tirto.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI mengatakan terdapat titik banjir di 42 rukun warga (RW) dan 150 titik di rukun tetangga (RT) yang terdampak banjir akibat hujan deras yang mengguyur Jakarta pada Senin (8/2/2021), per pukul 12.00 WIB.
Pelaksana tugas Kepala Pelaksana BPBD DKI, Sabdo Kurnianto memaparkan untuk wilayah Jakarta Selatan, meliputi 4 Kecamatan dan 7 Kelurahan, 17 RW, dan 38 RT dengan ketinggian 40-190 sentimeter. Adapun jumlah pengungsi sebanyak 30 Kepala Keluarga (KK) dengan total 304 jiwa.
Sedangkan, untuk Jakarta Timur, meliputi 25 RW dan 112 RT dengan ketinggian 40-275 sentimeter. Adapun jumlah pengungsi sebanyak 193 KK dengan total 725 jiwa. Sebanyak 14 lokasi pengungsian telah digunakan.
Jika ditotal, maka jumlahnya sebanyak 223 KK atau sebanyak 1.029 orang yang mengungsi di Jakarta Timur dan Selatan.
"Tingginya curah hujan di hulu menyebabkan luapan Kali Sunter dan Kali Ciliwung. Jadi, warga yang tinggal di sekitar Kali terdampak luapan tersebut," kata Sabdo, Senin (8/2/2021).
Ia menuturkan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Pengerahan petugas sudah dilakukan bersama Dinas Sumber Daya Air, Damkar, dan PPSU Kelurahan agar air cepat surut.
"Sedangkan, untuk hujan lokal di daerah Jakarta, dampak genangannya sudah surut," klaim dia.
Selain itu, lanjutnya, BPBD Provinsi DKI Jakarta juga telah mendistribusikan sejumlah bantuan, yaitu ban dalam atau pelampung, matras, selimut, masker kain, air mineral, dan kebutuhan anak.
Berdasarkan data aplikasi Jaki (Jakarta Terkini), hujan deras hujan deras yang mengguyur Ibu kota sejak Minggu (7/2/2021) kemarin sampai hari ini, menyebabkan 27 RW di Jakarta terendam banjir.
Hingga Senin (8/2/2021) per pukul 09.00 WIB, RW 07 Bidara Cina di atas 150 sentimeter.
Kemudian, RW dengan ketinggian banjir 71-150 sentimeteter yaitu:
- RW 07, 05, 04 Kampung Melayu
- RW 07 dan 06 Cililitan
- RW 05 Bale Kambang
- RW 05, 06 07, 10 dan 08 Pejaten Timur
- RW 11 Bidara Cina
- RW 02 dan 05 Cawang
- RW 01 Pegadegan
- RW 16 dan 05 Cililitan
- RW 01 dan 02 Bale Kambang
- RW 03 dan 09 Pejaten Timur
- RW 04 Kebon Manggis
- RW 06 dan 08 Kampung Melayu
- RW 11 Grogol Utara
- RW 01 Cipulir
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Zakki Amali