tirto.id - Masa kampanye Pemilu dan Pilpres 2019 resmi dimulai hari ini dan akan berakhir pada 13 April 2019. Pelaksanaan kampanye dimulai dengan parade yang diikuti seluruh peserta pemilu legislatif dan presiden 2019, Minggu (23/9/2018).
Berdasarkan pantauan Tirto, parade peserta pemilu mulai berjalan sekitar pukul 07.15 WIB. Parade mengambil rute dari panggung utama acara di Monumen Nasional, Jalan Medan Merdeka Barat, dan kembali melalui pintu Monas di Jalan Silang Medan Merdeka Selatan.
Pada barisan terdepan parade terdapat mobil kecil yang dikendarai kandidat pilpres nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Menyusul setelahnya, ada pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Di belakang mereka, berbaris mobil-mobil yang membawa pengurus parpol pengusung kandidat nomor 01 dan 02.
Beberapa pengurus parpol yang terlihat mengikuti parade diantaranya Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Berkarya Tommy Soeharto, Ketua Umum PPP Romahurmuzy, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
Setelah rangkaian mobil, terlihat rangkaian kader serta pendukung peserta pilpres dan pileg. Para kader parpol berbaris dan menjalani parade dalam satu barisan partainya masing-masing.
Rangkaian acara pembuka kampanye pemilu 2019 rencananya akan digelar hingga pukul 10.00 WIB. Nantinya, para peserta pemilu dijadwalkan membaca deklarasi kampanye damai dipandu Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
Sebelumnya, pengundian nomor urut capres-cawapres pada Pilpres 2019 telah dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Jumat malam (21/9/2018).
Hasil pengundian itu adalah: Joko Widodo-Ma'ruf Amin mendapat nomor urut 1. Sedangkan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno memperoleh nomor urut 2.
Penulis: Lalu Rahadian
Editor: Maya Saputri