Menuju konten utama

Berharap dari Layanan WiFi Gratis

Layanan Wifi internet gratis tersebar di banyak negara dan menjadi harapan bagi mereka yang tak mau merogoh uang untuk paket data internet.

Berharap dari Layanan WiFi Gratis
Ilustrasi menggunakan Wifi gratis di taman. FOTO/Istock

tirto.id - Apa jadinya hidup tanpa internet? Ada yang mengandaikan seperti makan sayur tanpa garam, hambar. Internet telah menjadi kebutuhan masyarakat era modern yang sulit ditinggalkan. Ragam urusan yang dahulu bisa dilakukan tanpa internet, kini sudah serba internet.

Mencari berita, bertanya lokasi ATM, mendapat tumpangan ke lokasi tertentu, dan sebagainya semua memakai internet. Sayangnya internet tidaklah gratis. Ada biaya yang harus dibayarkan pengguna untuk menikmati internet. Provider internet mobile terbesar di Indonesia misalnya, mematok tarif Rp15 ribu untuk kuota sebesar 400MB dan bonus 100MB di jaringan 4G untuk masa aktif satu hari.

Bermodal paket itu, dengan segala kebutuhan serba internet, untuk beberapa pengguna belum tentu cukup. Untuk mendengar musik streaming via Spotify misalnya, mendengarkan playlist Spotify yang berdurasi 1 jam dengan kualitas 160kbps, setidaknya akan menghabiskan 70MB kuota internet. Ini belum memperhitungkan kuota untuk menonton, beberapa video YouTube, browsing Facebook, upload foto di Instagram, dan segala ihwal yang butuh data internet, semua itu dibayar dengan biaya yang tak murah.

Baca juga:

Alternatif untuk menikmati internet tanpa menguras kantong karena mahalnya harga kuota, bisa dengan mencari hotspot WiFi gratis. Namun, tak semua tempat bisa menyediakan layanan ini, hanya tempat tertentu yang menyediakannya.

infografik wifi gratisan

Memang, tak semua hotspot gratis, beberapa lokasi hotspot WiFi memang berbayar. Namun hotspot WiFi sudah melekat dengan internet gratis terutama di ruang publik. Perkembangan hotspot WiFi terus bertambah.

Baca juga: WiFi dan Makanan Sama-sama Dibutuhkan Selama Penerbangan

Per 2015 diprediksi ada 5,8 juta titik hotspot WiFi di seluruh dunia. Jumlah ini naik dibandingkan 2014 yang baru berjumlah 4,5 juta titik. Sayangnya, data tersebut tak merinci berapa perbandingan antara hotspot WiFi gratis dan yang berbayar.

Di Inggris, merujuk data yang diungkap Informa Telecoms & Media sebagaimana diwartakan The Guardian mengungkap, terdapat 33 ribu titik hostspot WiFi di 2010 serta 54 ribu titik hotspot pada 2011. Dari angka itu, 40 persen dari jumlah hotspot di 2010 merupakan hotspot WiFi gratis, lalu pada 2011 angkanya meningkat menjadi 45 persen.

Secara umum hotspot WiFi berada di lokasi-lokasi seperti kantor, sekolah, kampus, restoran, kafe, dan lain-lain. Salah satu penyedia hotspot WiFi yang cukup populer adalah Google. Sebagai penguasa dunia internet, Google memberikan akses internet gratis melalui program bertajuk Google Station, sebuah layanan WiFi publik yang disediakan secara gratis oleh Google. Saat ini baru India dan Indonesia yang disambangi Google dalam program Google Station.

Di India, Google Station bekerja sama dengan RailTel dan RailWire menghadirkan akses internet gratis melalui titik-titik hotspot WiFi di berbagai tempat, terutama di stasiun kereta api. Hingga kini tercatat ada 150 titik hotspot WiFi dalam naungan program Google Station di India. Rencananya akan dibangun 400 titik Google Station di negeri Inspektur Vijay bertugas itu.

Di Indonesia, merujuk apa yang disampaikan oleh Jason Tedjasukmana, Corporate Communication Manager Google Indonesia, baru terdapat 1 titik Google Station. Lokasi Google Station di Indonesia berada di Taman Kuliner Cirendeu, Tangerang Selatan, Banten. Dalam pengembangan Google Station di Indonesia pihak Google bekerjasama dengan CBN dan FiberStar.

Baca juga: Menyajikan Internet di Pedalaman

Selain Google Station, hotspot WiFi gratisan juga disediakan oleh sebuah aplikasi bernama WiFi Master Key. Ia merupakan pengumpul daftar hotspot WiFi gratis yang juga dibagikan oleh penggunanya. WiFi Master Key kemudian menawarkan pada pengguna yang membutuhkan atas WiFi gratis yang dibagikan itu.

Berdasarkan klaim mereka telah terdapat 900 juta pengguna terdaftar. Adapun WiFi Master Key memiliki 520 pengguna aktif bulanan. Angkat itu jelas membuktikan bahwa dahaga masyarakat akan internet, memang sudah tak tertahankan.

Keberadaan hotspot WiFi gratis memang sulit dilewatkan. Waralaba McDonald ialah salah satu lokasi beradanya hotspot WiFi gratis. Pada 2007 lalu McDonald mengungkap. Atas 1.200 restorannya tersebar di Inggris Raya yang menyediakan hotspot WiFi gratis, tercipta 500GB unduhan data tiap harinya oleh para pelanggan yang berkunjung ke waralaba yang terkenal dengan BigMac-nya itu.

Permintaan masyarakat terhadap layanan internet gratis memang tak bisa dihindari. Mahalnya kuota dengan rupa-rupa syarat dan ketentuan pengguna menjadikan hotspot WiFi sebagai alternatif pilihan.

Baca juga artikel terkait INTERNET atau tulisan lainnya dari Ahmad Zaenudin

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Ahmad Zaenudin
Penulis: Ahmad Zaenudin
Editor: Suhendra