Menuju konten utama

Beda Materi Tes SKD CPNS 2021 & 2019 Serta Kisi-Kisi Contoh Soalnya

Secara umum, ada tiga jenis soal yang diujikan dalam SKD CPNS, yaitu tes wawasan kebangsaan, tes intelegensia umum, dan tes karakteristik pribadi.

Beda Materi Tes SKD CPNS 2021 & 2019 Serta Kisi-Kisi Contoh Soalnya
Sejumlah peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemprov Jabar di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Kamis (30/1/2020). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww.

tirto.id - Salah satu tahapan dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 adalah seleksi kompetensi dasar (SKD). SKD merupakan ujian seleksi bagi pelamar CPNS berbasis computer assisted test (CAT). Ujian seleksi ini telah menjadi bagian dari tahapan rekrutmen CPNS dari tahun ke tahun.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permenpan) Nomor 27 Tahun 2021, SKD diujikan untuk mengukur kemampuan dan karakteristik dalam diri seseorang berupa pengetahuan, keterampilan, dan perilaku yang menjadi ciri-ciri seseorang.

Secara umum, ada tiga jenis soal yang diujikan dalam SKD CPNS, yaitu tes wawasan kebangsaan (TWK), tes intelegensia umum (TIU), dan tes karakteristik pribadi (TKP).

Tahun ini ada perbedaan materi dalam salah satu tes yang diujikan di SKD. Pada rekrutrmen terakhir, yaitu CPNS 2019, terdapat materi Bahasa Indonesia dalam SKD. Materi ini masuk dalam soal TWK. Namun, tahun ini materi Bahasa Indonesia ditiadakan dalam SKD CPNS 2021.

Dalam siaran langsung Kementerian (Kemenpan RB) di Youtube, Senin (14/6/2021) disampaikan kisi-kisi terkait materi SKD CPNS 2021, sebagai berikut:

Kisi-kisi TWK dalam CPNS 2021

TWK berisi soal-soal yang bertujuan untuk menguji pengetahuan dan kemampuan pelamar CPNS terkait wawasan kebangsaan. Beberapa materi yang diujikan dalam TWK tahun ini adalah pengetahuan dan kemampuan pelamar dalam mengimplementasikan:

  • nasionalisme, berkaitan dengan kemampuan dalam mewujudkan kepentingan nasional melalui cita-cita dengan tetap mempertahankan identitas nasional.
  • integritas, berkaitan dengan kejujuran, ketangguhan, komitmen, dan konsistensi
  • bela negara, berkaitan dengan peran aktif dalam mempertahankan eksistensi bangsa dan negara
  • pilar kenegaraan, berkaitan dengan pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Kisi-kisi TIU dalam CPNS 2021

TIU berisi soal-soal yang menguji kemampuan verbal, numerik, dan figural pelamar, sebagai berikut:

1. Kemampuan verbal, meliputi:

  • Analogi, yaitu perbandingan dua konsep kata yang memiliki hubungan tertentu dan menggunakan konsep hubungan tersebut pada situasi yang lain
  • Silogisme, yaitu soal yang menguji kemampuan pelamar untuk menarik kesimpulan dari dua pernyataan yang berbeda
  • Analitis, yaitu soal yang mengukur kemampuan analisis pelamar terhadap informasi yang diberikan dengan menarik kesimpulan.
2. Kemampuan numerik, meliputi:

  • Berhitung dengan soal hitungan sederhana
  • Deret angka dengan soal berupa pola hubungan angka
  • Soal cerita dengan soal yang dapat ditarik kesimpulannya berdasarkan dua data kuantitatif
3. Kemampuan figural, meliputi:

  • Analogi, yaitu perbandingan dua gambar yang memiliki hubungan tertentu dan menggunakan konsep hubungan tersebut pada situasi yang lain
  • Ketidaksamaan, yaitu berisi soal-soal yang menampilkan perbedaan beberapa gambar
  • Serial, yaitu pola hubungan dalam bentuk gambar.
Kisi-kisi TKP dalam CPNS 2021

TKP merupakan soal-soal yang berfungsi untuk menilai ciri-ciri personal atau karakteristik pribadi pelamar. Soal-soal TKP akan meliputi materi:

  • Pelayanan publik, berkaitan dengan perilaku keramahtamahan dalam bekerja agar dapat memenuhi kebutuhan dan kepuasan orang lain sesuai dengan tugasnya
  • Jejaring kerja, berkaitan dengan kemampuan membangun dan membina hubungan, kerja sama, berbagi informasi, dan berkolaborasi dengan orang lain
  • Sosial budaya, berkaitan dengan kemampuan adaptasi dan bekerja secara efektif di lingkungan masyarakat majemuk yang berbeda agama, suku, budaya, dan sebagainya.
  • Teknologi informasi dan komunikasi, berkaitan dengan kemampuan memanfaatkan teknologi informasi secara efektif untuk meningkatkan kinerja.
  • Profesionalisme, berkaitan dengan kemampuan melaksanakan tugas dan fungsi sesuai dengan tuntutan jabatan.
  • Anti radikalisme, berkaitan dengan pengetahuan anti radikalisme, kecenderungan bersikap, dan bertindak ketika menanggapi stimulus dengan beberapa alternatif situasi.
Contoh soal-soal SKD untuk CPNS 2021

Berikut beberapa contoh soal-soal yang dapat dijadikan latihan untuk menghadapi SKD dalam rekrutmen CPNS 2021.

