tirto.id - Calon guru yang mengikuti Uji Kinerja (UKIN) PPG Daljab 2023 wajib mengisi Pakta Integritas untuk menyatakan keabsahan karya. Guna menghindari kesalahan, ketahui contoh Pakta Integritas dan unduh PDF-nya di sini.
Uji kinerja (UKIN) merupakan salah satu tahapan penting dalam Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UKMPPG). Uji kinerja ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi para calon guru dalam hal pedagogik, kepribadian, profesional, hingga sosial.
UKIN PPG Daljab 2023 terbagi menjadi ujian praktik pembelajaran dan uji portofolio. Guna dapat mengikuti ujian ini, calon guru harus mengisi Pakta Integritas terlebih dahulu.
Pakta Integritas adalah sebuah dokumen yang berisi pernyataan dari calon guru tentang keabsahan karya yang sudah dibuat. Apabila terbukti melanggar atau karya yang dibuat bukanlah hasil karya sendiri, maka peserta harus siap menerima konsekuensi yang sudah ditentukan.
Isi Pakta Integritas UKIN Portofolio PPG Daljab 2023 dan Link PDF
Pakta Integritas setidaknya harus berisi tiga komponen utama, yaitu:
1. Data diri
Peserta wajib mencantumkan data diri yang meliputi nama lengkap, NIM, program studi, serta universitas.
2. Keabsahan karya
Pakta Integritas harus memuat pernyataan yang menunjukkan keabsahan karya yang sudah dibuat oleh peserta. Peserta wajib mencantumkan pernyataan bahwa setiap karya atau bukti dokumen yang disertakan adalah hasil kerjanya sendiri
3. Kesanggupan menerima sanksi
Peserta juga wajib mencantumkan pernyataan bahwa apabila karya yang disebutkan sebelumnya terbukti bukan merupakan karya sendiri, maka peserta bersedia menerima konsekuensi.
Untuk mengetahui isi dan formatnya lebih lengkap, silakan unduh contoh Pakta Integritas di tautan berikut: Link Download Pakta Integritas UKIN PPG Daljab 2023 PDF
Jadwal Pelaksanaan UKMPPG Daljab Periode 6 Tahun 2023
Berikut jadwal lengkap pelaksanaan UKMPPG Daljab Periode 6 Tahun 2023 yang digelar selama bulan Desember:
1. UP UKMMPPG Dalam Jabatan
- Pendaftaran UP & UKin (laman UKMPPG): 26 November – 1 Desember 2023
- Cetak Kartu UP (laman UKMPPG): 7 – 8 Desember 2023
- Instalasi Mandiri (laman UKMPPG): 5 Desember 2023
- Uji Coba (secara daring dengan Pengawas): 7 – 8 Desember 2023
- Pelaksanaan UP (daring berbasis domisili): 9 – 10 Desember 2023
- Pendaftaran UP & UKin (laman UKMPPG): 26 November – 1 Desember 2023
- Briefing Mahasiswa: 28 November 2023
- Mengisi Portofolio: 3 – 6 Desember 2023
- Praktik Pembelajaran: 3 – 6 Desember 2023
- Unggah Rencana Pembelajaran: 3 – 6 Desember 2023
- Unggah Dokumen Studi Kasus: 3 – 6 Desember 2023
- Penilaian UKin oleh Penguji: 8 – 12 Desember 2023
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari