Menuju konten utama

45 Contoh Soal AKHLAK BUMN dan Kunci Jawabannya

Berlatih mengerjakan contoh soal AKHLAK BUMN membantu memudahkan memahami setiap pertanyaan. Simak soal AKHLAK BUMN berikut ini yang disertai jawabannya.

45 Contoh Soal AKHLAK BUMN dan Kunci Jawabannya
Logo Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Pelamar yang ikut Rekrutmen Bersama BUMN sebaiknya berlatih soal AKHLAK BUMN untuk memudahkan mengerjakan tes AKHLAK. ANATAR FOTO/Aprillio Akbar/nz

tirto.id - Pelamar Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) akan menghadapi beberapa tes dalam seleksi tahap 1, salah satunya tes AKHLAK. Soal AKHLAK BUMN digunakan untuk mengukur terhadap perilaku dan pemahaman pelamar terhadap core values Amanah, Kompeten, Harmoni, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.

Dalam tulisan ini disediakan berbagai bentuk contoh soal AKHLAK BUMN. Setiap soal telah diberikan kunci jawaban untuk memudahkan dalam mempelajarinya.

Setiap pertanyaan yang disajikan belum tentu keluar sebagai contoh soal AKHLAK BUMN 2025 yang baku. Setiap periode Rekrutmen Bersama BUMN dimungkinkan memiliki konsep pertanyaan beragam. Namun, soal tes AKHLAK BUMN ini diupayakan memiliki muatan materi sepadan dengan nanti yang akan diujikan sebenarnya.

Contoh Soal AKHLAK BUMN dan Kunci Jawabannya

Berikut contoh soal AKHLAK BUMN yang dapat dijadikan referensi untuk dipelajari:

1. Mengeluarkan usaha lebih untuk menyelesaikan tugas kantor merupakan hal yang biasanya saya ...

A. Lakukan jika diminta atasan

b. Lakukan di setiap tugas

Jawaban: B

2. Masukkan yang tidak sejalan dengan ide yang saya berikan, biasanya...

A. Diabaikan

B. Dipertimbangkan

Jawaban: B

3. Ketika ada pekerjaan yang diserahkan kepada saya namun ternyata susah dijalankan, saya akan...

A. Mencari alternatif dengan cara yang lain

B. Menolak dan menjelaskan alasannya

Jawaban: A

4. Menggunakan teknologi baru yang belum pernah digunakan untuk menyelesaikan masalah yang biasanya terjadi adalah hal yang ...

A. Bermanfaat

B. Beresiko

Jawaban: A

5. Menggunakan fasilitas kantor untuk kepentingan keluarga merupakan sesuatu yang...

A. Boleh dilakukan untuk kepentingan yang mendesak

B. Tidak boleh dilakukan dengan alasan apapun

Jawaban: B

6. Bagi saya yang memundurkan deadline dari rencana awal adalah...

A. Perlu dihindari karena berarti kurang profesional

B. Hal yang biasa karena banyaknya pekerjaan yang ada dan mendesak

Jawaban: A

7. Mendeteksi peluang untuk berinovasi dalam pekerjaan adalah...

A. Kekuatan saya

B. Kesukaran saya

Jawaban: A

8. Komitmen saya pada pekerjaan biasanya...

A. Sesuai dengan penugasan yang harus saya selesaikan

B. Dapat berubah kalau ada permintaan yang mendesak lainnya

Jawaban: A

9. Jika saya tidak bisa mengerjakan suatu pekerjaan biasanya saya akan...

A. Langsung meminta bantuan dari orang lain

B. Mencari tahu cara mengerjakannya

Jawaban: B

10. Atasan melakukan kesalahan yang dapat merusak nama baik dan citra perusahaan dan saya akan...

A. Menegurnya meski dia akan tersinggung

B. Mendiamkan selama dia memberikan posisi aman dalam karir

Jawaban: A

11. Ketika ada tambahan pekerjaan dan saya harus menyelesaikannya hari ini sehingga mesti pulang larut malam, saya akan...

A. Mengerjakan hingga tuntas meski di kantor

B. Mengerjakan di rumah agar tidak pulang larut malam

Jawaban: A

12. Anggota tim saya saling memberikan ide yang sangat banyak dalam rapat, biasanya saya akan...

A. Menggabungkan ide dari anggota 1 dan lainnya

B. Memilih ide terbaik dari semuanya

Jawaban: A

13. Saya diminta untuk meloloskan anak atasan yang ikut seleksi BUMN, sikap saya...

A. Menjalankan tugas tersebut dengan tanggung jawab

B. Menolak tugas tersebut meski harus dipindahtugaskan

Jawaban: B

14. Saya diberikan uang terima kasih dari vendor karena mereka menjadi pemenang tender sikap saya...

A. Mengucapkan terima kasih dan mengembalikan kepadanya

B. Mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan

Jawaban: A

15. Saya berjanji kepada rekan kerja saya untuk makan siang bersama Namun ada hal yang membuat saya harus membatalkannya, sikap saya...

A. Meminta maaf kepada rekan kerja saya dan mengajaknya di lain waktu

B. Meminta rekan kerja untuk memahami kondisi saya karena saya membatalkannya

Jawaban: A

16. Melakukan pekerjaan dengan cara yang sama secara terus-menerus membuat saya...

A. Nyaman

B. Bosan

Jawabannya: B

17. Orang mengenal saya sebagai...

A. Luas dalam bergaul dengan berbagai kalangan

B. Dapat diandalkan untuk memenuhi tanggung jawab yang sudah diberikan

Jawaban: B

18. Membagikan pengalaman tidak menghinakan yang dialami di dalam perusahaan melalui sosial media adalah hal yang...

A. Tidak pantas

B. Wajar

Jawaban: A

19. Ketika saya mengetahui ada rekan kerja yang memiliki masalah pribadi dan mengganggu pekerjaannya, saya akan...

A. Berusaha membantu

B. Berusaha tidak terlibat dengan masalah pribadi orang lain

20. Ketika atasan memberikan tugas yang berada di luar kewenangan saya, saya akan ...

A. Melaksanakannya

B. Menolaknya

Jawaban: B

21. Saat ini kantor Anda sedang melaksanakan perampingan organisasi sehingga Anda memikul lebih banyak tanggung jawab daripada sebelumnya. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Melaksanakan pekerjaan sesuai segala prioritas

B. Meminta tenaga tambahan kepada atasan Anda karena beban pekerjaan Anda sudah cukup banyak sebelumnya

C. Memberi masukan kepada SDM mengenai penampilan organisasi yang menambah beban pekerjaan sehingga pekerjaan tidak terselesaikan dengan baik

d. Melaksanakan pekerjaan dengan baik karena menjadi kesempatan untuk anda bisa mengembangkan diri untuk dapat menyelesaikan pekerjaan orang lain

Jawaban: D

22. Anda merupakan lulusan mahasiswa Fakultas Hukum yang sering mendapat kesempatan untuk menjadi pembicara mengenai hukum pidana di Indonesia. Salah satu teman Anda menyarankan Anda untuk membuat video di YouTube sehingga ilmu yang Anda miliki dapat disampaikan ke lebih banyak orang lagi. Namun Anda sendiri tidak pandai dalam mengaplikasikan teknologi. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Meminta bantuan teman Anda untuk membantu dalam membuat video-video untuk diunggah di Youtube Anda

B. Menggunakan sarana yang sudah ada yaitu menjadi narasumber karena Anda tidak pandai mengaplikasikan teknologi

C. Membuat video Youtube dengan belajar video editing dari internet

D. Tidak menerima saran teman Anda karena Anda tidak nyaman untuk berbicara di depan kamera

Jawaban: C

23. Mahasiswa dari almamater Anda menghubungi Anda untuk meminta kesediaan menjadi narasumber dalam kegiatan karir di kampus Anda. Anda sendiri tidak terlalu percaya diri karena belum pernah menjadi narasumber sebelumnya. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Menawarkan rekan kerja Anda yang terbiasa menjadi narasumber kepada mahasiswa tersebut

B. Meminta mahasiswa tersebut untuk menambah slot narasumber sehingga Anda bisa mengajarkan Anda yang lain untuk menjadi narasumber

C. Dengan senang hati menjadi narasumber dan berlatih mempresentasikan materi sehingga Anda tidak terlalu gugup ketika acara berlangsung.

