Menuju konten utama

Berapa Nilai Ambang Batas PPPK Teknis 2023 Kemenag?

Besaran nilai ambang batas atau passing grade yang harus dicapai peserta tes kompetensi PPPK Kemenag 2023.

Berapa Nilai Ambang Batas PPPK Teknis 2023 Kemenag?
Pelaksanaan seleksi kompetensi CAT-UNBK PPPK Guru dari pelamar umum di SMPN 2 Kuta Utara Dalung, Badung. (ANTARA/HO-Pemkab Badung.)

tirto.id - Peserta tes kompetensi PPPK Teknis 2023 di Kementerian Agama (Kemenag) wajib memenuhi nilai ambang batas untuk dinyatakan lulus. Lantas berapa nilai ambang batas untuk PPPK Teknis di Kemenag 2023?

Nilai ambang batas atau passing grade seluruh instansi ditetapkan dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permenpan RB). Setiap jenis formasi memiliki besaran passing grade yang berbeda-beda.

Setiap peserta tes kompetensi PPPK Teknis perlu memahami besaran passing grade agar bisa menargetkan nilai yang lebih tinggi di ujian.

Uji kompetensi teknis merupakan salah satu tahapan seleksi penting dalam rekrutmen PPPK Teknis di Kemenag 2023. Berdasarkan jadwal dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) seleksi kompetensi PPPK berlangsung mulai 10 November sampai 4 Desember 2023.

Seleksi kemudian akan dilanjutkan ke tahap tes kompetensi tambahan yang berlangsung mulai 15 November sampai 6 Desember 2023. Hasil seleksi nantinya bisa dipantau secara online melalui situs sscasn.bkn.go.id maupun website resmi instansi mulai 6 Desember 2023.

Rincian Formasi PPPK Kemenag 2023

Kemenag telah membuka sejumlah formasi dalam rekrutmen PPPK Tenaga Teknis. Pembukaan formasi ini tersebar, entah di pemerintah pusat hingga daerah.

Adapun rincian formasi yang dibutuhkan PPPK Kemenag tahun 2023, jumlah formasinya sebagai berikut:

  1. Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat: Ahli pertama-Guru ekonomi 2 formasi
  2. UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten: Lektor-Dosen 1 formasi
  3. Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal: Ahli Pertama-Pranata Komputer 3 formasi
  4. Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat: Ahli Pertama-Guru Kelas 3 formasi
  5. Kanwil Kementerian Agama Provinsi Maluku: Ahli Pertama-Guru Kelas 10 formasi.

Informasi lebih lengkap mengenai formasi PPPK di Kemenag tahun 2023, dapat diakses melalui laman berikut ini:

Rincian Formasi PPPK Kemenag 2023

Berapa Nilai Ambang Batas PPPK Teknis Kemenag?

Berdasarkan Permenpan RB Nomor 652 Tahun 2023 ada nilai ambang batas atau passing grade yang harus dicapai oleh peserta seleksi PPPK 2023 semua instansi, termasuk.

Passing grade adalah nilai minimal yang harus diraih oleh peserta seleksi PPPK Kemenag agar lolos seleksi. Besaran passing grade yang harus dicapai oleh peserta dalam tes kompetensi PPPK Kemenag 2023 adalah sebagai berikut:

  • Nilai Ambang Batas PPPK di Kemenag 2023 Seleksi Kompetensi Manajerial: 117
  • Nilai Ambang Batas PPPK di Kemenag 2023 Seleksi Kompetensi Sosial Kultural: 117
  • Nilai Ambang Batas PPPK di Kemenag 2023 Seleksi Wawancara: 24

Baca juga artikel terkait PPPK 2023 atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Iswara N Raditya & Yonada Nancy