Menuju konten utama

Boedi Prijo Soeprayitno Ditunjuk Jadi Ketua Timses Khofifah-Emil

Sebelum terjun ke politik, Boedi Prijo adalah birokrat di lingkungan Pemprov Jawa Timur. Terakhir, Boedi sempat menjabat sebagai Kepala Bapenda Jatim.

Boedi Prijo Soeprayitno Ditunjuk Jadi Ketua Timses Khofifah-Emil
Header Pilkada 2024 PILGUB Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak. tirto.id/Parkodi

tirto.id - Ketua Tim Kemenangan Daerah Prabowo-Gibran Jawa Timur, Boedi Prijo Soeprayitno, ditunjuk menjadi Ketua Tim Pemenangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur. Hal itu dibenarkan oleh Ketua DPW PKS Jawa Timur, Irwan Setiawan.

Irwan menjelaskan bahwa penunjukan Boedi sudah melalui persetujuan partai pengusung Khofifah-Emil. Partai-partai itu meliputi PAN, Gerindra, Golkar, Demokrat, PPP, PSI, PKS, Perindo, Nasdem, Partai Buruh, Partai Gelora, PBB, PKN, hingga Partai Garuda.

"Yang jelas sudah disampaikan kepada pimpinan partai pengusung," kata Irwan saat dihubungi Tirto, Selasa (3/8/2024).

Ia menyebut penunjukan Boedi dilakukan sehari sebelum pendaftaran Khofifah-Emil ke KPU Jawa Timur. Hal itu disampaikan pada saat pertemuan internal para pimpinan partai koalisi pengusung.

Irwan tak mempermasalahkan penunjukkan Boedi untuk menjadi pemimpin pemenangan Khofifah-Emil. Namun dia tak menjelaskan mekanisme penunjukkan Boedi untuk memimpin tim kampanye.

"Iya, cocok," katanya.

Boedi Prijo memiliki latar belakang sebagai birokrat di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur sebelum berkecimpung di dunia politik. Terakhir, Boedi sempat menjabat sebagai Kepala Bapenda Jatim.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Irfan Teguh Pribadi