Menuju konten utama

Daftar Nama Lulus Administrasi CPNS 2024 PDF Kemenperin

Daftar nama lulus administrasi CPNS Kementerian Perindustrian (Kemenperin) RI 2024 telah diumumkan. Berikut infonya.

Daftar Nama Lulus Administrasi CPNS 2024 PDF Kemenperin
Ilustrasi Pengumuman CPNS. foto/freepik

tirto.id - Daftar nama lulus administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) RI 2024 telah diumumkan, Minggu (29/9/2024) kemarin. Sejumlah nama dinyatakan lulus itu, kini bisa menyiapkan diri untuk mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Sejumlah 10.575 pelamar CPNS Kemenperin RI 2024 dinyatakan lulus atau memenuhi syarat (MS) untuk mengikuti seleksi lanjutan. Sebaliknya, terdapat 2.278 pelamar yang dinyatakan tidak lulus atas tidak memenuhi syarat (TMS).

Kelulusan administrasi tersebut mengacu pada ketentuan CPNS Kemenperin 2024, didasarkan pada kesesuaian dokumen administrasi pelamar, yang telah disampaikan melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN).

Daftar Nama Lulus Administrasi Kemenperin CPNS 2024 PDF

Daftar nama lulus atau memenuhi syarat administrasi CPNS Kemenperin 2024 diumumkan melalui surat bernomor B/136/SJ-IND/KP/IX/2024 tentang Hasil Akhir Seleksi Administrasi Pasca Sanggah Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Di Lingkungan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.

Dalam rilis tersebut, terdapat ketentuan bahwa pelamar MS atau lulus administrasi, untuk wajib menyimpan dokumen fisik asli sesuai yang disampaikan secara elektronik via akun SSCASN.

“Kelalaian pelamar dalam memantau, membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab pelamar yang bersangkutan,” tulis surat bernomor B/136/SJ-IND/KP/IX/2024.

Berikutnya, peserta MS berhak mengikuti tahapan selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Dasar atau SKD. Sesuai agenda, SKD 2024 akan dilaksanakan pada 16 Oktober-14 November 2024 mendatang. Namun pelamar bisa mengecek informasi secara berkala melalui rekrutmen.kemenperin.go.id, untuk mengantisipasi perubahan jadwal.

Selain itu, pelamar CPNS 2024 juga dapat menggunakan nilai SKD 2023 dengan mengikuti sejumlah ketentuan. Di antaranya, mengikuti SKD CPNS 2023, memiliki nomor induk kependudukan (NIK) dan jenjang pendidikan sama dengan yang digunakan saat pendaftaran CPNS 2023.

Syarat lain bagi SKD 2023 untuk 2024 yaitu memenuhi ambang batas SKD 2024, wajib melakukan konfirmasi pemilihan nilai SKD yang digunakan di laman sscasn.bkn.go.id hingga Senin (30/9/2024).

Untuk mengecek daftar lengkap nama lulus administrasi serta tahapan selanjutnya dalam CPNS Kemenperin 2024, pelamar bisa mengecek tautan naskah PDF lengkap berikut ini:

LINK DAFTAR NAMA LULUS ADMINISTRASI DAN TAHAPAN CPNS KEMENPERIN 2024

Tahapan Seleksi CPNS Kemenperin 2024

Ilustrasi Pengumuman CPNS

Ilustrasi Pengumuman CPNS. foto/freepik

Setelah pengumuman lulus administrasi CPNS Kemenperin 2024, berikutnya terdapat sejumlah tahapan lain. Agenda terdekat ialah penarikan data final SKD CPNS yang dilaksanakan pada 29 September-1 Oktober 2024.

Selanjutnya, penjadwalan SKD CPNS dilaksanakan pada 2-8 Oktober 2024. Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS pada 9-15 Oktober 2024. Serta pelaksanaan SKD CPNS 2024 pada 16 Oktober-14 November 2024.

Berikutnya pengolahan SKD dilakukan pada 23 Oktober-16 November 2024, serta pengumuman hasil SKD CPNS pada 17-19 November 2024. Baru setelahnya dilaksanakan tahapan lanjutan seperti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Adapun dalam SKD, kelulusan akan didasarkan pada passing grade yang ditetapkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAR-RB), setidaknya 3 kali jumlah penetapan kebutuhan pada masing-masing jabatan berdasarkan peringkat nilai tertinggi. Aturan tersebut termuat dalam Peraturan MenPAN-RB Nomor 6/2024 tentang Pengadaan Pegawai Aparatur Sipil Negara.

Berikut ini tahapan lengkap dan jadwal CPNS Kemenperin 2024:

  • Pengumuman Seleksi CPNS 2024: 19 Agustus-2 September 2024
  • Pendaftaran Seleksi CPNS 2024: 20 Agustus - 6 September 2024
  • Seleksi Administrasi: 20 Agustus - 13 September 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 14 - 17 September 2024
  • Konfirmasi Penggunaan Nilai SKD CPNS Tahun Anggaran 2023 oleh Peserta Seleksi: 18 - 28 September 2024
  • Masa Sanggah: 18 - 20 September 2024
  • Masa Jawab Sanggah: 18 - 22 September 2024
  • Pengumuman Pasca Masa San ggah: 21 - 27 September 2024
  • Penarikan Data Final SKD CPNS: 29 September - 1 Oktober 2024
  • Penjadwalan SKD CPNS: 2 - 8 Oktober 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 9 - 15 Oktober 2024
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober - 14 November 2024
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS: 23 Oktober - 16 November 2024
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17 - 19 November 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November - 17 Desember 2024
  • Penentuan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan CAT: 20 - 22 November 2024
  • Penentuan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23 - 25 November 2024
  • Penarikan Data Final SKB CPNS: 26 - 28 November 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November - 3 Desember 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4 - 8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS: 9 - 20 Desember 2024
  • Integrasi Nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024 - 4 Januari 2025
  • Pengumuman Hasil CPNS: 5 - 12 Januari 2025
  • Masa Sanggah: 13 - 15 Januari 2025
  • Jawab Sanggah: 13 - 19 Januari 2025
  • Pengolahan Seleksi Hasil Sanggah: 15 - 20 Januari 2025
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 16 - 22 Januari 2025
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari - 21 Februari 2025
  • Pengusulan Penetapan NIP CPNS: 22 Februari - 23 Maret 2025
*Jadwal dapat berubah sesuai ketentuan institusi terkait. Perubahan terkait jadwal bisa dipantau melalui laman rekrutmen.kemenperin.go.id.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Edusains
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Yulaika Ramadhani