Menuju konten utama

Biaya Admin BCA Naik Mulai 19 Januari 2024, Cek Rincian Tarifnya

Biaya administrasi Tahapan Xpresi BCA naik menjadi Rp10.000 dari sebelumnya Rp7.500.

Biaya Admin BCA Naik Mulai 19 Januari 2024, Cek Rincian Tarifnya
ATM BCA. tirto.id/Dadan Saglad

tirto.id - PT Bank Central Asia Tbk atau BCA resmi melakukan perubahan pada biaya admin bulanan dan limit transaksi yang berlaku mulai 19 Januari 2024. Langkah tersebut dilakukan seiring dengan peningkatan kualitas layanan dan kenyamanan dalam bertransaksi.

“Untuk meningkatkan kualitas layanan dan kenyamanan transaksi, limit transaksi harian dan biaya administrasi bulanan akan mengalami perubahan mulai 19 Januari 2024,” tulis dalam keterangan resmi BCA, dikutip Kamis (4/1/2024).

Tercatat, kenaikan biaya administrasi bulanan hanya terjadi pada rekening Tahapan Xpresi, dari sebelumnya Rp7.500 per bulan menjadi Rp10.000 per bulan. Kenaikan ini tercatat sebesar 33,34 persen dibanding biaya administrasi sebelumnya.

Selain itu, BCA meningkatkan batas transaksi harian bagi nasabahnya yang berlaku mulai 19 Januari 2024. Peningkatan ini mencakup semua jenis kartu, mulai dari Tahapan Xpresi BCA hingga Debit BCA Platinum, dan mencakup berbagai transaksi seperti penarikan tunai, transfer antar rekening BCA, transfer antar bank, serta transaksi menggunakan kartu debit.

Berikut rincian perubahan pada limit transaksi harian dan biaya administrasi bulanan BCA:

1. Tabunganku

  • Tarik tunai masih tetap dengan limit Rp7 juta
  • Transfer antar rekening BCA masih tetap dengan limit Rp25 juta
  • Transfer antar bank Rp0
  • Transaksi debit Rp0
  • Biaya administrasi Rp0

2. Tahapan Xpresi BCA

  • Tarik tunai limit menjadi Rp10 juta dari sebelumnya Rp7 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp50 juta dari sebelumnya Rp25 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp20 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp50 juta dari sebelumnya Rp25 juta
  • Biaya administrasi naik menjadi Rp10.000 dari sebelumnya Rp7.500

3. Debit BCA Silver/Blue Mastercard

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp100 juta dari sebelumnya Rp50 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp30 juta dari sebelumnya Rp15 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp100 juta dari sebelumnya Rp50 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp15.000

4. Debit BCA Silver/Blue GPN

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp100 juta dari sebelumnya Rp50 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp30 juta dari sebelumnya Rp15 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp100 juta dari sebelumnya Rp50 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp14.000

5. Debit BCA Gold Mastercard

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp125 juta dari sebelumnya Rp75 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp40 juta dari sebelumnya Rp20 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp125 juta dari sebelumnya Rp75 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp17.000

6. Debit BCA Gold GPN

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp125 juta dari sebelumnya Rp75 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp40 juta dari sebelumnya Rp20 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp125 juta dari sebelumnya Rp75 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp16.000

7. Debit BCA Platinum Mastercard

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp150 juta dari sebelumnya Rp100 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp50 juta dari sebelumnya Rp25 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp150 juta dari sebelumnya Rp100 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp20.000

8. Debit BCA Platinum GPN

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp150 juta dari sebelumnya Rp100 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp50 juta dari sebelumnya Rp25 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp150 juta dari sebelumnya Rp100 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp19.000

9. Tapres

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp125 juta dari sebelumnya Rp75 juta
  • Transfer antar bank menjadi Rp40 juta dari sebelumnya Rp20 juta
  • Transaksi debit menjadi Rp125 juta dari sebelumnya Rp75 juta
  • Biaya administrasi masih tetap Rp17.000

10. BCA Dollar

  • Tarik tunai menjadi Rp15 juta dari sebelumnya Rp10 juta
  • Transfer antar rekening BCA menjadi Rp100 juta dari sebelumnya Rp25 juta
  • Transfer antar bank Rp0
  • Transaksi debit Rp0
  • Biaya administrasi masih tetap 1 dolar Singapura atau 2 dolar Singapura

Baca juga artikel terkait BIAYA ADMIN BCA atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Bisnis
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Maya Saputri