Menuju konten utama

Cara Mengatasi 'User Tidak Ditemukan' Saat Login di SSCN CPNS 2018

Bagaimana cara mengatasi munculnya konfirmasi "user tidak ditemukan" saat login ke situs SSCN BKN?

Cara Mengatasi 'User Tidak Ditemukan' Saat Login di SSCN CPNS 2018
Suasana tes Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). ANTARA FOTO/Eric Ireng

tirto.id - Pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) mungkin tidak asing dengan singkatan SSCN. Namun, secara garis besar, SSCN atau Sistem Seleksi CPNS Nasional adalah situs resmi pendaftaran CPNS secara nasional.

Situs tersebut juga menjadi pintu untuk pendaftaran pertama seleksi CPNS ke seluruh Instansi baik Pusat maupun Daerah dan dikelola oleh Badan Kepegawaian Negara sebagai Panitia Seleksi CPNS Nasional. SSCN dapat diakses dengan alamat https://sscn.bkn.go.id.

Namun, tak sedikit juga yang mengalami kendala saat login ke situs sscn.bkn.go.id, salah satunya muncul konfirmasi “user tidak ditemukan”.

Lalu, bagaimana caranya mengatasinya?

Apabila para pelamar mengalami kendala yang demikian, maka para peserta bisa mengecek kembali Kartu Informasi Akun SSCN. Kemudian, pastikan bahwa username yang diketik sesuai dengan username pada Kartu tersebut.

Namun, apabila masih mengalami kendala, maka para pelamar dapat menghubungi HelpDesk SSCN 2018.

“Kami akan melakukan pengecekan pada database SSCN 2018, beberapa dokumen (FC KTP, KK) akan dibutuhkan sebagai bukti pencarian data,” demikian instruksi dari laman SSCN BKN yang dikutip Tirto, Rabu (19/9).

Untuk diketahui, pada hari ini, Rabu (19/9/2018), pemerintah telah membuka lowongan CPNS di berbagai kementerian dan lembaga. Menurut Menteri PANRB Syafruddin, kebutuhan total pemerintah mencapai 238.015 formasi CPNS. Sisanya, sebanyak 186.744 formasi untuk 525 instansi Pemerintah Daerah.

"Kami berharap melalui pengadaan CPNS ini, dapat direkrut putra putri terbaik bangsa," katanya pada 10 September 2018 seperti dikutip dari laman Kemenpan.

Untuk informasi lebih lanjut terkait tahapan seleksi, syarat, ketentuan, jadwal pendaftaran, maupun cara mendaftar, pelamar dapat memantau laman resmi BKN di sscn.bkn.go.id.

Masyarakat diminta agar tak tergiur tawaran seseorang dan jangan percaya bila ada yang menjanjikan dapat memasukkan menjadi PNS di Kementerian atau Lembaga tertentu.

Baca juga artikel terkait CPNS 2018 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto