Menuju konten utama

Blue Bird Bidik 200 Mobil Listrik Hingga 2020

Rencananya, mobil listrik di bawah PT Blue Bird Tbk. (BIRD) akan mulai melayani masyarakat pada Mei 2019 mendatang.

Blue Bird Bidik 200 Mobil Listrik Hingga 2020
Perusahaan Taxi Blue Bird konvoi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Antara Foto/Try MH

tirto.id - Perusahaan taksi, PT Blue Bird Tbk. (BIRD) berencana mengoperasikan 200 mobil listrik hingga 2020.

Hal ini dilakukan untuk mendukung pengembangan bisnis taksi dan pelestarian lingkungan.

Presiden Direktur Blue Bird Holding Noni Purnomo mengatakan pengadaan mobil listrik merupakan bagian dari komitmen perseroannya dalam mendukung pelestarian lingkungan, khususnya peningkatan kualitas udara di Jakarta," katanya di Jakarta, Senin (22/04/2019).

Pada tahap awal ini, perseroannya akan menghadirkan 25 unit BYD e6 A/T dan empat unit Tesla model x 75D A/T untuk layanan Bluebird dan Silverbird.

Rencananya, mobil listrik mulai melayani masyarakat pada Mei 2019 mendatang.

Di tempat yang sama, Direktur PT Blue Bird Tbk. Adrianto Djokosoetono menuturkan kehadiran mobil listrik akan memberikan nilai tambah, terutama terkait program pengurangan emisi gas buang dari pemerintah.

"Dengan 200 mobil listrik. Bluebird akan menghilangkan 434,09 kg emisi CO2 dan mengurangi konsumsi BBM sebanyak 1,89 juta liter," jelasnya.

Untuk diketahui, Blue Bird merupakan perusahaan terbuka di bidang transportasi dan logistik. Perusahaan dengan logo biru ini memiliki 15 anak usaha. Cakupan layanan perseroan saat ini sudah sampai ke 18 kota besar di Indonesia.

Baca juga artikel terkait BLUE BIRD atau tulisan lainnya dari Ringkang Gumiwang

tirto.id - Bisnis
Reporter: Ringkang Gumiwang
Penulis: Ringkang Gumiwang
Editor: Nur Hidayah Perwitasari