Menuju konten utama

Cara Beli Paket Vision+ untuk Nonton Timnas Indonesia vs Guinea

Laga Timnas U23 vs Guinea akan digelar 9 Mei 2024. Ini dia cara beli paket Vision+ untuk nonton bareng.

Cara Beli Paket Vision+ untuk Nonton Timnas Indonesia vs Guinea
Ribuan warga menyanyikan lagu Indonesia Raya saat nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Uzbekistan U-23 di Gedung Dharma Negara Alaya, Denpasar, Bali, Senin (29/4/2024). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/nym.

tirto.id - Pertandingan memperebutkan tiket ke Olimpiade 2024 cabang olahraga sepak bola akan dilakoni Timnas U23 Indonesia vs Guinea.

Siapa pun yang menang akan langsung lolos ke Olimpiade dan menerapkan sistem gugur. Laga ini diadakan di lapangan Clairefontaine, Prancis.

Laga playoff Olimpiade 2024 zona AFC-CAF antara Timnas Indonesia vs Guinea disiarkan langsung oleh RCTI, Vision+ dan FIFA+ pada Kamis, 9 Mei 2024 pukul 18.00 WIB.

Tayangan gratis bisa disaksikan melalui RCTI dan FIFA+. Jika ingin menyaksikan lewat platform Vision+, pengguna perlu membeli paket berlangganan.

Pertandingan Garuda Muda melawan timna Guinea tersebut dilangsungkan secara tertutup. Alasannya, Clairefontaine merupakan lokasi pusat pelatihan untuk membina pesepak bola muda Prancis. Di sana ada beberapa lapangan dan tempat dilangsungkannya pertandingan memiliki tribun yang hanya memuat sekitar 520 penonton.

Bagi Timnas Indonesia, Guinea merupakan tim yang tidak bisa diremehkan. Ranking di FIFA berada di urutan 76, atau unggul 58 peringkat dari Indonesia yang masih di posisi 134.

Selain itu, Guinea pernah mencatat prestasi terbaiknya dengan menjadi runner-up pada AFCON 1976 dan masuk dalam Piala Afrika atau CAF Africa Cup of Nation sebanyak 14 kali.

Di sisi berseberangan, Timnas Indonesia baru lima kali mengikuti kontestasi Piala Asia atau AFC ASian Cup. Keberhasilan Indonesia lolos 16 besar hingga masuk semifinal Piala Asia untuk kali pertama, didapatkan pada penyelenggaraan tahun ini di Qatar.

Pertandingan nanti malam menjadi pembuktian Timnas Indonesia vs Guinea untuk menjadi yang terbaik demi lolos Olimpiade 2024. Kedua tim kemungkinan tampil lepas dan memberikan penampilan terbaiknya.

Prediksi Formasi Timnas U23 Indonesia vs Guinea

Timnas U23 Indonesia tidak bisa menurunkan Rizky Ridho dan Justin Hubner pada pertandingan kali ini. Di kubu Guinea, gelandang serang Aguibou Camara juga dipastikan tidak tampil. Prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Guinea di laga nanti malam kemungkinan seperti ini:

Indonesia U23 (3-4-2-1): Ernando Ari; Muhammad Ferarri, Komang Teguh, Alfeandra Dewangga; Fajar Fathur Rahman, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman; Rafael Struick. Pelatih: Shin Tae-yong.

Guinea U23 (4-3-3): Mory Keita; Mohamed Soumah, Madiou Keita, Naby Oulare, Bangaly Cisse; Fade Camara, Sekou Tidiany Bangoura, Selu Diallo; Ousmane Camara, Algassime Bah, Ousmane Conde. Pelatih: Kaba Diawara.

Cara Berlangganan Vision+ untuk Nonton Timnas Indonesia vs Guinea

Jika ingin menyaksikan laga Timnas U23 Indonesia vs Guine di aplikasi atau situs Vision+, penggu perlu mengupgrade keanggotaannya menjadi premium.

Vision+ mempunyai beberapa paket nonton berbayar yang bisa disesuaikan menurut kebutuhan. Daftar paketnya seperti berikut:

  • Premium Vision+ 30 Hari: Rp20.000
  • Premium Vision+ 90 Hari: Rp50.000
  • Premium Vision+ 365 Hari: Rp100.000
  • Premium Sport 30 hari Rp40.000
  • Premium Sport 90 hari Rp95.000
  • Premium Sport 365 hari Rp200.000
Cara berlangganan paket Vision+ diawali dengan melakukan login ke akun. Setelah itu, terapkan panduan untuk berlangganan seperti berikut:
  • Buka aplikasi Vision+ dan ketuk Premium Package yang ada di pojok kanan atas.
  • Daftar paket berlangganan akan tampil pada layar.
  • Pilih paket yang hendak dibeli, lalu ketuk Buy.
  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan dan lakukan pembayaran
  • Jika pembayaran sukses, pesan konfirmasi dikirim melalui email yang sudah didaftarkan
  • Akun Vision+ akan berganti menjadi premium dan bisa mengakses channel-channel berbayar.

Baca juga artikel terkait TIMNAS U23 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Hobi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo