Menuju konten utama

30 Contoh Soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 6 & Jawaban

Daftar 30 contoh soal ujian Sekolah Bahasa Indonesia kelas 6 SD berikut ini bisa digunakan untuk bahan belajar. Soal sudah dilengkapi dengan jawaban.

30 Contoh Soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 6 & Jawaban
Sejumlah siswa sekolah dasar (SD) mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) di SD Negeri Sudirman II di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (4/11/2021). Sebanyak 60 sekolah dasar di Kota Makassar melaksanakan PTM terbatas pada tahap pertama dengan jumlah kehadiran siswa maksimal 14 orang per kelas dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat guna mengantisipasi penularan COVID-19. ANTARA FOTO/Arnas Padda/yu/hp.

tirto.id - Siswa dapat mempelajari contoh soal ujian sekolah Bahasa Indonesia kelas 6 SD dan jawabannya. Hal ini bisa dilakukan sebelum pelaksanaan ujian sekolah sekaligus menguji kemampuan diri.

Ujian sekolah adalah bentuk evaluasi hasil belajar yang diselenggarakan satuan pendidikan pada akhir proses pembelajaran. Tujuannya menilai standar kompetensi siswa.

Jadwal ujian sekolah 2024 menurut kalender pendidikan tahun ajaran 2023/2024 dilaksanakan selama periode April-Juni 2024.

Salah satu mata pelajaran ujian sekolah kelas 6 SD adalah Bahasa Indonesia. Siswa bisa berlatih dengan mempelajari kisi-kisi soal ujian sekolah yang sudah dilengkapi dengan kunci jawabannya.

Kisi-Kisi Soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 6 SD

Selama belajar 6 tahun di Sekolah Dasar, siswa diajarkan berbagai materi dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Berikut adalah daftar kisi-kisi soal ujian sekolah Bahasa Indonesia kelas 6 SD:

1. Membaca nonsastra

a. Pengetahuan dan Pemahaman

- Menentukan makna kata atau istilah

- Menentukan antonim atau sinonim

- Menggali informasi tersurat teks

- Menentukan unsur teks (kalimat utama/penjelas, pembuka, isi, penutup)

b. Aplikasi

- Menentukan ide pokok teks

- Menggali informasi tersirat teks

- Menentukan pernyataan sesuai isi teks

- Mengidentifikasi jenis teks

c. Penalaran

- Melengkapi tabel berdasarkan isi teks

2. Membaca sastra

a. Pengetahuan dan pemahaman

- Menentukan informasi tersurat pada karya sastra

- Menentukan unsur intrinsik karya sastra (tokoh, latar, watak tokoh)

- Menentukan makna kata/simbol/kias

b. Aplikasi

- Menggali informasi tersirat dalam karya sastra

- Menyimpulkan atau memaknai bagian teks

- Menentukan unsur intrinsik karya sastra (konflik/amanat/tema)

c. Penalaran

- Menentukan nilai-nilai cerita

- Menentukan keteladanan tokoh cerita

3. Menulis terbatas

a. Pengetahuan dan pemahaman

- Melengkapi kalimat/teks dengan istilah/kata/ungkapan/peribahasa

b. Aplikasi

- Menyusun berbagai petunjuk (menggunakan/ membuat sesuatu)

- Menyusun berbagai teks (deskripsi, narasi)

- Melengkapi kalimat/teks dengan kata bentukan

c. Penalaran

- Memperbaiki penulisan /penggunaan istilah/ kata

- Memperbaiki tata kalimat dalam paragraf

4. Menyunting kata/istilah, frase, kalimat, paragraf, ejaan, dan tanda baca

a. Pengetahuan dan pemahaman

- Menunjukkan kesalahan penggunaan ejaan

- Menunjukkan kesalahan penggunaan tanda baca

b. Aplikasi

- Menggunakan ejaan

- Menggunakan tanda baca

c. Penalaran

- Memperbaiki kesalahan penggunaan ejaan

- Memperbaiki kesalahan penggunaan tanda baca

Contoh Soal Ujian Sekolah Kelas 6 Bahasa Indonesia dan Jawaban

Berikut ini adalah daftar 30 contoh soal ujian sekolah kelas 6 mata pelajaran Bahasa Indonesia dan dilengkapi jawabannya:

1. Pembaca puisi yang baik harus dapat menginterpretasikan makna yang terkandung dalam teks yang dibacanya. Sinonim kata menginterpretasikan adalah . . .

A. melafalkan

B. menjelaskan

C. menafsirkan

D. mengekspresikan

Jawaban: C

2. Supaya badan tetap sehat, sebaiknya kita harus beraktivitas setiap hari. Makna istilah beraktivitas adalah . . . .

A. bekerja

B. berolahraga

C. berkegiatan

D. belajar

Jawaban: C

3. Suhendra murid kelas 6 merupakan contoh anak yang patuh kepada orang tuanya. Antonim kata patuh pada kalimat di atas adalah . . .