1. Contoh soal TWK

Soal No. 1

Menurut UUD 1945, mengikuti pendidikan dasar merupakan

A. Hak tiap warga Negara

B. Kewajiban tiap warga Negara

C. Hak dan kewajiban tiap warga Negara

D. Hak anak-anak usia sekolah

E. Kewajiban anak-anak usia sekolah

Soal No. 2

Hugo de Groot mengemukakan bahwa hukum adalah ....

A. peraturan tentang perbuatan moral yang menjamin keadilan

B. peraturan yang berisi perintah dan larangan yang mengatur tingkah laku manusia

C. peraturan yang bersifat memaksa

D. peraturan yang ditentukan oleh penguasa

E. peraturan yang dibuat oleh badan/lembaga yang berwenang

Soal No. 3

Keanggotaan DPR diresmikan dengan ....

A. Keppres

B. Perpres

C. TAP MPR

D. PP

E. Inpres

Soal No. 4

Lewis Ilham yang ditunjuk sebagai pemimpin musyawarah, merasa pendapatnya selalu paling benar dan tidak menghiraukan pendapat rekan yang lain sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan. Sikap yang Lewis Ilham tunjukkan sesungguhnya bertentangan dengan prinsip musyawarah karena ...

A. terlalu memaksakan kehendak pribadi

B. keputusan diambil dengan suara terbanyak

C. meminta pendapat semua anggota dalam musyawarah

D. menghargai perbedaan pendapat

E. keputusan akhir ditangan penguasa

Soal No. 5

Hakim sebagai penegak hukum dan keadilan wajib menggali, mengikuti, dan memahami nilai-nilai yang hidup dalam masyarakat. Ini merupakan bunyi dari . . . .

A. Pasal 27 UU No. 14 Tahun 1970

B. Pasal 28 UU No. 11 Tahun 1970

C. Pasal 25 UU No. 14 Tahun 1978

D. Pasal 20 UU No. 20 Tahun 1971

E. Pasal 7 UU No. 48 Tahun 2009

2. Contoh soal TIU

Soal No. 1

Jika 50 pegawai magang dapat menyelesaikan suatu pekerjaan selama 4 jam dan 30 pegawai tetap dapat menyelesaikannya selama 4 1/2 jam, maka berapa bagian pekerjaan yang dapat diselesaikan oleh 10 orang pegawai magang dan 15 orang pegawai tetap selama 1 jam ?

A. 1/9 bagian

B. 29/180 bagian

C. 26/143 bagian

D. 1/5 bagian

E. 39/121 bagian

Soal No. 2

9 3 3 24 1 96 1/3 192 1/9 ....

A. 384

B. 324

C. 272

D. 216

E. 192

Soal No. 3

Sebagian bunga harum baunya.

Tidak ada bunga yang tidak berwarna

. . . .

A. Semua bunga yang berwarna harum baunya

B. Sebagian bunga yang harum baunya berwarna

C. Bunga mawar harum baunya

D. Sebagian bunga yang tidak harum baunya tidak berwarna

E. Semua bunga yang harum baunya tidak berwarna

Soal No. 4

BRASIL : KOPI = . . . .

A. Arab Saudi : Minyak

B. India : Teh

C. China : Emas

D. Afrika Selatan : Permata

E. Pantai gading : Cokelat

Soal No. 5

Jika kurs rupiah melemah maka akan terjadi inflasi. Pernyataan yang ekuivalen dengan pernyataan di atas adalah ?

A. kurs rupiah melemah atau akan terjadi inflasi

B. kurs rupiah melemah dan akan terjadi inflasi

C. kurs rupiah tidak melemah atau akan terjadi inflasi

D. kurs rupiah tidak melemah atau tidak terjadi inflasi

E. kurs rupiah tidak melemah dan tidak terjadi inflasi

3. Contoh soal TKP

Soal No. 1

Anda bercita-cita untuk menjadi orang yang sukses agar . . . .

A. bisa membeli barang yang Anda inginkan

B. kaya raya

C. bisa membantu orang lain

D. tidak tergantung pada orang lain

E. bisa keliling dunia

Soal No. 2

Bulan ini saya gagal mencapai target yang diberikan oleh atasan. Tindakan saya adalah . . . .

A. mencari orang lain yang ikut mengakibatkan kegagalan saya

B. merenungi kejadian tersebut

C. sedih

D. melakukan introspeksi dan berusaha lebih baik lagi di bulan berikutnya

E. meminta saran kepada rekan kerja yang lain

Soal No. 3

Saat rapat dengan atasan untuk hal mendesak yang harus segera dikerjakan, sikap saya adalah ....

A. merekam pembicaraan atasan

B. mencatat apa yang atasan saya katakan

C. memberikan ide dan masukan

D. mendengarkan dengan baik

E. mencatat dan memberikan ide

Soal No. 4

Saya ditawari oleh perusahaan untuk mengikuti short course di universitas luar negeri sedangkan saya baru saja menikah.

Keputusan saya adalah ....

A. menerima tawaran dan mengusahakan agar istri bisa ikut

B. menolak tawaran tersebut dan memohon untuk diikutkan bila ada kesempatan lagi

C. menerima dengan berat hati

D. siap menerima

E. menerima tawaran tersebut dan mengajak istri dengan biaya sendiri

Soal No. 5

Anda mengetahui bahwa dispenser di ruangan Anda tidak berfungsi, sehingga rekan kerja Anda kesulitan jika membutuhkan air panas.

Sikap Anda adalah ....

A. diam saja karena takut dikira telah merusaknya

B. memberitahu rekan kerja lain agar segera lapor

C. lapor ke bagian perlengkapan

D. mencari tahu siapa yang merusak dan meminta pertanggungjawaban

E. menunggu rekan kerja lain melapor

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Nur Hidayah Perwitasari