Menuju konten utama

Daftar Harga Emas di Logam Mulia 14 Juli 2022: Antam Naik Rp3.000

Harga emas Antam 24K di Logam Mulia naik Rp3.000 menjadi Rp967.000 per gram, berikut daftar harganya per Kamis, 14 Juli 2022.

Daftar Harga Emas di Logam Mulia 14 Juli 2022: Antam Naik Rp3.000
Ilustrasi Emas Antam. foto/IStockphoto

tirto.id - Harga emas batangan 24 karat di butik Antam Logam Mulia hari ini, Kamis (14/7/2022) naik pertama kalinya sejak hampir 2 minggu. Melansir laman resminya, Logam Mulia mencatat kenaikan harga emas sebesar Rp3.000 menjadi Rp967.000 per gram.

Sementara itu, grafik jual kembali (buyback) emas Antam Logam Mulia naik tipis sebesar Rp1.000. Menyusul hal tersebut prosedur buyback di Logam Mulia hari ini akan dihargai Rp834.000 per gram.

Selama sepekan, pergerakan harga emas di Logam Mulia didominasi dengan tren penurunan. Pada Kamis (7/7/2022) harga emas Antam di Logam Mulia tergerus Rp8.000 dan dijual menjadi Rp989.000 per gram.

Harga tersebut bertahan selama lima hari berturut-turut hingga Senin (11/7/2022). Di hari Selasa (12/7/2022) emas Antam kembali turun Rp3.000 dan jatuh ke level Rp966.000 per gram. Penurunan harga emas kembali terjadi pada Rabu (13/7/2022) sebesar Rp2.000 menjadi Rp964.000 per gram.

Emas Antam yang dijual di butik Logam Mulia memiliki sertifikat London Bullion Market Association (LBMA) sehingga diakui di pasar internasional. Oleh karena itu, harga emas Antam di dalam negeri dipengaruhi oleh pergerakan harga emas dunia.

Sejalan dengan kenaikan hari ini, harga emas berjangka di perdagangan global tercatat naik pertama kalinya setelah mengalami kerugian selama tiga sesi berturut-turut.

Melansir Antara, kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Agustus di divisi Comex New York Exchange menguat 0,62 persen atau 10,70 dolar AS. Di akhir perdagangan Rabu (Kamis pagi WIB) emas ditutup pada level 1.735,50 dolar AS per ounce.

Harga emas Comex tahun ini sudah mencatat kerugian sekitar 6,0 persen. Terlepas dari kenaikan harga hari ini, emas berjangka sudah terperosok hampir 7,5 persen atau 140 dolar AS hingga 3 Juni 2022.

Menguatnya harga emas hari ini dipengaruhi oleh Indeks Harga Konsumen (IHK) Juni yang jauh lebih tinggi dari yang diperkirakan. IHK sendiri merupakan tolak ukur terhadap inflasi.

Jelang penutupan pasar sebelumnya, Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan bahwa IHK naik 9,1 persen pada Juni atau 1,3 persen lebih tinggi dibanding bulan sebelumnya. Ini merupakan kenaikan terbesar sejak 2005 dan melampaui ekspektasi pasar dengan kenaikan 8,8 persen.

IHK yang tinggi menunjukkan adanya inflasi besar, yang kemungkinan akan menyebabkan Federal Reserve kembali menaikkan suku bunga yang lebih tinggi untuk menekan inflasi.

Produk emas batangan yang tersedia di Logam Mulia terdiri dari berbagai varian dan ukuran. Pembelian emas saat ini dilayani secara online melalui www.logammulia.com atau langsung di butik Logam Mulia terdekat.

Berikut daftar harga emas di butik Logam Mulia Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya per 14 Juli 2022:

Harga Emas di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp533.500

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp967.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.874.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.786.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.610.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.165.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp22.787.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp45.495.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp90.912.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp227.015.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp453.320.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp907.600.000

Harga Emas di Butik Logam Mulia Bandung

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp533.500

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp967.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.884.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.808.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.650.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.210.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp22.875.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp45.600.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp91.020.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp227.250.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp454.250.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp907.600.000

Harga Emas di Butik Logam Mulia Yogyakarta

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp533.500

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp967.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.884.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.808.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.650.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.210.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp22.875.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp45.600.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp91.020.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp227.250.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp454.250.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp907.600.000

Harga Emas di Butik Logam Mulia Darmo, Surabaya

Harga Emas Antam 24 Karat 0,5 gram - Rp533.500

Harga Emas Antam 24 Karat 1 gram - Rp967.000

Harga Emas Antam 24 Karat 2 gram - Rp1.884.000

Harga Emas Antam 24 Karat 3 gram - Rp2.808.000

Harga Emas Antam 24 Karat 5 gram - Rp4.650.000

Harga Emas Antam 24 Karat 10 gram - Rp9.210.000

Harga Emas Antam 24 Karat 25 gram - Rp22.875.000

Harga Emas Antam 24 Karat 50 gram - Rp45.600.000

Harga Emas Antam 24 Karat 100 gram - Rp91.020.000

Harga Emas Antam 24 Karat 250 gram - Rp227.250.000

Harga Emas Antam 24 Karat 500 gram - Rp454.250.000

Harga Emas Antam 24 Karat 1000 gram - Rp907.600.000.

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS HARI INI atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yonada Nancy