Menuju konten utama

Alasan Ezechiel N'Douassel Tinggalkan Persib & Gabung Bhayangkara

Ezechiel N'Douassel pindah dari Persib ke Bhayangkara FC dengan alasan ingin mencari suasana baru dalam kariernya di sepak bola Indonesia.

Alasan Ezechiel N'Douassel Tinggalkan Persib & Gabung Bhayangkara
Pesepak bola Persib Bandung Ezechiel Ndouasel (kanan) melepas tendangan dibayangi oleh dua pemain PSM Makasar Rasyid Bakri (kiri) dan Hasim Kipuw (tengah) saat pertandingan Sepak Bola Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (22/12/2019). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

tirto.id - Agwa Aliba selaku agen Ezechiel N’Douassel mengatakan alasan striker asal Chad tersebut meninggalkan Persib dan bergabung dengan Bhayangkara FC karena sang pemain ingin mencari suasana baru dalam kariernya di sepak bola Indonesia.

“Alasan [Ezechiel N’Douassel pindah] tidak ada masalah dengan bobotoh atau pengurus. Dia ingin cari suasana baru saja. Dia cerita sebatas itu saja,” ujar Agwa sebagaimana diwartakan Antara, Rabu (22/1/2020).

Sementara itu, perpindahan Eze—sapaan akrab Ezechiel—dari Persib ke Bhayangkara FC bukanlah berstatus pinjaman melainkan fee transfer. Bersama The Guardian, Eze dikontrak dengan durasi 2 tahun.

Sebelumnya, Eze masih memiliki kontrak selama satu tahun bersama Persib. Dengan begitu, Bhayangkara FC pun mesti mengeluarkan biaya untuk mendapatkan sang pemain kendati nominalnya tidak disebutkan.

Di sisi lain, Agwa Aliba mengutarakan bahwa manajer Persib, Umuh Muchtar sempat berpesan agar dirinya bisa membujuk Eze untuk tetap bertahan di Persib. Akan tetapi, sebagai agen, Agwa tak dapat memberikan keputusan tanpa pertimbangan dari pemain.

“Saya ditelepon terus untuk menyampaikan kepada Eze jangan ke mana-mana dulu. Saya sebagai agen tidak bisa ambil keputusan sendiri,” bebernya.

Selain Bhayangkara FC, Eze sempat dilirik oleh dua tim dari Liga 1 2020 yakni Arema FC dan Bali United. Merujuk para performanya bersama Persib, klub-klub tersebut memiliki niat serius untuk memboyong sang pemain.

“Yang serius Bhayangkara FC. Ada Arema, Bali juga,” ucapnya.

Selama periode 2,5 tahun membela Maung Bandung, Eze telah menorehkan 62 penampilan di ajang Liga 1. Performanya cukup konsisten. Secara total, ia telah mencetak 36 gol dan 12 assist.

Rumor kepergian Ezechiel N'Douassel dari Persib menyeruak seiring kedatangan pemain asing asal Brasil, Wander Luiz dan Joel Vinicius yang tengah melakukan tes. Kedua penggawa tersebut telah diberikan kesempatan oleh Robert Alberts dalam turnamen pramusim Asia Challenge 2020 di Malaysia.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2020 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus