Menuju konten utama

5 Contoh Undangan Malam Tirakatan 17 Agustus dan Link Unduh

Guna meramaikan acara tasyakuran HUT RI, panitia penyelenggara biasanya membagikan undangan malam tirakatan 17 Agustus ke rumah-rumah warga.

5 Contoh Undangan Malam Tirakatan 17 Agustus dan Link Unduh
Sejumlah warga bersiap melepaskan lampion ke udara saat perayaan HUT ke-72 RI di Pekajangan Gang 23, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Kamis (17/8). ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra

tirto.id - Malam tirakatan merupakan tradisi yang dilakukan setiap malam menjelang 17 Agustus untuk menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI).

Acara tirakatan jelang HUT RI diadakan sebagai bentuk syukur atas kemerdekaan Indonesia. Biasanya, seluruh warga kampung, dusun, kompleks, atau desa, beramai-ramai menghadiri acara tersebut.

Tak hanya sekadar berkumpul, acara tirakatan kerap kali diisi dengan pidato sesepuh desa yang mengisahkan perjuangan bangsa Indonesia meraih kemerdekaan di masa lalu.

Panitia penyelenggara biasanya membagikan undangan malam tirakatan 17 Agustus beberapa hari sebelum jadwal acara. Tujuannya agar masyarakat memasukkannya dalam agenda pribadi sehingga bisa hadir memeriahkan acara.

Contoh Undangan Malam Tirakatan 17 Agustus

Undangan malam tirakatan 17 Agustus bisa dibuat berdasarkan surat yang pernah disebarkan pada tahun-tahun sebelumnya. Berikut beberapa contoh surat undangan malam tasyakuran 17 Agustus.

1. Contoh undangan malam tirakatan 17 Agustus

PANITIA HUT RI 17 AGUSTUS 2024 KABUPATEN SUKOHARJO KECAMATAN BAKI DESA PURBAYAN RT 03 RW VIII

Purbayan, 15 Agustus 2024

Nomor: 01/GK/03-VIII/08/2024

Hal: Undangan

Kepada Yth.

Bpk/Ibu/Sdr Surajiman

Di Tempat

Dengan hormat,

Mengharap kehadiran bapak/ibu/saudara pada:

Hari/Tanggal: Rabu, 17 Agustus 2024

Waktu: 20.00 WIB–selesai

Tempat: Lapangan Depan Balai RT 03 Purbayan

Keperluan: Menghadiri Acara Tirakatan Jelang HUT Kemerdekaan RI ke-79

Demikian undangan ini kami sampaikan. Atas perhatian dari bapak/ibu/saudara kami ucapkan terima kasih.

Hormat Kami
Panitia HUT RI ke-79
-----------------
[nama panitia]

2. Contoh surat undangan malam tasyakuran 17 Agustus

Di bawah ini adalah contoh template undangan malam tirakatan 17 Agustus.

[Kepala Surat]
[Nama Organisasi/Instansi/Komite]
Alamat Lengkap
Telepon/Faks/Email

Tanggal: [Tanggal Surat]

Nomor: [Nomor Surat]

Perihal: Undangan Malam Tirakatan HUT RI

Kepada Yth,

Bapak/Ibu [Nama Lengkap]

Di Tempat.

Dengan hormat,

Dalam rangka memperingati HUT RI ke-[Tahun], kami mengundang bapak dan ibu untuk hadir dalam acara tirakatan 17 Agustus yang akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal: [Hari], 17 Agustus 2024

Waktu: 20.00-23.00 WIB

Tempat: Lapangan desa

Acara ini bertujuan mengenang perjuangan para pahlawan kemerdekaan dan memperkuat semangat nasionalisme di tengah-tengah masyarakat. Kami sangat menantikan kehadiran bapak/ibu guna memeriahkan HUT RI.

Atas perhatian dan kehadirannya, kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,
[Nama Ketua/Panitia]
—-----
[Nama Organisasi/Instansi]

3. Contoh surat undangan tasyakuran 17 Agustus

Berikut contoh template ketiga surat undangan tasyakuran 17 Agustus.

Kepala Surat
[Nama Organisasi/Instansi/Komite]
Alamat Lengkap
Telepon/Faks/Email

Tanggal: [Tanggal Surat]

Nomor: [Nomor Surat]

Perihal: Undangan Tasyakuran HUT RI

Kepada Yth,

Bapak/Ibu [Nama Lengkap]

[Alamat]

Dengan hormat,

Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI, kami dengan senang hati mengundang bapak/ibu untuk hadir dalam acara tasyakuran yang akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal: [Hari], 17 Agustus 2024

Waktu: 19.00 WIB sampai selesai.

Tempat: Balai desa

Acara ini akan diisi dengan doa syukur dan kegiatan hiburan sebagai bentuk penghargaan atas kemerdekaan negara kita. Kehadiran Bapak/Ibu akan sangat berarti bagi kami.

Kami berharap Bapak/Ibu dapat bergabung bersama kami dalam merayakan hari bersejarah ini.

Hormat kami,
[Nama Ketua/Panitia]
-------
[Nama Organisasi/Instansi]

4. Contoh undangan malam tirakatan 17 Agustus

Berikut contoh template contoh surat undangan malam tasyakuran 17 Agustus.

Kepala Surat
[Nama Organisasi/Instansi/Komite]
Alamat Lengkap
Telepon/Faks/Email

Tanggal: [Tanggal Surat]

Nomor: [Nomor Surat]

Hal: Undangan Malam Tirakatan dan Tasyakuran HUT RI

Kepada Yth,

Bapak/Ibu [Nama Lengkap]

Di Tempat.

Dengan hormat,

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-[Tahun], kami mengundang Bapak/Ibu untuk hadir dalam acara Malam Tirakatan dan Tasyakuran yang akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal: [Hari], 17 Agustus 2024

Waktu: 16.00 WIB sampai selesai

Tempat: Badai dusun

Acara ini akan diawali dengan malam tirakatan 17 Agustus yang bertujuan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan. Acara akan dilanjutkan dengan tasyakuran sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah kita nikmati.

Kami sangat berharap Bapak/Ibu dapat hadir dan turut serta dalam merayakan hari bersejarah ini.

Atas perhatian dan kehadiran Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,
[Nama Ketua/Panitia]
Ketua Panitia HUT RI

5. Contoh surat undangan tirakatan 17 Agustus

Berikut contoh lain template surat undangan malam tasyakuran 17 Agustus.

[Kepala Surat Organisasi Pemuda Setempat]
[Alamat]
[Kontak Narahubung]

Tanggal: [Tanggal Surat]

Nomor: [Nomor Surat]

Hal: Undangan Malam Tirakatan dan Tasyakuran HUT RI

Kepada Yth,

Bapak/Ibu [Nama Lengkap]

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Dengan hormat,

Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Indonesia yang ke-[Tahun], kami mengundang Bapak/Ibu untuk menghadiri acara Malam Tirakatan dan Tasyakuran yang akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: [Hari], 17 Agustus 2024

Waktu: [Jam Mulai] - [Jam Selesai]

Tempat: [Lokasi Acara]

Acara ini bertujuan untuk merayakan kemerdekaan dengan penuh syukur dan penghargaan atas perjuangan para pahlawan. Kami berharap kehadiran bapak/ibu guna memberikan semangat dan kehangatan dalam acara ini.

Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kehadiran bapak/ibu.

Terima kasih.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Hormat kami,
[Nama Ketua/Panitia]

Link Download Undangan Tasyakuran 17 Agustus

Undangan malam tirakatan 17 Agustus bisa dibuat berdasarkan beberapa contoh yang sudah ada di tahun sebelumnya. Sebagai referensi, Anda bisa mengunduh contoh surat undangan 17 Agustus untuk warga dengan format docs dan PDF.

Baca juga artikel terkait HUT RI 2024 atau tulisan lainnya dari Muhammad Iqbal Iskandar

tirto.id - Edusains
Kontributor: Muhammad Iqbal Iskandar
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Iswara N Raditya
Penyelaras: Fadli Nasrudin