A. melanggar

B. nakal

C. berbakti

D. menghormati

Jawaban: B

4. Tim SAR sedang mengevakuasi korban bencana banjir di Jakarta dengan menggunakan perahu booth. Makna kata tercetak miring pada kalimat di atas adalah . . . .

A. menyeberangkan

B. memindahkan

C. menolong

D. menyelamatkan

Jawaban: B

Baca tulisan ini untuk menjawab soal no 5 dan 6

Indah adalah anak dari pasangan Ibu Heni dan Pak Angga. Ia hidup dalam keluarga yang bergelut dengan seni, karena ibunya adalah seorang guru tari di sanggarnya dan ayahnya adalah seorang dalang yang cukup terkenal.

Dalam diri Indah pun mengalir darah seni yang cukup kental. Dari kecil Indah dilatih orang tuanya untuk bermain piano. Hal ini dilakukan karena dari kecil Indah lebih menyukai seni musik daripada seni tari. Harapan orang tuanya agar kelak Indah menjadi pianis terkenal.

5. Kalimat utama dari paragraf di atas adalah . . .

A. Indah adalah anak dari pasangan Ibu Heni dan Pak Angga.

B. Ibunya adalah seorang guru tari di sanggarnya

C. Dari kecil Indah dilatih orang tuanya untuk bermain piano.

D. Harapan orang tuanya agar kelak Indah menjadi pianis terkenal.

Jawaban: C

6. Yang termasuk kalimat penjelas pada paragraf di atas adalah . . .

A. Indah adalah anak dari pasangan Ibu Heni dan Pak Angga.

B. Indah memiliki seorang ibu yang pandai menari dan memiliki sanggar.

C. Dari kecil Indah dilatih orang tuanya untuk bermain piano.

D. Jika kelak tamat pendidikannya Indah pasti menjadi pianis terkenal.

Jawaban: C

Bacalah tulisan ini untuk menjawab no 7 dan 8

Kapolres Madiun AKBP Ruruh Wicaksono kunjungi kedai bakso milik Sugeng Riadi yang berada di desa Kedung Maron kecamatan Pilangkenceng kabupaten Madiun.

Kunjungan Kapolres ini untuk mengembalikan kepercayaan pada masyarakat sekitar bahwa bakso milik Sugeng Riadi benar-benar murni menggunakan daging sapi bukan daging tikus yang sempat viral beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Kapolres mengatakan rasa bakso milik Sugeng Riadi mantap luar biasa. Kapolres menambahkan suatu saat jika ada acara di Polres Madiun, bakso milik Sugeng Riadi ini akan dipesan sebagai menu. (Moljatim)

7. Berdasar teks di atas apa penyebab Kapolres Madiun berkunjung ke warung bakso Sugeng Riyadi?

A. Menurut Kapolres Madiun rasa bakso milik Sugeng Riadi mantap luar biasa.

B. Kapolres mau memesan bakso untuk acara di Polres Madiun.

C. Bakso milik sugeng Riyadi benar-benar murni menggunakan daging sapi.

D. Bakso Sugeng Riyadi viral karena menggunakan daging tikus.

Jawaban: B

8. Menurut teks di atas setting berita terjadi di mana?

A. Kantor desa kedung Maron Pilangkenceng

B. Kantor Polres Madiun

C. Kedai bakso Sugeng Riyadi

D. Kantor Moljatim Madiun

Jawaban: B

9. Bacalah teks berikut ini kemudian jawab pertanyaannya:

Akhirnya Pak Fandi selaku wali kelas memanggil orangtua Ega dan Gani karena tindakannya yang mencoret-coret tembok di lingkungan sekolah. Bukan hanya itu saja.

Ega dan Gani disaksikan oleh teman-temannya sekelas sehingga wajah mereka memerah karena malu atas perbuatannya. Mereka didampingi orang tuanya meminta maaf atas perbuatan anaknya yang sangat memalukan dan merugikan warga sekolah.

Ide pokok dari penggalan teks di atas adalah . . . .

A. Pak Fandi menghukum Ega dan Gani

B. Pak Fandi seorang wali kelas

C. Orang tua Egad an Gani minta maaf

D. Ega dan Gani mencoret-coret tembok

Jawaban: A

Bacalah tulisan ini untuk mengerjakan soal no 10 hingga no 11

Gemar Menjaga Lingkungan

Apakah kalian dapat ikut menjaga alam lingkungan kita? Tentu dapat! Mumpung masih anak-anak kita perlu membiasakan diri untuk peduli pada apa yang ada di sekitar kita.