D. Mengabaikan pesan mahasiswa tersebut karena beban pekerjaan sudah banyak

Jawaban: C

24. Tim Anda sedang mengadakan pertemuan mingguan yang membahas permasalahan dalam proyek yang sudah dihadapi. Ada suatu permasalahan yang Anda tahu bagaimana cara menyelesaikannya. Anda menyampaikannya pada pertemuan itu. Namun terdapat rekan kerja yang tidak sependapat dengan anda dan memberikan solusi yang lebih efektif dalam menyelesaikan masalah. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Mengajukan pendapat rekan Anda dan melanjutkan dengan menyampaikan informasi lain dalam pertemuan

B. Mendengarkan dengan pikiran terbuka dan mempertimbangkan masukan dari rekan kerja Anda dalam menyelesaikan masalah tersebut

C. Mendengarkan pendapat rekan kerja Anda

D. Mempertahankan argumen Anda karena Anda mengetahui betul bagaimana cara menyelesaikan masalah tersebut

Jawaban: B

25. BEM universitas Anda sedang membuka lomba debat mengenai topik yang Anda senangi. Namun untuk menjadi peserta Anda diharuskan membuat kelompok dengan rumpun ilmu yang berbeda. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Mencari lomba debat yang memperbolehkan peserta individu

B. Menanyakan kepada panitia apakah lo nggak bisa dilakukan secara individu

C. Tetap mendapatkan diri dan berharap bisa mengikuti lomba

D. Menghubungi teman Anda di fakultas lain untuk mengikuti lomba debat tersebut

Jawaban: D

26. Bagaimana cara menerapkan sikap harmonis dalam lingkungan kerja BUMN?

A. Menciptakan suasana kerja yang cair dan santai

B. Menghindari konflik dan selalu bersikap toleran

C. Tidak perlu memperhatikan keadaan lingkungan kerja

D. Jawaban A dan B benar

Jawaban: B

27. Jika Anda menemukan rekan kerja yang mengakses dokumen rahasia perusahaan tanpa izin, apa yang akan Anda lakukan?

A. Membiarkannya karena mungkin ia memiliki alasan tertentu

B. Menegurnya dan segera melaporkan kejadian tersebut kepada atasan

Jawaban: B

28. Anda diberikan tugas baru yang memerlukan keterampilan yang belum sepenuhnya dikuasai. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Mencari pelatihan atau referensi tambahan untuk meningkatkan pemahaman sebelum memulai tugas

B. Menjalankan tugas sebisanya dengan harapan tidak ada yang menyadari keterbatasan Anda

Jawaban: A

29. . Anda melihat dua rekan kerja berselisih pendapat hingga hubungan kerja mereka tidak harmonisApa langkah terbaik yang akan Anda ambil?

A. Membiarkan mereka menyelesaikan masalahnya sendiri karena itu bukan urusan Anda

B. Perusahaan menjadi penengah dengan mendengarkan kedua belah pihak dan membantu mencari solusi yang adil

Jawaban: B

30. Anda mengetahui bahwa kebijakan baru perusahaan kurang disukai beberapa rekan kerja. Mereka mulai membicarakannya secara negatif. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Mengingatkan tekan kerja untuk memahami tujuan kebijakan tersebut dan mencari cara agar bisa beradaptasi

