tirto.id - Terdapat beberapa rekomendasi kuliner asli Kamboja, negara tuan rumah SEA Games 2023 yang bisa dijajal turis dari mancanegara yang saat ini sedang mengunjungi negara tersebut selama perhelatan SEA Games 2023 pada 5 hingga 17 Mei 2023.
Pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara itu digelar setiap dua tahun sekali sejak edisi pertamanya pada tahun 1959.
SEA Games 2023 adalah kali pertama Kamboja menjadi tuan rumah meski negara tersebut adalah salah satu negara pencetus berdirinya SEA Games.
Terlepas dari gegap gempita perayaan SEA Games 2023 yang menjadi topik perbincangan utama di negara Angkor Wat tersebut.
Masih banyak hal yang dapat diulik untuk lebih mengenal Kamboja, salah satunya dengan mencoba kulinernya.
Rekomendasi Kuliner Kamboja
Kuliner khas Kamboja biasanya terdiri dari sup, salad, hidangan ikan utama, sayuran dan nasi. Hidangan penutup khas Kamboja, biasanya terbuat dari buah-buahan segar dan ketan, menjadi pelengkap hidangan.
Dilansir laman Hotels, pada makanan orang asli Kamboja, suku Khmer, nasi dan ikan air tawar memainkan peran besar.
Kamboja memiliki 2 sumber utama air tawar alami, yaitu Sungai Mekong dan Tonle Sap, sebuah danau besar yang terhubung dengan Sungai Mekong.
Pada musim hujan, Tonle Sap membanjiri sekitar 16.000 km persegi wilayah Kamboja, mengairi sawah dan menjadi tempat berkembang biak ikan.
Inilah mengapa, ikan tawar merupakan salah satu identitas kuliner Kamboja. Berikut ini adalah rekomendasi kuliner Kamboja yang dapat dicoba.
1. Ikan amok (ikan kelapa kukus dalam daun pisang)
Amok adalah hidangan nasional yang terbuat dari ikan, santan dan pasta kari.
Semua bahan dicampur menjadi satu dan dimasukkan ke dalam mangkuk daun pisang dengan krim kelapa di atasnya, lalu dikukus.
Bentuk umum lainnya adalah amok chouk, siput dengan kari yang dikukus dalam cangkangnya. Paling enak disajikan dengan sepiring nasi panas.
2. Samlor machu trey (sup asam manis ikan)
Samlor machu trey adalah sup yang populer di banyak rumah tangga di Kamboja karena selain mudah dibuat, rasanya juga enak.
Bahan-bahannya termasuk ikan, bawang putih, serai, seledri, jus asam jawa, tauge, nanas dan bumbu dengan gula, kecap ikan dan garam.
Banyak orang juga menambahkan beberapa bumbu hijau segar dan cabai di atasnya sebelum disajikan.
3. Char kroeung sach ko (daging sapi serai tumis)
Char kroeung sach ko adalah hidangan tumis Kamboja yang populer dan dapat ditemukan hampir di seluruh penjuru negara tersebut.
Setelah memasukkan daging sapi ke dalam minyak panas dengan bawang putih, tumis hingga daging menjadi empuk.
Kemudian tambahkan sayuran seperti paprika merah dan bawang bombay serta campuran kroeung.
Kroeung adalah pasta serai yang dianggap sangat sehat, terbuat dari berbagai macam rempah-rempah Asia seperti serai (yang dikenal memiliki manfaat untuk mengurangi jerawat), daun jeruk purut dan lengkuas.
4. Twa ko (sosis Kamboja)
Twa ko adalah sosis Kamboja yang terbuat dari daging sapi atau babi dan berbagai rempah-rempah. Sosis Khmer otentik mengandung setidaknya 20-25% lemak.
Banyak orang di Kamboja lebih suka menggunakan perut babi sebagai bahan utama. Twa ko dapat dinikmati dengan cara dipanggang, dibakar atau ditumis, atau disajikan dengan nasi putih dan sayuran segar.
5. Nom banh chok (mie Khmer)
Banyak penduduk Kamboja menjadikan nom banh chok sebagai hidangan saat sarapan.
Hidangan ini terdiri dari bihun yang disiram dengan kuah ikan hijau dan banyak sayuran segar termasuk mentimun, kacang hijau, daun mint, bunga pisang dan tauge.
Hidangan ini sangat mirip dengan hidangan Thailand yang dikenal dengan nama kanom jeen.
6. Bai sach chrouk (daging babi panggang dan nasi pecah)
Bai sach chrouk yang sederhana dan lezat adalah daging babi yang direndam dalam santan atau bawang putih sebelum dibakar.
Kemudian disajikan dengan nasi dan semangkuk kecil kaldu ayam bening serta beberapa sayuran segar.
Kepopuleran kuliner satu ini membuatnya gampang dijumpai di penjual kaki lima hingga restoran menengah ke atas Kamboja.
7. Kuy teav (sup mie)
Kuy teav adalah sup mie yang terbuat dari kaldu daging babi atau sapi dan bihun serta topping seperti tauge dan daun bawang.
Berbagai pilihan daging dapat ditambahkan, seperti daging babi, ayam, bakso ikan, dan daging sapi serta makanan laut.
Di beberapa tempat, hidangan ini disajikan bersama saus bawang putih yang manis, pedas, dan irisan jeruk nipis.
8. Lok lak (daging sapi tumis dengan saus cokelat)
Lok Lak adalah hidangan tradisional Khmer, yang pada dasarnya adalah irisan daging sapi (atau babi) yang ditumis dengan saus cokelat muda, dan disajikan dengan nasi dan atau salad hijau dan saus lada.
Sebagian besar restoran di seluruh wilayah di Kamboja menawarkan hidangan ini, namun rasanya bervariasi tergantung pada koki dan daerahnya.
Irisan daging sapi atau babi harus direndam terlebih dahulu sebelum dimasak agar lebih lezat dan segar.
Editor: Dhita Koesno