Menuju konten utama

Cek Pengumuman Hasil Administrasi BAKAMLA RI CPNS 2024

Dua cara untuk mengecek pengumuman hasil seleksi administrasi BAKAMLA RI CPNS 2024 mulai 14 September.

Cek Pengumuman Hasil Administrasi BAKAMLA RI CPNS 2024
Wanita bisnis Asia merayakan kesuksesan kemenangan. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024 akan diumumkan serentak termasuk BAKAMLA RI pada 14 September 2024. Lalu, bagaimana cara cek hasil administrasi CPNS 2024?

Seleksi Administrasi CPNS 2024 termasuk seleksi di Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (BAKAMLA RI) masih dilaksanakan sejak 20 Agustus-17 September 2024.

Pada tahap ini, para peserta akan mengunggah dokumen dan syarat mengikuti rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di laman https://sscasn.bkn.go.id.

Hasil seleksi tahap ini kemudian akan diumumkan pada 14 hingga 19 September 2024.

Peserta yang dinyatakan lolos administrasi akan menunggu penjadwalan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Sementara bagi peserta yang dinyatakan tidak lolos dapat mengajukan sanggahan saat Masa Sanggah yang dijadwalkan pada 20-22 September 2024.

Di samping itu, tak banyak peserta seleksi CPNS BAKAMLA RI 2024 yang belum mengetahui cara mengecek hasil administrasi di instansi tersebut.

Sebagai informasi, berikut cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2024 BAKAMLA RI beserta rincian tahapan seleksinya.

Cara Mengecek Hasil Seleksi Administrasi BAKAMLA RI CPNS 2024

Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS BAKAMLA RI tahun 2024 dapat diketahui dengan dua cara yakni di laman https://sscasn.bkn.go.id dan https://bakamla.go.id.

Berikut cara cek pengumuman hasilnya di laman BAKAMLA dan SSCASN.

Cek Hasil Administrasi di SSCASN

- Akses laman https://sscasn.bkn.go.id.

- Login menggunakan NIK dan Password yang digunakan saat pendaftaran.

- Pada laman beranda, pilih bagian "Resume".

- Selanjutnya peserta tinggal melakukan scroll ke bawah untuk mengetahui hasil seleksi administrasinya.

- Pelamar yang dinyatakan lolos akan tertera tulisan MS atau memenuhi syarat, sedangkan peserta tidak lolos muncul TMS atau tidak memenuhi syarat.

- Selain itu, peserta lolos atau tidaknya juga bisa mendapatkan tulisan "Lolos" atau "Tidak Lolos".

Cek Pengumuman Administrasi di BAKAMLA RI

- Akses https://bakamla.go.id.

- Jika pengumuman hasilnya telah dirilis, peserta cukup melakukan scroll di bagian beranda website.

- Jika terdapat tulisan "Pengumuman Administrasi", peserta tinggal mengkliknya.

- Secara otomatis, pengumuman hasilnya akan muncul.

Tahapan Seleksi CPNS BAKAMLA 2024 Tahun 2024

1. Seleksi Administrasi

a. Seleksi administrasi dilakukan untuk mencocokan persyaratan administrasi dan kualifikasi dokumen pelamar;

b. Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan diumumkan pada laman https://sscasn.bkn.go.id dan laman https://bakamla.go.id.

c. Pelamar yang lolos seleksi Administrasi dapat mencetak Kartu Peserta Ujian dan berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar;

d. Bagi pelamar yang dinyatakan “Tidak Memenuhi Syarat” pada seleksi administrasi, dapat mengajukan sanggah sesuai ketentuan yang berlaku.

2. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bobot 40 %

a. SKD dilaksanakan di beberapa titik lokasi Mandiri BKN menyesuaikan titik terdekat pelamar;

b. SKD dilaksanakan dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang terdiri dari:

1) Tes Wawasan Kebangsaan (TWK);

2) Tes Intelegensi Umum (TIU); dan

3) Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

3. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) bobot 60% dengan rincian sebagai berikut:

a. SKB untuk formasi Anak Buah Kapal meliputi:

1) SKB dengan Sistem CAT BKN bobot nilai 50 %

2) Tes Kesamaptaan bobot nilai 40%

3) Wawancara bobot nilai 10%

b. SKB untuk formasi Non Anak Buah Kapal meliputi:

1) SKB dengan Sistem CAT BKN bobot nilai 50 %

2) Psikotes bobot nilai 40%

3) Wawancara bobot nilai 10%

c. SKB dengan sistem CAT BKN dilaksanakan di beberapa titik lokasi Mandiri BKN menyesuaikan titik terdekat pelamar dengan materi sebagai berikut;

1) Tes Kompetensi Teknis;

2) Tes Kompetensi Manajerial dan Sosial Kultural; dan

3) Wawancara CAT.

d. SKB Kesamaptaan dilaksanakan di 4 (empat) lokasi diantaranya Jakarta, Batam, Ambon, dan Manado dengan materi sebagai berikut:

1) Kesamaptaan "A" - Lari 12 menit

2) Kesamaptaan "B" :

a) Tes Pull up 1 Menit

b) Tes Push up 1 menit

c) Tes Sit Up 1 menit

d) Shutle Run 10 m x 6 Putaran

3) Kesamaptaan "C" Tes Renang :

a) Penilaian meliputi Kecepatan renang;

b) Jarak tempuh 50 meter;

c) Hanya diperkenankan menggunakan gaya dada atau gaya bebas;

d) Tidak diperkenankan menggunakan alat bantu renang kecuali kacamata renang, penutup hidung, penutup telinga dan penutup kepala.

e. SKB Tambahan Psikotes dilaksanakan secara online di tempat masing-masing peserta dengan menggunakan aplikasi yang dipilih;

f. SKB Tambahan Wawancara untuk semua jabatan berupa Wawancara Teknis. Wawancara dilaksanakan secara online dengan menggunakan aplikasi yang dipilih panitia;

4. Kelulusan akhir ditentukan berdasarkan hasil integrasi Seleksi Kompetensi Dasar dan

Seleksi Kompetensi Bidang yang diatur dalam Peraturan Menteri PAN-RB.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra