tirto.id - Bangun lebih pagi terkadang menjadi masalah bagi sebagian orang. Padahal, bangun pagi antara pukul 05.00 sampai 06.00 adalah saat terbaik untuk mengawali rutinitas.
Orang yang bangun lebih pagi, punya waktu lebih untuk berlatih olahraga, melakukan yoga, jogging, dan tidak akan melewatkan waktu sarapan, serta tidak terburu-buru melakukan rutinitas.
Melansir laman Sleepadvisor, bangun pagi bisa meningkatkan produktivitas seseorang. Misalnya, Anda bisa menjadi lebih fokus dan lebih banyak energi.
Bangun lebih pagi juga bisa mengurangi tingkat stres saat menjalani rutinitas atau pekerjaan Anda.
Melansir The Guardian, berikut 4 cara yang dapat diterapkan untuk mengawali hari agar terhindar dari stres.
1. Persiapkan keperluan dari malam sebelumnya
Seorang dokter locum dan penulis The Food Medic menyarankan untuk menyiapkan keperluan Anda pada malam sebelumnya seperti, pakaian Anda, perlengkapan kerja, serta makan siang Anda.
Vicky Silverthon seorang organisator profesional juga menyarankan untuk meninggalkan barang-barang yang diperlukan di depan pintu atau menggunakan catatan yang di temple sebagai pengingat.
Memeriksa ramalan cuaca juga sangat penting untuk memulai aktivitas Anda di pagi hari, memperbaharui kalender membuat Anda menjadi lebih siap.
2. Jangan tekan tombol snooze pada alarm
Dr. Matthew Walker, seorang profesor ilmu saraf di University Of California, Berkeley menyarankan agar tidak menekan tombol snooze pada alarm, karena justru akan mengganggu kualitas tidur yang tidak terganggu sebelumnya.
Sebaliknya Matthew, menyarankan untuk mengatur alarm pada jam ketika Anda benar-benar harus bangun.
The Sleep Council yang mempromosikan kebiasaan tidur yang sehat, memperingatkan bahwa tubuh Anda mengalami lonjakan kortisol setiap kali alarm berbunyi.
Jika Anda mengalami kesulitan untuk bangun menggunakan alarm, Anda juga bisa mencoba sesuatu yang lebih mudah yaitu dengan cahaya atau getaran.
3. Menyiapkan sarapan
Jangan lewatkan waktu sarapan Anda, karena sangat bermanfaat untuk menambah energi dan meningkatkan produktivitas Anda saat bekerja.
Melewatkan sarapan sangat berisiko terhadap kesehatan lambung dan membuat Anda kehilangan banyak energi, sebelum jam makan siang tiba.
4. Manfaatkan waktu beberapa menit
Banyak orang yang terbiasa mengawali harinya dengan membuka gadget sesaat setelah bangun tidur.
Coba sesekali mengawali hari Anda dengan menikmati secangkir teh, membaca buku, koran, atau berolahraga ringan, sehingga Anda menjadi lebih semangat dan siap untuk mengawali hari.
Penulis: Wulan Astari
Editor: Yandri Daniel Damaledo