Menuju konten utama

Daftar di Pilwalkot Solo, Ini 5 Program Unggulan Respati-Astrid

Menurut Respati, visi misi yang mereka bawa telah matang dan telah melalui pembicaraan dengan partai pendukung.

Daftar di Pilwalkot Solo, Ini 5 Program Unggulan Respati-Astrid
Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Surakarta dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Respati Ardi dan Astrid Widayani menyampaikan visi misi serta lima program unggulan dalam konferensi pers setelah melakukan prosesi seremonial di aula KPU Surakarta, Kamis (29/8/24). tirto.id/Adisti Daniella

tirto.id - Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Respati Ardi dan Astrid Widayani, menyampaikan visi misi serta lima program unggulan dalam konferensi pers setelah melakukan pendaftaran di aula KPU Surakarta, Kamis (29/8/24).

“Saya bersama Mbak Astrid memiliki visi misi yang sama, yaitu berkomitmen untuk membawa Solo yang berkelanjutan. Kita tahu, Solo dalam tiga tahun kebelakang berada di bawah sosok pemimpin muda dan kita tahu kita sangat merasakan manfaatnya langsung. Dengan membawa semangat yang sama, izinkan kami bersama-sama mewujudkan Solo yang berbudaya, maju, sejahtera, dan berkelanjutan,” tutur Respati.

Menurut Respati, visi misi yang mereka bawa telah matang dan telah melalui pembicaraan dengan partai pendukung.

Lima program unggulan dari pasangan calon ini adalah pendidikan dan kesehatan untuk semua, berbudaya untuk kemajuan, daya saing ekonomi untuk kesejahteraan, inovasi birokrasi pelayanan publik, serta pembangunan kota dan kerja sama antarwilayah.

“Jadi itu lima visi misi dan program unggulan kami. Saya dan Mbak Astrid siap memenangkan pilkada tahun ini,” imbuhnya.

Astrid juga menyinggung soal representasi perempuan dalam kontestasi Pilkada Surakarta 2024, karena ini merupakan yang pertama Kota Surakarta memiliki calon wakil wali kota perempuan.

Astrid berharap, majunya ia sebagai calon wakil wali kota Surakarta dapat menampung aspirasi perempuan di Surakarta serta dapat menjadi terobosan upaya emansipasi wanita.

Rektor Universitas Surakarta (UNSA) tersebut menambahkan, ia dan Respati sudah merancang berbagai kegiatan menjelang pilkada pada 27 November mendatang.

“Ini jadi proses yang akan kami jalani bersama. Bahkan setelah hari ini, kami sudah merancang kegiatan untuk nanti menjelang pilkada, dan tentunya kita akan tetap menjaga keselarasan. Mudah-mudahan niat baik [kami] dilancarkan Tuhan Yang Maha Esa,” tutur Astrid.

Respati juga mengungkapkan bahwa majunya ia sebagai calon wali kota Surakarta merupakan sebuah cobaan. Meskipun demikian, ia akan berjuang untuk mensejahterakan rakyat Surakarta.

“Saya melihat penugasan ini sebagai cobaan dalam hidup saya. Jadi saya akan berjuang untuk mensejahterakan rakyat,” pungkasnya.

Setelah konferensi pers, pasangan calon ini terlihat menyapa para pendukung dan berorasi di atas mobil bak terbuka.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Adisti Daniella Maheswari

tirto.id - Politik
Kontributor: Adisti Daniella Maheswari
Penulis: Adisti Daniella Maheswari
Editor: Irfan Teguh Pribadi