Menuju konten utama

8 Jam Diperiksa KPK, Idrus Marham: Saya Sudah Jelaskan Semua

Mensos Idrus Marham diperiksa selama 8 jam sebagai saksi kasus dugaan suap PLTU Riau-1.

8 Jam Diperiksa KPK, Idrus Marham: Saya Sudah Jelaskan Semua
Menteri Sosial Idrus Marham (tengah) tiba untuk menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Kamis (26/7/2018). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

tirto.id - Menteri Sosial Idrus Marham akhirnya selesai menjalani pemeriksaan di KPK sekitar 18.00 WIB. Idrus mengaku telah membeberkan semua yang ia ketahui terkait kasus dugaan suap PLTU Riau-1 kepada penyidik KPK.

"Saya telah diperiksa oleh penyidik, dan ini merupakan pemeriksaan lanjutan yang dilakukan 19 Juli lalu dan dilanjutkan pada tanggal 26 Juli hari ini," kata Idrus di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Pusat (26/7/2018).

Penyidik KPK menyecar mantan sekjen partai Golkar itu dengan sekitar 20 pertanyaan. Idrus pun mengaku sudah menjelaskan semuanya, termasuk soal dugaan pertemuannya dengan 2 tersangka kasus PLTU Riau-1, Eni Maulani Saragih (EMS) dan Johannes Budisutrisno Kotjo (JBK).

"Semua saya sudah jelaskan semua. Semua sudah saya jelaskan secara rinci," kata Idrus.

Sementara itu beberapa waktu sebelumnya Kepala Biro Humas KPK Febri Diansyah mengatakan, pemeriksaan Idrus kali ini ialah dalam rangka pendalaman terkait beberapa informasi yang pernah ia sampaikan dalam pemeriksaan pertama 19 Juli 2018 lalu.

"Baik terkait pertemuan-pertemuan yang membahas proyek [PLTU] Riau-I tersebut, sejauh mana pengetahuan dari saksi, ataupun informasi terkait aliran dana," kata Febri di Gedung Merah Putih KPK (26/7/2018).

Baca juga artikel terkait KASUS SUAP PLTU RIAU 1 atau tulisan lainnya dari Mohammad Bernie

tirto.id - Hukum
Reporter: Mohammad Bernie
Penulis: Mohammad Bernie
Editor: Yandri Daniel Damaledo