Menuju konten utama

Demokrat Umumkan Dukungan untuk Pilkada Sulteng, Riau, & NTB

Partai Demokrat juga mengusung Zulkieflimansyah dan Suhaili Fadhil Thohir bakal sebagai cagub-cawagub NTB di Pilkada 2024.

Demokrat Umumkan Dukungan untuk Pilkada Sulteng, Riau, & NTB
Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat memberikan keterangan pers di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Rabu (10/7/2024). (Tirto.id/Muhammad Naufal)

tirto.id - Partai Demokrat resmi mengusung sejumlah pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur (cagub-cawagub) pada Pilkada Sulawesi Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Riau.

Proses penyerahan rekomendasi nama sejumlah pasangan cagub-cawagub langsung dilakukan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Rabu (10/7/2024) malam.

Pilkada Sulawesi Tengah

Menurut AHY, Partai Demokrat memberikan rekomendasi kepada mantan Bupati Morowali Anwar Hafidz sebagai bakal calon gubernur dan Reny Lamadjido sebagai bakal cawagub Sulawesi Tengah 2024.

Menurut AHY, kedua nama tersebut merupakan sosok yang tak asing bagi warga Sulawesi Tengah.

Anwar Hafid merupakan kader Partai Demokrat yang saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Sulawesi Tengah.

Dia sejak tahun 2019 mengemban tugas sebagai anggota DPR RI dan juga pernah menjadi bupati selama dua periode di Kabupaten Morowali.

Sementara Reny Arniwaty Lamadjido merupakan Wakil Wali Kota Palu periode 2021–2024. Reny, yang kader PKB, merupakan putri mantan Gubernur Sulawesi Tengah Abdul Azis Lamadjido yang memimpin Sulawesi Tengah selama dua periode pada 1986–1996.

"Yang spesial saat ini, saya diapit oleh dua tokoh yang tentu tidak asing lagi bagi masyarakat di Sulawesi Tengah. Berikan tepuk tangan [kepada] Pak Anwar Hafid sebagai calon Gubernur Sulawesi Tengah dan Ibu Renny Lamadjido sebagai calon Wakil Gubernur Sulawesi Tengah," tutur AHY saat memberikan keterangan pers.

Katanya, Anwar Hafid yang pernah menjabat Bupati Morowali selama dua periode merupakan kader terbaik Partai Demokrat. Karena itu, parpol berlambang logo Mercy ini memberikan kesempatan kepada Anwar Hafid sebagai cagub Sulawesi Tengah.

Selain itu, AHY melanjutkan, Anwar Hafid juga pernah menjabat anggota DPR RI. Anwar Hafid dinilai mengemban tugas sebagai anggota legislator dengan baik selama ini.

Pilkada Riau

Di kesempatan yang sama, AHY memberikan rekomendasi kepada Muhammad Nasir dan Muhammad Wardan sebagai bakal cagub-cawagub Riau 2024.

"Hadir bersama saya di sebelah kanan saya adalah Bapak Muhammad Nasir, tepuk tangan, sebagai calon Gubernur Riau dan juga Bapak Muhammad Wardan sebagai calon wakil gubernur," tuturnya.

AHY menyatakan Muhammad Nasir telah menjadi anggota DPR RI selama tiga periode dari Demokrat. Kini, Muhammad Nasir dinilai hendak meningkatkan kesejahteraan masyarakat Riau dengan menjadi gubernur di wilayah tersebut.

Kemudian, Muhammad Wardan berpengalaman sebagai Bupati Indragiri Hilir. Muhammad Wardan dinilai memiliki segudang pengalaman sehingga direkomendasikan sebagai cawagub Riau.

"Kami yakin pasangan ini bisa saling melengkapi satu sama lain bisa menjadi kekuatan yang solid dan mudah-mudahan koalisi pengusung bisa sama-sama bekerja dan berjuang untuk bisa memenangkan pemilihan kepala daerah dengan sebaik-baiknya," urai AHY.

Pilkada NTB

Partai Demokrat juga mengusung Zulkieflimansyah dan Suhaili Fadhil Thohir bakal sebagai cagub-cawagub NTB 2024.

Zulkieflimansyah adalah kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ia merupakan Gubernur NTB petahana yang dinilai telah menyejahterakan masyarakat di wilayah tersebut.

"Rasanya sangat baik jika apa yang sudah dicapai lima tahun terakhir ini [oleh Zufikli] segala hal yang sudah baik bisa dilahirkan lima tahun ke depan," tutur AHY.

PELANTIKAN GUBERNUR NTB

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) terpilih Zulkifliemansyah (kiri) dan Wakil Gubernur terpilih Sitti Rohmi Djalilah (kanan) mengikuti prosesi pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (19/9/2018). ANTARA FOTO/Wahyu Putro

Sementara itu, Suhaili adalah kader Partai Golkar yang pernah menjabat bupati dua periode di Lombok Tengah. Demokrat menilai Suhaili telah berkontribusi kepada warga saat menjabat Bupati Lombok Tengah.

Kata AHY, Suhaili juga berpengalaman sebagai anggota DPR RI.

"Saya berharap pasangan ini bisa solid, bisa kokoh, bisa sukses, memenangkan pemilihan kepala daerah dan insya Allah terpilih kembali sebagai gubernur dan bisa memimpin NTB lima tahun ke depan dengan semakin baik lagi," ucap AHY.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Flash news
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Bayu Septianto