Menuju konten utama

AHY dan Puan Bertemu Pasca Masa Pendaftaran Caleg Pemilu 2019

Agus Harimurti Yudhoyono akan bertemu dengan Puan Maharani untuk membahas mengenai Pemilu 2019.

AHY dan Puan Bertemu Pasca Masa Pendaftaran Caleg Pemilu 2019
Komandan Satuan Tugas Bersama Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

tirto.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Demokrat telah menyepakati waktu pertemuan antara Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Puan Maharani untuk membicarakan pemilu 2019.

Kesepakatan diambil saat Wakil Ketua Dewan Pembina Demokrat Agus Hermanto mengunjungi Kantor DPP PDIP dan bertemu sejumlah pengurus partai itu, Jumat (13/7/2018).

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto berkata, pertemuan AHY dan Kian rencananya dilakukan setelah masa pendaftaran bakal calon anggota legislatif (caleg).

"Untuk itu setelah pendapatan karena kami sama-sama disibukkan oleh pencalegan saat ini. Kemudian terkait dengan pilpres, tentu saja dengan semangat gotong royong tersebut ruang dialog ini terus kami intensifkan. Tentu selalu ada ruang kerja sama antara partai politik, meskipun posisi politiknya berbeda," kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta.

Awal Maret lalu, AHY mengaku sudah menyampaikan keinginannya bersilaturahmi dengan pengurus PDIP. Ia mengutarakan niatnya langsung ke Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat pengambilan nomor urut parpol peserta pemilu di KPU RI.

Menurut AHY saat itu, Megawati akan mengutus Prananda Prabowo dan Hasto untuk bertemu dengannya. Akan tetapi, Hasto menyebut bahwa pertemuan akan dilakukan antara AHY dan Puan.

Pada kesempatan yang sama, Agus berkata bahwa pembicaraan ihwal pemilu 2019 antara partainya dan PDIP masih berada di tahap awal. Ia tak menutup kemungkinan adanya pembicaraan lebih lanjut di waktu dekat.

"Mudah-mudahan nanti kami juga ada sambungan-sambutan lagi utk memperkuat silaturahmi dan memperkuat pembicaraan-pembicaraan sehingga kami mempunyai konstruksi pembicaraan yang jauh lebih bagus dalam melaksanakan kehidupan berbangsa dan bernegara," kata Agus.

AHY di Demokrat menjabat Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) pemenangan Pilkada dan Pemilu. Ia merupakan anak dari Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Puan Maharani di PDIP menjabat Ketua DPP PDIP nonaktif Bidang Politik dan Keamanan. Ia adalah putri dari Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PDIP.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Lalu Rahadian

tirto.id - Politik
Reporter: Lalu Rahadian
Penulis: Lalu Rahadian
Editor: Yandri Daniel Damaledo