Menuju konten utama

Cara Melihat Teman Sekitar di FB dan Cara Menyembunyikannya

Bagaimana cara melihat teman sekitar di Facebook serta cara menyembunyikannya akan diulas secara singkat di artikel ini.

Cara Melihat Teman Sekitar di FB dan Cara Menyembunyikannya
Ilustrasi Facebook. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Facebook merupakan salah satu platform media sosial yang sudah dirilis sejak 2004 silam. Kendati mulai tahun 2021 namanya berubah jadi meta, fitur cara melihat teman sekitar di FB masih tetap dapat digunakan.

Aplikasi Facebook menyediakan fasilitas kepada para penggunanya untuk berbagi informasi, gambar, video, hingga bercakap (chatting).Fitur mencari pertemanan di FB dapat dilakukan secara manual melalui mesin pencarian.

Anda dapat menemukan kolom kosong dengan lambang kaca pembesar, ketik di sana untuk cari seseorang. Jika sudah, Akan tampil beragam profil Facebook berdasarkan kata kunci yang sudah ditulis pengguna.

Pertemanan di Facebook ternyata dapat dicari dengan memanfaatkan “Nearby Friends”. Anda bisa melacak keberadaan pengguna lain melalui fitur GPS, sehingga lokasi tepatnya bisa Anda pastikan di map.

Cara Melihat Teman Sekitar di FB

Fitur melihat teman sekitar di FB memanfaatkan lokasi perangkat, sebagaimana dikutip dari Life Wire. Seandainya fitur diatur membatasi lokasi persis, keterangan keberadaan di wilayah tertentu masih tetap bisa diakses orang yang Anda pilih.

Penerapan cara melihat teman sekitar di FB berbeda-beda tergantung perangkat yang digunakan. Berikut ini beberapa urutan untuk mengaktifkan fitur Nearby Friends di masing-masing device.

Cara melihat teman sekitar di FB Android:

  1. Aktifkan pengaturan GPS atau lokasi di perangkat;
  2. Buka aplikasi Facebook;
  3. Pilih foto profil, kemudian klik gambar garis tiga;
  4. Klik “Nearby Friends”;
  5. Ketuk fitur tersebut, maka Anda sudah bisa melihat teman sekitar di Facebook.

Cara melihat teman sekitar di FB iOS:

  1. Aktifkan fitur GPS atau lokasi iOS di pengaturan perangkat, ada di “Location Services”;
  2. Ikuti perintah sistem untuk aktivasi;
  3. Jika sudah, buka aplikasi Facebook;
  4. Klik garis tiga di kanan bawah layar;
  5. Pilih “Nearby Friends”, kemudian “Get Started”;
  6. Ketuk tulisan “Next” untuk mengaktifkan fiturnya.
Seandainya fitur tersebut mencari teman sekitar di FB sudah aktif, Anda bisa mengundang teman untuk memakai layanan serupa. Pengguna yang sudah mengaktifkan lokasi dengan temannya, dapat saling melihat satu sama lain dan orang di sekitarnya.

Adapun cara mematikan fitur yang sudah cukup lama tersebut bisa dilakukan dengan cara yang sama. Seperti dikutip dari Business Insider, tombol terakhir yang harus dipencet adalah pengaturan ke mode nonaktif.

Cara Menyembunyikan Profil Facebook

Anda bisa menyembunyikan profil Facebook dengan mengganti pengaturan akun menjadi privasi. Sementara cara yang bisa dilakukan melingkupi tahapan berikut.

  1. Buka aplikasi atau situs Facebook;
  2. Klik “Pengaturan dan Privasi” dengan mengetuk foto profil (PC) atau di menu garis tiga aplikasinya;
  3. Pilih “Pengaturan”;
  4. Anda akan diarahkan ke laman lengkap pengaturan, pilih “Pengaturan Pemirsa Default” pada bagian kiri;
  5. Ubah pengaturannya menjadi khusus;
  6. Pilih “Berikutnya”, lalu “Edit Pengaturan”;
  7. Pada bagian “Info Profil Publik” ganti jadi “teman”.

Cara Mengatur Siapa yang Bisa Melihat Teman di Facebook

Pengaturan siapa yang bisa melihat teman di Facebook dapat dilakukan melalui menu “Pusat Privasi”. Anda dapat mengetuk opsi tersebut di bagian profil (PC) atau lewat garis tiga di profil Facebook (handphone).

Berikut langkah yang bisa Anda diterapkan untuk mengatur siapa saja yang dapat lihat teman kita di FB.

  1. Buka aplikasi atau situs resmi Facebook;
  2. Ketuk foto profil di kanan atas, kemudian pilih “Pusat Privasi” (pengguna hp dapat menemukannya di profilnya);
  3. Anda akan diarahkan ke “Meta Pusat Privasi”, klik “Pengaturan”;
  4. Pilih “Pengaturan Facebook”;
  5. Akan tampil akun Anda, ketuk;
  6. Anda akan masuk mode “Pengaturan dan Privasi”;
  7. Pada kolom pertanyaan “Siapa yang bisa melihat daftar teman Anda?” ubah pengaturannya jadi hanya saya, teman, dan sebagainya (selain publik).

Cara Hapus Pertemanan di FB, Apakah Ketahuan?

Menghapus pertemanan di Facebook bisa dilakukan tanpa ketahuan. Mereka tidak akan memperoleh informasi bahwa statusnya sudah diputuskan.

Adapun cara hapus pertemanan di FB bisa dijalankan dengan urutan berikut.

  1. Buka aplikasi;
  2. Ketik nama teman yang ingin dihapus dari pertemanan di kolom pencarian;
  3. Klik foto profil Facebook teman yang akan dihapus;
  4. Setelah itu, akan tampil halaman profil teman Anda;
  5. Pilih tulisan “Hapus Pertemanan” yang terdapat di layar;
  6. Ketuk “Konfirmasi” untuk menyatakan persetujuan.

Baca juga artikel terkait BYTE atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dhita Koesno