tirto.id - Hasil pengumuman PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK semua jalur akan dilakukan pada tanggal 5 Juli 2023 melalui laman https://kalteng.siap-ppdb.com/#/.
Adapun daftar ulang PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK dijadwalkan berlangsung mulai tanggal 6 hingga 8 Juli 2023 mendatang.
Sementara itu, dalam pendaftaran PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK dibuka beberapa jalur yaitu Zonasi, Afirmasi, Prestasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali (PTO), dan Akademik Reguler.
Cara Cek Pengumuman PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK
Hasil seleksi PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK diumumkan secara online (daring) melalui website masing-masing sekolah tujuan. Cara untuk mengecek hasil pengumuman sebagai berikut:
1. Buka laman https://kalteng.siap-ppdb.com/#/
2. Lalu pada menu Daftar Jalur klik link jalur pendaftaran yang dipilih, yaitu:
SMA
SMK- Prestasi
- Afirmasi
- Akademik Reguler
- Jarak Terdekat
4. Lalu klik “Pilih Sekolah”
5. Kemudian klik “Cari” untuk mencari tujuan sekolah
6. Lalu klik link sekolah yang dituju
7. Selanjutnya akan muncul daftar nama calon peserta didik baru (CPDB) yang dinyatakan lolos
Tata Cara Daftar Ulang PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK
Berikut adalah tata cara dalam melakukan daftar Ulang PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK:
- Daftar ulang dilakukan oleh calon peserta didik baru yang telah diterima untuk memastikan statusnya sebagai peserta didik pada sekolah yang bersangkutan dengan menunjukkan dokumen asli yang dibutuhkan sesuai dengan persyaratan.
- Calon peserta didik yang telah dinyatakan diterima, diwajibkan melaporkan diri ke sekolah tujuan sesuai dengan jadwal yang ditentukan.
- Apabila sampai batas waktu yang telah ditentukan calon peserta didik tidak melapor maka yang bersangkutan dinyatakan mengundurkan diri dan tidak boleh diganti.
- Pendataan ulang dilakukan oleh sekolah untuk memastikan status peserta didik lama pada sekolah yang bersangkutan.
- Biaya daftar ulang atau pendataan ulang tidak dipungut dari peserta didik.
Jadwal dan Tahapan Pendaftaran PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK
Jadwal dan tahapan pendaftaran PPDB Kalteng 2023 SMA/SMK yaitu:
- Informasi PPDB Tahun Pelajaran 2022/2023: 8 - 31 Mei 2023
- Pendaftaran PPDB: 26 Juni - 3 Juli 2023
- Pengelompokan Peminatan Peserta Didik SMA: 28 Juni - 8 Juli 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi PPDB: 5 Juli 2023
- Pendaftaran Ulang: 6 - 8 Juli 2023
- Hari Pertama Masuk Sekolah: 10 Juli 2023
- Persiapan MPLS: 10 - 11 Juli 2023
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Dipna Videlia Putsanra