Menuju konten utama

Di Depan Pengusaha, Prabowo Sebut Kriteria Anggota Kabinetnya

Prabowo menegaskan kabinet yang nantinya akan dia bentuk jika terpilih menjadi presiden akan diutamakan diisi oleh orang muda.

Di Depan Pengusaha, Prabowo Sebut Kriteria Anggota Kabinetnya
Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto (kanan) menyapa pendukungnya saat menghadiri acara silahturahmi Aliansi Pengusaha Nasional, di Djakarta Theater, Jakarta, Kamis (21/3/2019). Kurang lebih 1000 pengusaha mendeklarasikan diri untuk mendukung Prabowo-Sandi. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/ama.

tirto.id -

Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto sempat membeberkan kriteria kabinet yang akan dia susun jika terpilih menjadi presiden di Pilpres 2019 nanti.

Hal ini ia sampaikan di saat silaturahmi dengan Aliansi Pengusaha Nasional di Djakarta Theater, Kamis (21/3/2019).

Prabowo menegaskan kabinet yang nantinya akan dia bentuk, diutamakan diisi oleh orang muda.

Selain kriteria tersebut, dia juga mengutamakan sosok nasionalis untuk mengemban amanah itu.

"Saya kasih kriteria ya. Yang pertama harus pinter. Tapi tidak hanya pinter, tapi harus punya akhlak. Dan harus muda, tapi tidak hanya muda, tapi harus berpihak kepada bangsa sendiri. Kita akan mencari putra putri terbaik bangsa," kata Prabowo.

Menurut Ketua Umum Partai Gerindra, hal ini penting karena pemilihan kabinet harus benar sejak awal.

Dia khawatir jika dipilih secara asal, maka arah Indonesia menjadi tidak benar. Prabowo sempat menyebut bahwa orang yang sudah sepantaran dengannya banyak yang tidak bijak dalam bertindak.

"Generasi saya enggak beres jadi enggak usah dicontoh. Anak-anak muda ini waktumu, ini masa depanmu. Saya hanya ingin membuka jalan," tegasnya.

Kendati demikian, Prabowo tidak menilai semua orang yang sudah tua tidak layak untuk duduk di kabinet.

Dia menegaskan, beberapa orang yang termasuk senior bisa saja kembali dipilih. Namun dia tak melanjutkan siapa yang ia maksud.

"Yang senior-senior kalau masih capable, masih hebat, masih punya pengalaman akan kita pakai juga. Kalian sudah tebak lah kira-kira. Jadi saudara-saudara, kita akan bikin tim yang hebat karena kita ingin Indonesia menang," ucap mantan Danjen Kopassus itu.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Nur Hidayah Perwitasari