B. Mengikuti pembicaraan tersebut karena kebijakan memang berdampak kurang menguntungkan bagi karyawan

Jawaban: A

31. Urutan nilai budaya AKHLAK adalah....

A. Amanah – Kolaboratif – Harmonis – Loyal – Adapatif – Kompeten

B. Amanah – Kompeten – Harmonis – Loyal – Adaptif – Kolaboratif

C. Adaptif – Kompeten – Harmonis – Loyal – Amanah – Kolaboratif

D. Amanah – Kompeten – Harmonis – Loyal – Agile – Kolaboratif

Jawaban: B

32. Disiplin dalam menghargai waktu merupakan perilaku dari nilai...

A. Kompeten

B. Harmonis

C. Amanah

D. Loyal

Jawaban: C

33. Tiga kata kunci dari nilai Amanah adalah...

A. Berbakti, Bertanggung Jawab, Beramal

B. Penuh Kasih Sayang, Simpel, Tepat Sasaran

C. Bijaksana, Murah Rezeki, Keharmonisasian

D. Integritas, Bertanggung Jawab, Menegakkan Etika

Jawaban: D

34. Amanah adalah salah satu kepanjangan budaya kerja BUMN AKHLAK, memiliki makna (kalimat afirmasi) yaitu...

A. Kami memegang teguh kepercayaan yang diberikan

B. Kami terus belajar dan mengembangkan kapabilitas

C. Kami Saling peduli dan menghargai perbedaan

D. Kami berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara

Jawaban: A

35. "Kami terus belajar dan mengembangkan kapabilitas" merupakan kalimat afirmasi dari values...

A. Adaptif

B. Kolaboratif

C. Harmonis

D. Kompeten

Jawaban: D

36. Nilai-nilai pada huruf "A" dalam values AKHLAK adalah

A. Adaptif, Agility

B. Amanah, Adaptif

C. Amanah, Agility

D. Arif, Agility

Jawaban: B

37. Mengikuti training mengenai leadership, adalah salah satu contoh implementasi...

A. Adaptif

B. Kolaboratif

C. Harmonis

D. Kompeten

Jawaban: D

38. Dapat dipercaya, tulus, integritas adalah kata kunci dari core value AHKLAK...

A. Loyal

B. Amanah

C. Kompeten

D. Harmonis

Jawaban: B

39. Dalam menyelesaikan masalah baru di pekerjaan saya memilih...

A. Menggunakan pendekatan lama yang mudah diterapkan

B. Mencoba pendekatan baru yang butuh usaha lebih untuk diterapkan

C. Menyerahkannya kepada teman yang saya rasa lebih mampu mengatasinya

D. Saya menolaknya dengan alasan saya tidak mampu menyelesaikannya

Jawaban: D

40. Salah satu perilaku budaya AKHLAK yang mencerminkan nilai Kompeten adalah....

A. Konsisten

B. Fokus Pelanggan

C. Unggul

D. Terpercaya

Jawaban: C. Unggul

41. Komitmen, dedikasi dan kontribusi adalah kata kunci dari core value AKHLAK....

A. Loyal

B. Amanah

C. Kompeten

D. Harmonis

Jawaban: A

42. Sebutkan 3 kata kunci dalam penerapan nilai loyal dalam bekerja…

A. Menjaga Citra, Kerja Keras, Mufakat

B. Menjaga Reputasi, Amanah, Tawakal

C. Menjaga Cinta, Harapan, Cita

D. Menjaga Nama Baik, Dedikasi, Setia

Jawaban: D

43. Memiliki keinginan dan semangat untuk meningkatkan kompetensi diri akan berdampak positif pada…

A. Pengembangan sikap

B. Pengembangan mental

C. Pengembangan jati diri

D. Pengembangan diri jadi pribadi yang baik

Jawaban: D. Pengembangan diri jadi pribadi yang baik

44. Termasuk bagian AKHLAK yang manakah membangun kerja sama yang sinergis...

A. Kolaboratif

B. Amanah

C. Kompeten

D. Harmonis

Jawaban: A

45. Berikut adalah 3 kata kunci nilai Adaptif yang perlu dipahami bersama, yaitu....

A. Antusias kepastian, Inovatif, Proaktif

B. Kesiapan Uji Coba, Perkukuh, Repetisi

C. Kesiapan Batin, Imam, Berwawasan

D. Kemanusiaan, Antusias, Tabah

Jawaban: A

Baca juga artikel terkait REKRUTMEN BERSAMA BUMN 2024 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Edusains
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Iswara N Raditya
Penyelaras: Ilham Choirul Anwar & Ilham Choirul Anwar