Menuju konten utama

Anies Baswedan: Pak Presiden Kok Berkomentar soal Debat ya?

Anies Baswedan, mengklaim dalam debat ketiga tidak menyerang masalah pribadi dan  menyampaikan masalah kebijakan soal pertahanan.

Anies Baswedan: Pak Presiden Kok Berkomentar soal Debat ya?
Capres-cawapres nomor urut satu Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) menjawab pertanyaan wartawan usai debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/foc.

tirto.id - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, terkejut dengan sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang mengomentari terkait debat ketiga pilpres. Dia menilai seharusnya Jokowi bersikap netral.

"Jadi saya malah agak terkejut Pak Presiden kok berkomentar soal debat ya? Jadi saya tidak mau berkomentar terlalu banyak dah, biar publik aja nanti yang menilai," kata Anies saat melakukan kampanye di Gorontalo, Selasa (9/1/2024).

Anies pun mengklaim dalam debat ketiga tidak menyerang masalah pribadi. Dia juga merasa menyampaikan masalah kebijakan soal pertahanan.

"Malah aneh kalau dipandang sebagai personal ini sama sekali tidak ada yang personal. Semuanya adalah tentang kebijakan, bisa di-review ulang apa yang kemarin dibahas," kata Anies.

Sementara itu, dia juga menyoroti pernyataan Jokowi terkait data alat utama sistem pertahanan (alutsista) tidak bisa dibuka di publik. Dia menilai publik perlu diedukasi mengenai alutsista dan apabila ada poin yang bersifat rahasia, berharap capres nomor urut 2 sekaligus Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto bisa menjelaskannya ke publik.

"Ya tinggal dijelaskan saja apa yang bisa dibuka, jelaskan apa yang tidak bisa dibuka. Sederhana. Ini bisa dibuka, ini tidak bisa dibuka," kata dia.

Lebih lanjut, Anies merasa apa yang disampaikannya saat debat tidak ada yang bersifat rahasia negara. Dia menyebut pemaparannya mengenai rumah dinas TNI, pembelian alutsista bekas dan catatan dari Kementerian Keuangan terkait pembelian produk tersebut.

"Termasuk saya bicara perumahan untuk TNI. Rasanya itu bisa dibuka, dan ketika bicara pembelian alutsista bekas, bahkan pembahasannya pun membicarakan harga yang kemahalan dengan catatan dari Kemenkeu. Kan kita tidak membicarakan spesifikasi alatnya," kata Anies.

Baca juga artikel terkait DEBAT SERANG PERSONAL atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash news
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Intan Umbari Prihatin