tirto.id - Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Nasional (BKN), Mohammad Ridwan mengatakan masih terdapat sebanyak 70 instansi daerah yang belum mengusulkan formasi CPNS kepada pihaknya. Padahal, kata dia, sebagian besar pemerintah pusat dan pemerintah daerah telah mengunggah dan mengusulkan sejumlah formasi melalui e-informasi BKN.
"Masih ada 70 instansi daerah yang belum mengusulkan, kalau pusat sudah. Kami tidak meninggalkan mereka [daerah yang belum mengusulkan formasi], ujarnya saat di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).
Ia menerangkan, 70 lembaga daerah tersebut diberikan batas waktu secepatnya untuk mengusulkan formasi itu kepada pihaknya.
Sementara kata dia, berdasarkan arahan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menteri PAN-RB), Syafruddin mengatakan bahwa seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan diselenggarakan pada Oktober mendatang.
Namun, kata dia, untuk waktu spesifiknya, masih menunggu hasil rapat koordinasi antara Kementerian PAN-RB dan sejumlah kementerian lainnya. Seperti Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
"Pak MenPAN berkali-kali menyampaikan, seleksi CPNS akan diadakan Oktober. Nah, itu kita tinggal tunggu. Tanggal pasti belum," ucapnya.
Ridwan mengatakan, pada pertemuan antara BKN dan Kementerian lainnya yang diselenggarakan hari ini. Mereka juga membahas terkait jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dibutuhkan oleh seluruh Kementerian selama periode 2019-2024.
"Ini baru tahap awal. Jadi KemenPAN-RB dan BKN serta anggota Panitia Seleksi Nasional yang lain, ada Mendikbud, Mendagri, itu memberikan arahan umum tentang pengadaan CPNS 2019-2024," tuturnya.
"Nanti besok ada materi lebih rinci lagi bagaimana formasi itu dan sebagainya. Termasuk mekanisme lain," terangnya.
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Maya Saputri