasto meminta publik untuk bersabar dalam penentuan nama yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan Jokowi saat ini.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan Koalisi Indonesia Maju (KIM) tidak memaksakan kemungkinan dua bakal capres itu bersatu.

Habiburokhman menilai kedua bacapres telah didukung oleh masing-masing koalisi partai politik. Ia meyakini Koalisi Indonesia Maju yang mengusung Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 sudah solid.

Baca juga artikel terkait MEGAWATI BERTEMU PRABOWO atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Gilang Ramadhan