Menuju konten utama

DPR Gelar Fit & Proper Test Calon Anggota KPU-Bawalu Pekan Depan

Komisi II DPR menargetkan pada 17 Februari sudah terpilih anggota KPU-Bawaslu periode 2022-2027.

DPR Gelar Fit & Proper Test Calon Anggota KPU-Bawalu Pekan Depan
Bakal calon anggota KPU dan Bawaslu melakukan pendaftaran di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Senin (18/10/2021). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/hp.

tirto.id - Komisi II DPR RI akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan calon anggota KPU dan calon anggota Bawaslu pada 14-16 Februari 2022. Keputusan tersebut muncul usai disepakati dalam rapat pengganti Badan Musyawarah (Bamus) DPR pada Senin (7/2/2022).

"Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar. Sehingga 17 Februari, Insyallah, rencananya kita sudah punya 7 orang calon anggota KPU RI dan 5 calon Bawaslu RI yang akan dilantik," ujar Ketua Komisi II DPR, Ahmad Doli Kurnia dalam konferensi pers di Kompleks Parlemen, Senin (7/2/2022).

Komisi II memberikan ruang bagi masyarakat untuk memberikan respons bagi masing-masing calon anggota KPU dan Bawaslu. Sebelumnya Presiden Joko Widodo telah mengirim Surat Presiden berisi 14 nama calon KPU dan 10 nama calon Bawaslu sejak 12 Januari 2022.

"Nanti akan menjadi bahan pertimbangan kami juga," tutur Doli.

Ke-14 nama calon anggota KPU antara lain: August Mellaz, Betty Epsilon Idroos, Dahliah, Hasyim Asy’ari, I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi, Idham Holik, Iffa Rosita, Iwan Rompo Banne, Mochammad Afifuddin, Muchamad Ali Safa’at, Parsadaan Harahap, Viryan, Yessy Yatty Momongan, dan Yulianto Sudrajat.

Sedangkan 10 calon anggota Bawaslu antara lain: Aditya Perdana, Andi Tenri Sompa, Fritz Edward Siregar, Herwyn Jefler Hielsa Malonda, Lolly Suhenty, Mardiana Rusli, Puadi, Rahmat Bagja, Subair, dan Totok Hariyono.

Baca juga artikel terkait ANGGOTA KPU atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Politik
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Bayu Septianto