Lingkungan yang bersih lingkungan yang sehat membuat kita sehat dan nyaman. Apa saja yang dapat kita lakukan? Kita menghemat air, menanam pohon, menanam bunga di pot juga boleh. Membuang sampah pada tempatnya. Bedakan sampah organik dan anorganik.

Tidak boleh ikut- ikutan orang yang tidak peduli lingkungan. Jika semua anak melakukan hal-hal yang kecil bersama-sama, maka yang kecil ini terkumpul menjadi besar. Lingkungan yang bersih, sehat, indah dan nyaman akan kita nikmati bersama.

10. Bagian teks di atas yang merupakan unsur pembuka adalah kalimat . . .

A. Lingkungan yang bersih lingkungan yang sehat membuat kita sehat dan nyaman.

B. Kita menghemat air, menanam pohon, menanam bunga di pot juga boleh.

C. Tidak boleh ikut-ikutan orang yang tidak peduli lingkungan.

D. Lingkungan yang bersih, sehat, indah dan nyaman akan kita nikmati bersama.

Jawaban: A

11. Bagian teks di atas yang merupakan unsur isi adalah kalimat . . .

A. Lingkungan yang bersih lingkungan yang sehat membuat kita sehat dan nyaman.

B. Kita menghemat air, menanam pohon, menanam bunga di pot juga boleh.

C. Tidak boleh ikut-ikutan orang yang tidak peduli lingkungan.

D. Lingkungan yang bersih, sehat, indah dan nyaman akan kita nikmati bersama.

Jawaban: B

12. Bagian teks di atas yang merupakan unsur penutup adalah kalimat . . .

A. Lingkungan yang bersih lingkungan yang sehat membuat kita sehat dan nyaman.

B. Kita menghemat air, menanam pohon, menanam bunga di pot juga boleh.

C. Tidak boleh ikut-ikutan orang yang tidak peduli lingkungan.

D. Lingkungan yang bersih, sehat, indah dan nyaman akan kita nikmati bersama.

Jawaban: D

13. Datanglah kerumahku pada ultahku ke-XII besuk siang ya Rin Dalam kalimat diatas terdapat ejaan yang salah. Jika dibetulkan bunyi kalimat adalah . . . .

A. Datanglah ke perayaan ultahku ke-XII besuk siang ya Rin.

B. Datanglah keperayaan ultahku ke XII besuk siang ya Rin.

C. Datanglah ke perayaan ultahku ke-12 besok siang ya, Rin!

D. Datanglah keperayaan ultahku ke 12 besok siang ya, Rin!

Jawaban: C

14. Tolong bawakan buku ini ke perpustakaan Den, kata Bu Guru? Penempatan tanda baca yang benar pada kalimat di atas adalah . . .

A. “Tolong, bawakan buku ini ke perpustakaan Den, kata Bu Guru?

B. “Tolong bawakan buku ini, ke perpustakaan, Den kata Bu Guru!

C. “Tolong bawakan buku ini ke perpustakaan Den” kata Bu Guru.

D. “Tolong bawakan buku ini ke perpustakaan, Den” kata Bu Guru

Jawaban: D

15. Penempatan tanda baca yang tepat ada pada kalimat nomor…

1) Penumpang berkata: “Pak Sopir, saya turun di dekat lampu merah itu.”

2) Penumpang berkata: “Pak Sopir saya turun di dekat lampu merah itu.”

3) Penumpang berkata, “Pak Sopir, saya turun di dekat lampu merah itu!”

4) Penumpang berkata, “Pak Sopir, saya turun di dekat lampu merah itu.”

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

Jawaban: A

16. Anwar sedang dinasehati Bu Guru ketika bertengkar didalam kelas. Pada kalimat tersebut terdapat ejaan yang salah. Pembetulannya adalah sebagai berikut:

A. Anwar sedang di nasehati Bu Guru ketika bertengkar di dalam kelas.

B. Anwar sedang dinasihati Bu Guru ketika bertengkar di dalam kelas.

C. Anwar sedang dinasehati Bu Guru ketika bertengkar didalam kelas.

D. Anwar sedang di nasihati Bu Guru ketika bertengkar didalam kelas.

Jawaban: B

17. Penjual mainan berkata: ”Silakan memilih mainannya, Dik.” Penempatan tanda baca pada kalimat tersebut yang salah adalah . . . .

A. tanda ” dan ,

B. tanda ”dan .

C. tanda : dan .

D. tanda : dan ,

Jawaban: B

18. Kalimat yang ejaanya paling benar adalah:

1) Bulan Februari ini adikku akan merayakan ulang tahunnya.

2) Peserta yang udah selesai mengerjakan soal bisa keluar lebih dahulu.

3) Klas berapakah petugas upacara hari Senen yang akan datang?

4) Warga sekolah yang tidak mentaati tata tertib akan kena sangsi.

