tirto.id - Berdoa sebelum belajar termasuk salah satu hal yang dianjurkan dalam agama Islam.
Islam menganjurkan umatnya untuk membaca doa sebelum memulai dan mengakhiri segala aktivitas, seperti ketika bangun tidur, sebelum dan sesudah makan, mau mandi, sebelum tidur, sebelum belajar, dan lain sebagainya.
Allah SWT berfirman:
وَقَالَ رَبُّكُمُ ادۡعُوۡنِىۡۤ اَسۡتَجِبۡ لَـكُمۡؕ اِنَّ الَّذِيۡنَ يَسۡتَكۡبِرُوۡنَ عَنۡ عِبَادَتِىۡ سَيَدۡخُلُوۡنَ جَهَنَّمَ دَاخِرِيۡنَ
Wa qoola Rabbukumud 'uuniii astajib lakum; innal laziina yastakbiruuna an 'ibaadatii sa yadkhuluuna jahannama daakhiriin
Artinya: Dan Tuhanmu berfirman, "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang sombong tidak mau menyembah-Ku akan masuk neraka Jahanam dalam keadaan hina dina." (QS. Ghafir: 60).
Pada ayat ini, Allah memerintahkan agar manusia berdoa kepada-Nya. Jika mereka berdoa niscaya Allah akan mengabulkan doa tersebut.
Membaca doa adalah ibadah yang paling mulia di sisi Allah, termasuk ketika berdoa sebelum belajar di sekolah, seperti diriwayatkan Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhu, bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda yang artinya:
“Tidak ada sesuatu yang paling mulia di sisi Allah daripada doa“. (HR. At-Timidzi dan Ibnu Majah).
Belajar merupakan kewajiban umat manusia, dan kewajiban menuntut ilmu ini tidak memiliki batasan usia, karena manusia akan terus belajar, sejak masih bayi hingga akhir hayat.
Dikutip laman Pondok Pesantren Gontor, manusia yang mau belajar akan dapat mengetahui hal-hal yang sebelumnya tidak ia ketahui.
Sebagai umat muslim, maka perlu untuk memperhatikan segala hal yang terkait belajar dan pembelajaran, karena Islam menjelaskan tentang keutamaan bagi para penuntut ilmu.
Anjuran ini seperti terdapat dalam firman Allah SWT:
يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ إِذَا قِيلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوا۟ فِى ٱلْمَجَٰلِسِ فَٱفْسَحُوا۟ يَفْسَحِ ٱللَّهُ لَكُمْ ۖ وَإِذَا قِيلَ ٱنشُزُوا۟ فَٱنشُزُوا۟ يَرْفَعِ ٱللَّهُ ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ مِنكُمْ وَٱلَّذِينَ أُوتُوا۟ ٱلْعِلْمَ دَرَجَٰتٍ ۚ وَٱللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ خَبِيرٌ
Yaaa ayyuhal laziina aamanuu izaa qiila lakum tafassahuu fil majaalisi fafsahuu yafsahil laahu lakum wa izaa qiilan shuzuu fanshuzuu yarfa'il laahul laziina aamanuu minkum wallaziina uutul 'ilma darajaat; wallaahu bimaa ta'maluuna khabiir
Artinya: “Hai orang-orang beriman apabila dikatakan kepadamu: “Berlapang-lapanglah dalam majelis”, maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan: “Berdirilah kamu”, maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.” (QS. Al-Mujadalah: 11)
Jelas disebutkan pada ayat ini bahwa Allah akan mengangkat derajat bagi orang-orang yang mau menuntut ilmu beberapa kali lebih tinggi daripada yang tidak menuntut ilmu.
Selanjutnya, dalam sebuah hadis juga disebutkan tentang keutamaan belajar dan mempelajari ilmu pengetahuan dalam Islam, Rasulullah SAW bersabda:
“Siapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan mudahkan baginya jalan menuju surga.” (HR. Muslim, no. 2699).
Doa Sebelum Belajar dalam Islam
Ada bacaan yang bisa dilafalkan sebelum belajar di sekolah seperti yang diajarkan Rasulullah SAW, salah satunya dengan membaca doa Rodhitubillah, yakni rodhitu billahi robba wabil islami dina wabi muhammadin nabiyya warasula, robbi zidnii 'ilmaa warzuqnii fahmaa
Berikut bacaan lengkap doa sebelum belajar di sekolah dalam bahasa Arab, latin, dan artinya:
رَضِتُ بِااللهِ رَبَا وَبِالْاِسْلاَمِ دِيْنَا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيَا وَرَسُوْلاَ رَبِّ زِدْ نِيْ عِلْمًـاوَرْزُقْنِـيْ فَهْمًـا
Latin: Rodhitu billahi rabba, wa bil-islami dina, wa bi Muhammadin shallallahu ‘alaihi wa sallama nabiyyan wa rasula, robbi zidnii 'ilmaa warzuqnii fahmaa.
Artinya: “Aku rela Allah sebagai Tuhanku, Islam sebagai agamaku, dan Nabi Muhammad SAW sebagai nabi dan rasulku. Ya Allah, tambahkanlah kepadaku ilmu dan berikanlah aku pengertian yang baik". (HR. Ahmad)
Semoga dengan selalu membiasakan diri membaca doa sebelum belajar dan menuntut ilmu, akan memudahkan untuk menerima pelajaran dan dapat bermanfaat di dunia dan akhirat, Aamiin.
Editor: Addi M Idhom