tirto.id - PUBG Mobile membutuhkan perangkat andal agar game ini bisa mulus dimainkan. Bila ponsel yang dimiliki usung spesifikasi tak terlalu tinggi, main game PUBG Mobile di PC bisa jadi alternatif.
Hal itu dimungkinkan asalkan di perangkat komputer telah tertanam aplikasi emulator. Singkatnya, emulator akan berposisi sebagai ponsel virtual yang dapat dijejali aplikasi di dalamnya.
Dengan emulator, tak hanya game PUBG Mobile, aplikasi yang biasanya dijumpai di ponsel pintar juga bisa diinstal di sana. Sebut saja WhatsApp, Facebook, Twitter, Instagram termasuk Netflix.
Di jagat game, terdapat dua emulator kondang yang memang fokus pada permainan mobile, yaitu Gameloop dan Bluestacks. Dan berikut cara main PUBG Mobile di PC dengan menggunakan dua emulator tersebut.
1. Bluestacks
Ada dua tahapan yang harus dilalui sebelum memainkan PUBG Mobile menggunakan Bluestack, yaitu proses instalasi Bluestacks di komputer, kemudian instalasi game. Selain itu, ada tahapan login dengan akun Google untuk akses ke Play Store.
Cara instal Bluestacks:
- Buka situs web Bluestacks di alamat bluestacks.com/id
- Setelah masuk ke landing page klik "Unduh BlueStacks"
- Tunggu proses unduhan hingga rampung
- Buka file unduh lalu buka berkas unduhan tersebut
- Tunggu proses instalasi tuntas
- Buka Bluestacks
- Selesai
Cara instal PUBG Mobile di Bluestacks
- Buka Bluestacks
- Klik ikon Google Play Store
- Login menggunakan akun Google
- Setelah masuk ke Play Store, cari game "PUBG Mobile"
- Klik "Instal"
- Tunggu hingga proses unduh dan instal tuntas
- Selesai
Cara instal PUBG Mobile di Bluestack tak jauh berbeda saat game ini diinstal di perangkat Android. Bedanya, ini diinstal ke komputer via Bluestack. Tahapan selanjutnya identik, seperti download tambahan sebelum game dimulai hingga login ke akun PUBG Mobile.
2. Gameloop
Berbeda dengan Bluestacks, Gameloop hanya perlu instal emulatornya saja yang nantinya tak perlu akses ke Play Store. Singkatnya, hanya ada satu tahapan yang perlu dilalui. Selengkapnya sebagai berikut:
- Buka situs web Gameloop di alamat gameloop.fun/id
- Setelah masuk ke landing page, gulir ke bawah hingga ketemu "Game Populer"
- Di menu itu, klik game "PUBG Mobile"
- Di laman berikutnya, pilih area pada menu "Select your area"
- Berikutnya, klik tombol "Download"
- Tunggu proses unduhan hingga rampung
- Buka file unduh lalu buka berkas unduhan tersebut
- Tunggu proses instalasi tuntas
- Buka Gameloop
- Selesai
Sebagai catatan, Gameloop dan Bluestacks hanya mendukung untuk game PUBG Mobile versi Android. Terkait versi, PUBG Mobile telah memasuki "era baru" yang dimutakhirkan pada pekan lalu.
PUBG Mobile NEW ERA
Tencent Games resmi menggulirkan update untuk game PUBG Mobile versi 1.0.0 yang usung tema NEW ERA pada 8 September 2020. Update ini tersedia untuk perangkat Android dan iOS yang usung perubahan besar dengan ukuran sekitar 2GB.
PUBG Mobile Indonesia mengatakan, update tersebut bikin pengalaman gaming pemain lebih maksimal berkat beberapa perombakan pada sejumlah aspek.
"Selain kehadiran [peta] New Erangel, Update Versi 1.0.0 menawarkan banyak perubahan baru yang siap membuat pengalaman bermain menjadi jauh lebih maksimal mulai dari perombakan grafis, kualitas UI yang lebih baik, dan FPS gameplay yang mulus," kata PUBG Mobile Indonesia dalam sebuah unggahan di Facebook pada 8 September 2020.
Google Play Store dalam diskripsi PUBG Mobile melansir terdapat tiga hal baru di game battle royale versi 1.0.0 ini yaitu pada peta baru Erangel, pengalaman baru, dan teknologi yang baru.
Untuk peta baru Erangel, Tencent Games merombak area Quarry dan Prison, membangun kembali area Mylta Power, meningkatkan struktur bangunan, dan menambahkan bungker.
Pengalaman pengguna pun kian maksimal berkat antarmuka baru dan pengalaman interaktif untuk memperluas space pemain, memungkinkan peralihan yang mulus antar-lobi, dan memastikan gaya yang modis.
Sementara untuk teknologi baru yaitu terkait grafik yang kini lebih realistis termasuk refleksi air dan gameplay yang lebih halus.