tirto.id - Kemenangan Persib atas PSMS tak hanya mengangkat peringkat mereka ke lima besar. Bagi Ezechiel N'Douassel, hasil laga pekan ke-13 Gojek Liga 1 ini sekaligus mencatatan namanya sebagai top skor sementara.
Sempat puasa gol saat melawan Bali United, N'Douassel kembali menunjukkan kelasnya sebagai penyerang berbahaya. Bertanding di Stadion Teladan, Medan, Selasa (5/6/2018) malam, pemain asal Chad ini membawa Persib unggul 0-1 atas PSMS di babak pertama.
Mencetak gol melalui sundulan pada menit ke-22, N'Douassel kembali mencetak gol pada menit ke-81 sekaligus mengunci laga ini menjadi 0-3. Sementara satu gol tersisa dicetak oleh In Kyun Oh pada menit ke-33.
Dua gol dalam satu pertandingan mengulang catatan N'Douassel yang diukir pada tiga laga sebelumnya, yakni saat melawan Arema FC, Borneo FC, dan PSM Makassar. Sementara saat Persib berhadapan dengan PS Tira, Sriwijaya FC, dan Persipura, pemain berusia 30 tahun ini masing-masing hanya mencetak satu gol.
Ketajaman N'Douassel akan kembali teruji pada pekan ke-13 saat laga tandang melawan Persija Jakarta. Bila tak terjadi perubahan jadwal, pertandingan tersebut bakal digelar pada 30 Juni 2018.
Daftar top skor sementara hingga Selasa (5/6/2018)
Jadwal lanjutan GoJek Liga 1 pekan ke-13 pada 6-9 Juni 2018 Rabu (6/6/2018) - 20:30 WIB: Perseru vs Arema FC (streaming) - 20:30 WIB: PSIS vs Borneo FC (Indosiar) Kamis (7/6/2018) - 20:30 WIB: Persela vs Mitra Kukar (Indosiar) - 20:30 WIB: Bhayangkara FC vs Madura United (O Channel) Jumat (8/6/2018) - 20:30 WIB: Barito Putera vs Sriwijaya FC (streaming) - 20:30 WIB: PS TIRA vs Persija (Indosiar) Sabtu (9/6/2018) - 20:30 WIB: PSM vs Persebaya (Indosiar) - 20:30 WIB: Bali United vs Persipura (O Channel)No Pemain (Klub) Gol 1 11 2 9 3 8 4 7 4 7 4 7 4 7
Editor: Ibnu Azis