Menuju konten utama

Mengenal Apa Itu Antutu Score & Cara Cek untuk Pilih HP Terbaik

Pelajari apa itu Antutu Score, bagaimana cara kerjanya, dan mengapa skor ini penting dalam menentukan performa smartphone sebelum membeli HP.

Mengenal Apa Itu Antutu Score & Cara Cek untuk Pilih HP Terbaik
antutu score hp. foto/istockphoto

tirto.id - Mungkin banyak dari Anda yang sering mendengar istilah AnTuTu score saat reviewer gadget mengulas HP. Namun, mungkin banyak juga yang belum tahu apa itu Antutu score dan fungsi pentingnya?

Aplikasi AnTuTu ini adalah salah satu aplikasi yang kerap menjadi tolak ukur utama untuk menilai performa HP pintar di era digital seperti saat ini.

Oleh karena itu, agar tidak ketinggalan informasi, ada baiknya Anda mempelajari mengenai apa itu AnTuTu, fungsinya, termasuk cara mengecek performa HP melalui aplikasi ini.

Berikut akan dijabarkan secara ringkas dan terperinci, mengenai aplikasi pengujian performa HP ini yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan China bernama Cheetah Mobile sejak tahun 2011.

Apa Itu Antutu Score di HP?

antutu score hp

antutu score iOS. foto/Apple

Make Use Of menulis, AnTuTu adalah salah satu aplikasi benchmark paling populer untuk perangkat Android. Aplikasi ini menguji performa tiap bagian perangkat dan memberikan skor keseluruhan. Hasil penilaian itu kemudianakan ditampilkan dalam sebuah ulasan.

Lantas, apa yang dimaksud dengan skor AnTuTu atau AnTuTu score? Nah, saat AnTuTu Benchmark ini menganalisis performa perangkat, maka setiap tes dan analisis tersebut akan mendapatkan skor. Skor inilah yang memberikan gambaran tentang kemampuan perangkat.

Kemudian, skor yang diperoleh dari hasil analisis AnTuTu Benchmark terhadap perangkat pribadi tersebut bisa menjadi pembanding dengan skor ponsel lain di pasaran. Dari pembanding itu, pengguna HP bisa melihat peringkat ponsel pribadi dibandingkan ponsel lain di pasaran.

Lalu, apa saja yang diukur oleh AnTuTu?

AnTuTu mengukur beberapa metrik di bawah ini:

  • CPU (Central Processing Unit): AnTuTu akan mengukur kemampuan CPU menangani tugas-tugas pemrosesan angka dan komputasi secara umum, termasuk pengukuran kecepatan, kemampuan multitasking, dan respons HP dalam menjalankan aplikasi berat.
  • GPU (Graphics Processing Unit): AnTutu mengukur kualitas grafis yang dihasilkan perangkat, seperti rendering grafis, kualitas visual dalam game, dan seberapa baik perangkat menjalankan aplikasi dengan grafis tinggi.
  • RAM (Random Access Memory): AnTuTu akan mengkukur kapasitas dan efisiensi RAM dalam menangani sejumlah aplikasi dan data yang berjalan bersamaan.
  • UX (User Experience): Antutu mengukur seberapa baik perangkat memberikan pengalaman yang baik kepada pengguna, seperti bagaimana respon layar sentuh, kecepatan aplikasi, dan waktu respons.

Fungsi Antutu Score untuk HP

Logo Antutu

Logo Antutu. FOTO/www.antutu.com

AnTuTu score ini memiliki sejumlah fungsi atau manfaat yang cukup penting bagi HP. Salah satunya adalah menjadi acuan untuk mengukur performa dan kinerja HP.

Oleh karena itu, skor AnTuTu ini sering menjadi tolok ukur bagi pengguna HP, teknisi, hingga produsen HP untuk membandingkan kualitas, dan performa HP dengan HP produksi lain.

Agar lebih jelas, berikut rincian fungsi dari AnTuTu Score pada HP:

Mengukur Performa Keseluruhan HP

AnTuTu akan menguji CPU, GPU, RAM, penyimpanan, dan UX (User Experience).

Dengan menguji bagian-bagian HP tersebut, akan didapat gambaran umum tentang seberapa baik HP bekerja. Utamanya saat melakukan tugas-tugas berat seperti saat pemilik Android bermain game, HP melakukan multitasking, atau saat HP menggunakan sejumlah aplikasi berkapasitas besar.

Mengoptimalkan Kinerja HP

Setelah AnTuTumemberikan pemahaman secara menyeluruh mengenai seberapa baik perangkat Android bekerja, maka pemilik Android akan mengetahui area-area di HP yang butuh diupgrade. Dari situ, pemilik HP bisa memutuskan dengan tepat area mana yang sebaiknya dtingkatkan performanya.

Membandingkan Kinerja HP dengan Perangkat Lain

antutu score hp
antutu score Android. foto/antutu

Skor AnTuTu akan membantu pemilik Android membandingkan performa perangkatnya dengan beberapa smartphone lainnya.

Pembandingan ini sangat berguna saat harus memilih antara dua ponsel dengan spesifikasi yang mirip.Skor AnTuTu tersebut dapat menjadi penentu terakhir HP mana yang memiliki kinerja lebih baik.