A. no 1

B. no 2

C. no 3

D. no 4

Jawaban: C

19. Kuli angkut di pasar Ngawi . . . barang dagangan penjual grosir di pundaknya. Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang di atas adalah . . .

A. mengangkat

B. mengangkut

C. memanggul

D. menjunjung

Jawaban: C

20. Setelah raja Hayam wuruk meninggal kerajaan Majapahit menjadi melemah karena raja penggantinya kurang bijaksana. Kata yang tepat untuk mengganti kata meninggal adalah . . . .

A. mati

B. tewas

C. gugur

D. mangkat

Jawaban: D

21. Semua hasil musyawarah harus bisa dipertanggung jawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa. Ejaan penulisan kata tercetak tebal tidak benar. Penulisan yang benar adalah

A. dipertanggungjawabkan

B. di pertangung jawab kan

C. diper tanggung jawabkan

D. di pertanggungjawab kan

Jawaban: B

22. Ir. Soekarno sangat piawai berpidato. Beliau merupakan seorang . . .terkenal di dunia.

Istilah yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang di atas adalah . . .

A. orator

B. mentor

C. nominator

D. kolektor

Jawaban: A

23. Ketika mendengar cerita anak itu saya . . . perasaan hingga ikut menangis. Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang di atas adalah . . .

A. terbawa

B. terhanyut

C. terharu

D. terusik

Jawaban: B

24. Diri sendiri yang berbuat salah namun orang lain yang disalahkan atau dikorbankan.

Kalimat tersebut merupakan makna dari peribahasa yang berbunyi . . .

A. Belum beranak sudah ditimang.

B. Buruk muka cermin dibelah

C. Belum bertaji sudah berkokok

D. Bermain api hangus, bermain air basah

Jawaban: D

25. Sandrina adalah seorang penari terkenal. Meski usianya masih muda namun sudah banyak . . . tentang dunia tari yang digelutinya sejak kecil.

Ungkapan yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang di atas adalah . . . .

A. Makan asam garam

B. Memiliki koleksi tari

C. Bergelut dengan tari

D. Juara festival lomba

Jawaban: C

26. Nanda terkenal sebagai anak yang bermuka dua di hadapan teman- temannya.

Makna kata bermuka dua adalah . . . .

A. pendiriannya tidak tetap

B. pendiriannya sangat teguh

C. sangat baik pada teman

D. memiliki 2 orang teman

Jawaban: A

27. Novi dan Vita adalah dua orang kakak beradik yang sangat rukun. Tiap hari selalu bermain bersama. Mereka sering bermain rumah-rumahan di teras rumahnya.

Makna kata rumah-rumahan pada kalimat di atas adalah . . . .

A. bangunan rumah kecil

B. patung bentuk rumah

C. tenda berbentuk rumah

D. menyerupai bangun rumah

Jawaban: C

28. Bacalah teks berikut!

Virus Corona adalah jenis baru dari coronavirus yang menular ke manusia. Virus ini pertama kali ditemukan di kota Wuhan, Cina, pada akhir Desember 2019. Virus ini menular dengan cepat dan telah menyebar ke wilayah lain di Cina dan ke beberapa negara. Coronavirus adalah kumpulan virus yang bisa menginfeksi sistem pernapasan.

Pernyataan di bawah ini yang sesuai dengan isi teks adalah . . .

A. Salah satu akibat terinfeksi virus corona adalah sesak nafas.

B. Wuhan menemukan virus baru yang diberi nama corona.

C. Virus corona tidak bisa berkembang di negara luar China.

D. Corona virus bisa menginfeksi saluran pencernaan manusia

Jawaban: B

Kedisiplinan lalu lintas masyarakat Ngawi cenderung menurun. Hal ini terbukti pada bertambahnya jumlah pelanggarannya yang tercatat di kepolisian. Selain itu, jumlah korban yang meninggal akibat kecelakaan pun juga semakin meningkat.

29. Jika diidentifikasi paragraf di atas merupakan jenis teks . . . .

A. deskripsi

B. narasi

C. argumentasi

D. eksposisi

Jawaban: B

30. Pak Hamdan bekerja sebagai anggota DPR dan mempunyai banyak usaha. Beliau tidak sombong, selalu membantu orang yang sedang kesusahan dan fakir miskin yang ada di lingkungannya. Meski banyak uang namun hidupnya sangat sederhana. Hal inilah yang membuatnya banyak disukai oleh warga sekitar di tempat tinggalnya.

Pak Hamdan dalam tokoh cerita di atas memiliki karakter . . . .

A. bijaksana

B. arif

C. rendah hati

D. rendah diri

Jawaban: C

Baca juga artikel terkait UJIAN SEKOLAH atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yulaika Ramadhani & Beni Jo