tirto.id - Kendala atau gagal saat melakukan pendaftaran Subsidi Tepat MyPertamina secara online dapat disebabkan oleh dokumen yang diunggah. Oleh sebab itu, pendaftar harus memeriksa kembali dokumen persyaratan yang ada. Pastikan setiap dokumen yang diupload berkualitas baik dan jelas untuk menghindari ditolaknya data yang diunggah.
Untuk mendapatkan BBM (Bahan Bakar Minyak) bersubsidi pengguna harus mendaftar Subsidi Tepat MyPertamina. BBM bersubsidi menggunakan dana APBN, memiliki jumlah yang terbatas sesuai dengan kuota yang tersedia.
Harga BBM bersubsidi ditetapkan pemerintah dan diperuntukkan untuk konsumen tertentu. Jenis BBM yang diberikan subsidi adalah biosolar dan pertalite.
Sejumlah cara dapat diikuti agar file yang diunggah sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku sehingga meminimalisir kegagalan saat mendaftar, berikut menurut keterangan resmi dari Instagram @mypertamina:
- Pastikan posisi pengambilan gambar dokumen sebaik mungkin, jelas dan tidak pecah;
- Pastikan pencahayaan cukup saat melakukan pemotretan data;
- Pastikan ukuran file tidak melebihi 2MB agar data dapat disubmit.
Dokumen Persyaratan Pendaftaran Subsidi Tepat
Pribadi:
- Foto KTP;
- Foto diri;
- Foto STNK depan dan belakang (dibuka);
- Foto kendaraan tampak semua (tampak depan dan sisi); Foto nomor polisi kendaraan.
Komersil barang:
- Foto KTP;
- Foto diri;
- Foto STNK depan dan belakang (dibuka);
- Foto KIR;
- Foto kendaraan tampak semua (tampak depan dan sisi);
- Foto nomor polisi kendaraan.
Komersil penumpang:
- Foto KTP;
- Foto diri;
- Foto STNK depan dan belakang (dibuka);
- Foto KIR;
- Foto kendaraan tampak semua (tampak depan dan sisi);
- Foto nomor polisi kendaraan.
Layanan umum:
- Foto KTP;
- Foto diri;
- Foto STNK depan dan belakang (dibuka);
- Foto KIR;
- Foto kendaraan tampak semua (tampak depan dan sisi);
- Foto nomor polisi kendaraan.
Non kendaraan:
- Foto KTP;
- Foto diri;
- Foto surat rekomendasi.
Tahapan Pendaftaran Pengguna Baru Subsidi Tepat
- Siapkan dokumen yang dibutuhkan sesuai kebutuhan seperti disebutkan di atas;
- Buka website subsiditepat.mypertamina.id;
- Centang informasi memahami persyaratan;
- Klik daftar sekarang;
- Ikuti instruksi dalam website tersebut;
- Tunggu pencocokan data maksimal 14 hari kerja di alamat email yang telah didaftarkan, atau cek status pendaftaran di website secara berkala;
- Jika sudah terkonfirmasi, unduh (download) kode QR dan simpan untuk bertransaksi di SPBU Pertamina.
Tahapan Pendaftaran MyPertamina
- Unduh dan pasang aplikasi MyPertamina melalui Play Store dan App Store di gawai Anda;
- Klik Akun yang berada di menu utama aplikasi MyPertamina;
- Masukkan nomor ponsel dan pastikan melakukan update secara berkala jika ada perubahan;
- Klik edit profil;
- Isi nama sesuai KTP dan data diri dengan lengkap dan benar, lalu klik checklist hijau;
- Sistem akan mengirim notifikasi edit profil telah berhasil; Data diri sudah lengkap dan aplikasi MyPertamina bisa digunakan.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Yantina Debora