Memantau Perubahan Kinerja HP

Skor AnTuTu juga dijadikan alat pantau terhadap perubahan kinerja HP dari waktu ke waktu. Misalnya saja, saat pemilik Android telah melakukan perbaikan atau upgrade pada perangkat. Setelah HP di-upgrade, pemilik dapat menjalankan AnTuTu lagi dan memeriksa apakah skor kinerja HP telah meningkat dibandingkan sebelum di-upgrade.

Angka AnTuTu Score dalam Menentukan Kategori Smartphone

Dari AnTuTu Score yang sudah didapat, maka peengguna HP, termasuk produsen HP bisa melihat tingkat kategori smartphone yang beredar di pasaran:

  • Kategori low-end : Skor di bawah 400.000 – Pas untuk kebutuhan ringan seperti media sosial atau browsing.
  • Kategori mid-range: Skor antara 500.000 - 800.000 – Pas untuk kebutuhan multitasking dan gaming sedang.
  • Kategori High-end : Skor di atas 1.000.000 – Pas untuk kebutuhan gaming berat, editing video, dan tugas intensif lainnya.

Menilai Kinerja Gaming

Ilustrasi bermain game

Ilustrasi bermain game. FOTO/iStockphoto

Skor AnTuTu ini juga sangat bermanfaat bagi para penggemar game di HP. Lewat tes GPU dalam AnTuTu yang mampu mengukur performa grafis perangkat, maka penggemar game dapat melihat apakah HP yang digunakan mampu untuk menjalankan game dengan grafis tinggi atau tidak.

Membantu dalam Pengambilan Keputusan

Bagi yang ingin membeli HP baru atau bekas, maka skor AnTuTu sangat bermanfaat menjadi salah satu referensi.

Lalu pertanyaanya adalah, apakah semakin tinggi skor AnTuTu semakin bagus? Jawabannya, jika skor AnTuTu dari HP yang dipilih tinggi, maka ini menunjukkan HP tersebut punya performa kuat dan tahan lama untuk penggunaan jangka panjang.

Namun, jika skor AnTuTu sangat rendah, maka mungkin saja HP tersebut memiliki masalah, seperti throttling, optimasi perangkat lunak yang buruk, atau masalah pada hardware.

Lantas, bagaimana cara melihat skor AnTuTu di HP?

Cara Cek dan Melihat AnTuTu Score di HP

Ada beberapa langkah mudah yang bisa dilakukan untuk melihat skor AnTuTu di HP. Berikut ini cara cek skor AnTuTu di HP:

  1. Unduh aplikasi AnTuTu pada laman ini:https://www.antutu.com/en/download.htm
  2. Jika sudah diunduh, klik "Open".
  3. Lalu di layar akan muncul notifikasi, “Allow AnTuTU Benchmark to access photos, media, and file, and files on your device.” Lalu klik “Allow”.
  4. Kemudian klik “Instal & Test”.
  5. Untuk mendapatkan hasil benchmarking yang lebih baik, perlu mengunduh satu aplikasi lagi bernama AnTuTU 3DBench. Klik “Get from Market” untuk mengunduhnya.
  6. Selanjutnya, klik “Install”.
  7. Setelah AnTuTU 3DBench berhasil diinstal, buka kembali aplikasi AnTuTu Benchmark. Lalu klik “Install & Test”.
  8. Di layar akan muncul notifikasi “Allow AnTuTu 3DBench to acces photos, media, and files on your device?" Lalu klik “Allow”.
  9. Proses benchmarking atau penilaian kinerja pun dimulai. Tunggu sampai proses selesai.
  10. Jika proses benchmarking sudah selesai, maka di layar akan muncul skor AnTuTu.

Apa AnTuTu Score di HP Penting?

Android 14

Android 14. foto/https://blog.google/products/android/android-14/

Penilaian skor AnTuTu atau AnTuTu score pada HP menjadi penting, sangat bergantung pada konteksnya, terutama pada kebutuhan dan penggunaan dari HP yang bersangkutan.

AnTuTu score ini menjadi penting bila HP digunakan untuk:

  • Untuk gaming dan kinerja tnggi.
  • Untuk multitasking dan produktivitas yang tinggi.
  • Untuk mebandingkan HP yang satu dengan HP yang lain di pasaran.
  • Untuk mengetahui apakah HP awet atau tidak.
Kemudian, AnTuTu score menjadi tidak terlalu penting saat HP digunakan untuk:
  • Untuk penggunaan dasar dan ringan seperti browsing, media sosial, atau menonton video.
  • Untuk pengunaan kamera dan daya tahan baterai karena AnTuTu hanya mengukur performa hardware dan tidak mengukur kualitas kamera, fitur fotografi, atau daya tahan baterai.
  • Mendapatkan pengalaman yang lebih baik, karena meskipun skor AnTuTu tinggi, pengalaman pengguna bisa saja buruk jika optimasi software kurang baik.
  • Mengutamakan desain HP, kenyamanan, dan fitur tambahan (seperti tahan air atau wireless charging), serta pengguna tidak fokus pada skor performa HP.
Jadi, setelah membaca berbagai penjabaran di atas mengenai AnTuTu, maka para pengguna HP tentu sudah mendapatkan gambaran bahwa meskipun AnTuTu score memberikan gambaran performa hardware, namun skor AnTuTu ini tidak selalu mencerminkan pengalaman para pengguna HP saat menggunakan Android dalam kesehariannya.

Oleh karena itu, AnTuTu score sejatinya adalah hanya salah satu alat evaluasi, bukan satu-satunya kriteria untuk memilih HP.

Baca juga artikel terkait PONSEL atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Byte
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yulaika Ramadhani