Menuju konten utama

Daftar Kejanggalan Polisi Tembak Polisi di Rumah Ferdy Sambo

Spekulasi atas peristiwa polisi tembak polisi di rumah Kadiv Propam tidak terhindarkan. Ragam kejanggalan mencuat atas rangkaian insiden maut ini.

Daftar Kejanggalan Polisi Tembak Polisi di Rumah Ferdy Sambo
Ilustrasi peluru. FOTO/istock

tirto.id - Polri mulai membuka diri perihal polisi tembak polisi di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo. Brigadir J meregang nyawa setelah terkena timah panas yang dilepaskan Bharada E.

Hingga kini, insiden berdarah itu masih menyisakan tanda tanya. Beragam spekulasi hingga kejanggalan dalam rangkaian peristiwa ini turut mendapat sorotan.

Berikut catatannya:

1. Masuknya Brigadir J ke Kamar Kadiv Propam

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan sempat menyatakan insiden ini berawal ketika Brigadir J masuk ke rumah Kadiv Propam Polri Irjen Sambo.

Kemudian, Bharada E, sebagai penjaga kediaman, menegur Brigadir J. Lantas si tamu mengeluarkan senjata, kemudian menembak. Bharada E sempat menghindar dan membalas tembakan tersebut. Akibat tembakan balasan itu Brigadir J tewas.

"Brigadir J memasuki kamar Kadiv Propam. Saat itu, istri Kadiv Propam sedang istirahat. Kemudian Brigadir J melakukan tindakan pelecehan dan menodongkan pistol ke kepala istri Kadiv Propam," kata Ramadhan, di Mabes Polri, Senin, 11 Juli 2022.

Akibatnya, istri jenderal bintang dua itu berteriak minta tolong. Lantas Brigadir J panik dan segera angkat kaki dari kamar itu. Teriakan tersebut didengar oleh Bharada E yang berada di lantai dua. Jarak antara dua anggota polisi aktif itu sekira 10 meter, mereka dipisahkan tangga.

Bharada E bertanya "ada apa?", namun Brigadir J langsung melepaskan tembakan ke arahnya. Baku tembak tak terelakkan, hasilnya Brigadir J tewas. Brigadir J menembakkan tujuh pelor, sementara lawannya melepaskan lima peluru.

2. Status dua polisi

Ketika ditanya apakah betul Brigadir J merupakan ajudan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo, Ramadhan belum menjawab dengan lugas. "Ajudan atau siapa, yang jelas tadinya personel dari Bareskrim kemudian membantu tugas di Propam. Belum tahu apakah ajudan atau apa, tapi dia tugas di Propam," ucap Ramadhan.

Saat konferensi pers, status dua polisi itu ‘mulai diketahui’. Kedua polisi itu pun diketahui sebagai staf di Divisi Propam Polri. Brigadir J adalah sopir pribadi istri Sambo, sedangkan Bharada E adalah asisten Sambo, sekaligus mengamankan pasutri tersebut.

3. Luka tembak & luka sayat

Selanjutnya, ada sayatan di tubuh Brigadir J, yang Ramadhan bilang itu merupakan gesekan proyektil. Meski lima tembakan ke arah Brigadir J, tapi ada tujuh luka tembak. Ramadhan mencontohkan satu peluru diduga mengenai tangannya lantas tembus ke badan, termasuk sayatan.

Sementara menurut kesaksian keluarga Brigadir J, ada memar seperti bekas dianiaya. “Ini yang kami lihat itu ada di dada agak ke kanan atau bahu kanan. Kami tanyakan juga, di mata ada seperti (bekas sayatan) pisau sangkur. Tetapi dari pihak penyidik katanya itu kena dari tembakan yang kena mata, itu goresan dari peluru, jadi tidak ada pakai pisau atau benda tajam," kata kakak kandung Brigadir J, Yuni Hutabarat.

Lalu rahang almarhum diduga geser, pipi kanan bengkak, mata dan perut lebam, jari kelingking dan jari manisnya patah, serta kaki bengkok yang diduga karena patah.

4. Keluarga sempat dilarang lihat jenazah

Ramadhan menyatakan kepolisian mengizinkan pihak keluarga melihat jenazah Brigadir J. Kalau kepolisian Jambi yang melarang, sebaiknya wartawan bertanya langsung kepada jajaran Polda Jambi. Namun, kepolisian di ibu kota, kata Ramadhan, mempersilakan.

“Kalau di sini diperkenankan, kami perlakukan dengan baik.”

5. Polisi bungkam tiga hari

Insiden ini terjadi pada Jumat, 8 Juli 2022, sekira pukul 17.00, tapi Mabes Polri baru mengungkapnya pada Senin, 11 Juli. Alasannya, kata Ramadhan, “kami lakukan pemeriksaan.”

Baca juga artikel terkait POLISI TEMBAK POLISI atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Hukum
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Fahreza Rizky