Menuju konten utama

Cegah Corona, Pemilihan Wagub DKI akan Dihadiri Tak Lebih 100 Orang

Pemilihan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta pada hari ini, Senin (6/4/2020) hanya akan dihadiri kurang dari 100 orang.

Cegah Corona, Pemilihan Wagub DKI akan Dihadiri Tak Lebih 100 Orang
Sidang Paripurna Pemilihan Wagub DKI Jakarta Tak Lebih dari 100 Orang yang Hadir, senin (6/4/2020). youtube official/PEMPROV DKI JAKARTA

tirto.id - Pemilihan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta hanya akan dihadiri kurang dari 100 orang. Hal tersebut lantaran Panitia Pemilihan (Panlih) Wagub DKI menerapkan physical distancing di tengah COVID-19 atau pandemi virus corona.

Anggota Panlih S Andyka mengklaim telah melakukan penataan dan protokoler yang baik dalam menyelenggarakan pemilihan Wagub ini. Dalam pemilihan Wagub yang diselenggarakan pada pukul 10.00 WB ini, jarak antar meja yang biasanya dua orang, kini hanya 1 satu anggota DPRD saja.

"Jadi, di dalam hanya ada 54 sesuai persyaratan quorum, ditambah dua kursi untuk saksi sebanyak 9, dan 9 untuk panlih, serta 5 pimpinan dewan. Di dalam ruangan tidak lebih dari 100 lah," kata Andyka kepada wartawan, Senin (6/4/2020).

Terdapat dua kandidat pada pemilihan Wagub DKI: Ahmad Riza Patria yang diusung dari Partai Gerindra dan Nurmansyah Lubis dari Partai PKS.

Kemudian jika kursi tidak mencukupi, pihak yang mendapatkan undangan dapat menyaksikan langsung di ruangan transit. Pada ruangan tersebut juga ditata agar tetap menerapkan physical distancing.

"Sistem duduk silang, dicross, di ruang paripurna maupun ruang transit. Kami siapkan TV 2," ucapnya.

Sebelum peserta undangan masuk ruangan, para petugas keamanan telah menyiapkan alat pendeteksi suhu tubuh, hand sanitizer, dan semprotan disinfektan.

"Apabila ada yg ditemukan panas di atas 37,5° itu kita siapkan satu tenda khusus dengan ada petugas yang pake APD," tuturnya.

Kemudian bagi media yang ingin menyaksikan dan meliput berjalannya pemilihan Wagub, Andyka menuturkan telah disiapkan TV di press room.

"Kami saat ini menyiapkan live streamingnya atau screennya di press room saja dulu," jelas dia.

Bagi publik yang ingin menyaksikan secara langsung pemilihan Wagub DKI, dapat menonton di laman https://youtu.be/osaC2hyCgC8.

Baca juga artikel terkait WAGUB DKI JAKARTA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Politik
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Maya Saputri